Unduh PDFUnduh PDF

Anda mungkin sudah tahu bahwa teh hijau mengandung antioksidan, tetapi tahukah Anda bahwa kopi hijau juga memilikinya? Biji kopi yang belum dipanggang dan masih hijau mengandung antioksidan dan asam klorogenat yang dikaitkan dengan penurunan berat badan. Untuk mencoba manfaat ini, seduh ekstrak kopi hijau atau minum suplemen kopi hijau bubuk. Jangan lupa untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum menambahkan kopi hijau ke dalam diet, terutama jika Anda sedang dalam pengobatan.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Membuat Ekstrak Kopi Hijau Sendiri

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Beli biji kopi hijau.
    Cari biji kopi berkualitas tinggi yang diproses-basah. Artinya, biji kopi tidak dikeringkan bersama kulitnya sehingga bisa mengakibatkan pertumbuhan jamur. Kalau bisa, belilah biji kopi yang dikupas dengan mesin untuk membuang kulitnya.[1]
    • Anda bisa membeli biji kopi hijau di internet atau meminta pemanggang kopi lokal untuk menyisihkan sebagian biji kopi yang tidak dipanggang untuk Anda beli.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Bilas satu gelas biji kopi hijau dan masukkan ke dalam cerek.
    Masukkan satu gelas (170 g) biji kopi hijau ke dalam saringan halus dan taruh di bawah wastafel. Bilas sekilas kemudian pindahkan ke dalam panci di atas kompor.[2]
    • Jangan menggosok kopi secara kasar karena biji akan kehilangan kulit tipis yang mengandung antioksidan.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tambahkan 3 gelas (710 ml) air dan didihkan.
    Tuangkan air yang sudah disaring atau air murni dan tutuplah panci. Nyalakan kompor ke api tinggi dan panaskan biji kopi sampai air mulai mendidih.[3]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Didihkan biji kopi selama 12 menit dengan panas sedang.
    Buka tutup panci dan turunkan api ke panas sedang agar air mendidih dengan wajar. Rebus kopi selama 12 menit dan aduk sesekali.[4]
    • Aduk dengan lembut supaya kulit tidak terlepas dari biji kopi.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Matikan kompor dan saringlah ekstrak kopi ke dalam wadah penyimpanan.
    Letakkan saringan halus di atas mangkuk atau wadah penyimpanan seperti poci. Tuangkan ekstrak kopi dengan hati-hati melalui saringan ke dalam wadah.[5]
    • Saringan akan menahan biji kopi dan serpihan kulit yang besar.
    • Simpan biji kopi untuk diseduh kembali. Setelah dingin, masukkan biji kopi ke dalam kantong tertutup dan simpan di dalam kulkas. Seduh kembali maksimal satu minggu kemudian, lalu buang.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Minum ekstrak kopi hijau.
    Tidak seperti bubuk kopi komersial yang harus dicampur, ekstrak kopi hijau ini bisa langsung diminum. Kalau Anda tidak suka rasanya yang kuat, larutkan dengan sedikit air atau jus.[6]
    • Tutup wadah dan masukkan ekstrak kopi ke dalam kulkas selama 3-4 hari.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Manfaat Minum Kopi Hijau untuk Kesehatan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Cobalah minum kopi hijau untuk menurunkan berat badan.
    Beberapa penelitian kecil menunjukkan bahwa meminum kopi hijau bisa mencegah kenaikan berat badan. Ini karena kopi hijau mengandung asam klorogenat yang membatasi tubuh dalam menyerap karbohidrat yang dikonsumsi.[7]
    • Meski butuh penelitian lebih lanjut, kopi hijau diketahui bisa mengurangi tekanan darah dan memperbaiki gula darah.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pantau dosis Anda sepanjang minggu.
    Kalau Anda membeli kopi hijau bubuk dan mencampurnya dengan air mendidih, ikuti anjuran dosis pada kemasannya. Sayangnya, tidak ada rekomendasi mengenai seberapa banyak asam klorogenat yang bisa ditambahkan ke dalam diet. Jadi, Anda harus memantau sebanyak apa ekstrak kopi hijau yang diminum setiap hari. Kalau mengalami efek samping, kurangi dosis hariannya.[8]
    • Beberapa penelitian menganjurkan untuk menambahkan 120-300 mg asam klorogenat (dari 240-3000 mg dosis ekstrak kopi hijau), tetapi tidak ada cara untuk mengetahui sebanyak apa kandungan asam klorogenat dalam ekstrak kopi hijau buatan sendiri.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Perhatikan efek samping seperti sakit kepala, diare, dan kecemasan.
    Karena kopi hijau mengandung lebih banyak kafeina daripada kopi yang dipanggang secara tradisional, ada kemungkinan Anda mengalami efek samping. Mungkin Anda merasa cemas, gelisah, atau jantung berdetak cepat. Kalau ada efek samping seperti itu, kurangi dosis kopi hijau dan berkonsultasilah dengan dokter.[9]
    • Efek samping lain yang mungkin Anda alami antara lain diare, sakit kepala, dan infeksi saluran kemih.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Minumlah kopi hijau 30 menit sebelum makan.
    Entah ekstrak kopi hijau buatan sendiri atau minuman kopi hijau bubuk, minumlah saat perut kosong. Tunggu 30 menit sebelum makan atau mengemil.[10]
    • Ikuti petunjuk pada kemasan terkait sesering apa Anda boleh minum kopi hijau setiap hari. Misalnya, beberapa produk mungkin menganjurkan untuk membatasi dosisnya sebanyak dua kali sehari.
    Iklan

Tips

  • Berkonsultasilah selalu dengan dokter sebelum menambahkan suplemen ke dalam diet, terutama kalau Anda sedang dalam pengobatan.
Iklan

Peringatan

  • Kalau Anda sedang hamil atau menyusui, jangan meminum kopi hijau karena kandungan kafeinanya lebih tinggi daripada kopi yang dipanggang secara tradisional. Anak-anak juga tidak boleh diberi kopi hijau.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Gelas ukur
  • Panci berpenutup
  • Saringan halus
  • Wadah penyimpanan
  • Sendok

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 26.433 kali.
Daftar kategori: Kopi
Halaman ini telah diakses sebanyak 26.433 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan