Unduh PDFUnduh PDF

Mengupas cangkang telur yang sudah matang dan keras bisa menjadi pekerjaan yang harus dilakukan dengan hati-hati. Namun, Anda akan mampu mengupas sebuah telur kurang dari lima detik dengan beberapa trik sederhana. Bacalah artikel berikut ini untuk mengetahui caranya!

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Metode Dasar

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Metode yang Anda gunakan untuk merebus telur memiliki dampak yang signifikan terhadap seberapa mudah Anda akan mampu mengupasnya. Masukkan telur ke dalam panci berisi air dingin. Tinggi air adalah sekitar 5 sentimeter dari bagian atas telur. Tambahkan satu sendok teh soda bikarbonat ke dalam air. Taruh panci di atas kompor dengan api kecil dan rebus telur sekitar 12 menit.[1]
    • Soda bikarbonat meningkatkan level pH putih telur sehingga putih telur tersebut tidak terlalu menempel pada cangkang dan membran ketika dikupas.[2]
    • Telur yang segar akan lebih keras saat dikupas daripada telur yang agak lama, karena ukuran kantong udara yang terdapat pada bagian ujung telur yang lebar lebih kecil pada telur segar daripada telur yang agak lama. Karena itu, kalau bisa hindarilah untuk merebus telur yang sudah disimpan lama. [3] Gunakan telur yang usianya 3-5 hari.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Setelah telur direbus, tiriskan air dari panci lalu isilah dengan air dingin. Anda dapat menambahkan es batu ke dalam air, jika suka. Air dingin membuat cangkang bagian dalam mengerut, sehingga terdapat rongga yang lebih luas dan telur menjadi mudah untuk dikupas.[4]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Jika telur sudah dingin, angkat dari panci dan keringkan dengan tisu. Ambil telur, ketuk tiap ujungnya pada permukaan yang keras seperti meja dapur untuk memecahkan cangkangnya. Setelah selesai, lakukan pada ujung telur yang lain.
    • Pada bagian ujung telur yang lebar terdapat gelembung udara. Jika Anda telah memecahkannya, telur akan lebih mudah dikupas.
    • Selain permukaan yang keras, Anda dapat menggunakan bagian belakang sendok makan untuk memecahkan cangkang telur. Satu atau dua ketukan akan mampu memecahkan cangkang telur.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Mulailah mengupas telur menggunakan sisi ibu jari dari bagian ujung telur yang lebar yang berisi gelembung udara. Anda harus mengupas cangkang dan membran telur yang berwarna putih dan tipis untuk mengeluarkan telur yang lembut dan mengkilap di dalamnya.[3]Jika telur yang direbus telah cukup matang dan dingin, cangkangnya akan terlepas dengan mudah.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Metode Mengguling

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Gunakan langkah-langkah yang sama seperti yang dijelaskan pada metode dasar untuk merebus dan mendinginkan telur.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Setelah didinginkan, ambil telur dan ketuk tiap ujungnya pada permukaan yang keras seperti permukaan meja dapur untuk memecahkan cangkangnya. Lakukan pada ujung telur yang pertama, setelah itu ujung yang satunya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Letakkan telur pada permukaan meja dan gulingkan ke depan dengan satu gerakan menggunakan telapak tangan yang Anda letakkan pada bagian atas telur. Anda harus menekan telur cukup kuat agar kulitnya retak sehingga membentuk “jaring laba-laba”. [5]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Gunakan ibu jari untuk mengupas cangkang telur yang retak mulai dari ujung telur yang lebar dan seluruh cangkang harus lepas kurang dari satu detik.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Metode Mengguncang

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Jika telur sudah matang, buanglah air yang ada di dalam panci dan isilah dengan air dingin. Biarkan telur hingga dingin.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    . Buang air dingin dalam panci dan tutup panci dengan penutup yang pas. Pegang penutup panci dan guncangkan panci dengan kuat.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Saat Anda membuka penutup panci, cangkang telur akan pecah berkeping-keping. Anda pun akan mudah membersihkan pecahan cangkang dari telur. Ini adalah cara yang cepat dan mudah untuk melepaskan cangkang, namun dapat membuat telur menjadi rusak.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Metode Sendok

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Rebus dan dinginkan telur.
    Rebus dan dinginkan telur menurut langkah-langkah yang dijelaskan pada metode dasar di atas.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Gunakan sendok untuk mengetuk ujung telur yang lebar untuk memecahkan cangkang dan kantong udara.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Setelah sendok berhasil diselipkan, Anda akan mampu mengeluarkan telur dari dalam.
    • Mengupas telur dengan cara ini sangat cepat, namun memerlukan sedikit latihan.
    • Hati-hati jangan sampai merusak telur saat mengupas cangkangnya dan pastikan telur tidak lepas dan jatuh saat Anda mengeluarkannya.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Metode Tiup

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Rebus dan dinginkan telur.
    Rebus dan dinginkan telur menurut langkah-langkah yang dijelaskan pada metode dasar di atas.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Setelah telur dingin, angkat dari panci dan keringkan dengan tisu. Ambil telur dan ketuk tiap ujung telur pada permukaan yang keras seperti permukaan meja dapur untuk memecahkan cangkangnya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Kupas area melingkar cangkang telur yang retak di tiap-tiap ujungnya menggunakan sisi ibu jari.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Mengupas Telur
    Pegang telur dengan kuat dan tiup dengan kencang lubang pada cangkang yang terletak di bagian ujung telur yang sempit. Dengan kekuatan paru-paru, telur yang sudah direbus akan lepas dari cangkangnya. Pastikan Anda siap menangkapnya dengan tangan yang lain saat telur tersebut lepas dari cangkang.
    • Metode ini mungkin sangat sulit dikuasai dan memerlukan latihan. Namun jika Anda berhasil menguasai teknik ini, Anda akan merasa seperti ninja telur![1]
    Iklan

Tips

  • Telur yang sudah direbus dan dikupas dapat disimpan di kulkas hingga lima hari. Namun, jika sudah dikupas, telur sebaiknya digunakan sesegera mungkin.
  • Mulailah proses pengupasan dari bagian ujung telur, bukan sisinya.
  • Jangan rebus telur terlalu lama. Jika direbus terlalu lama, cangkang telur akan retak menjadi potongan-potongan kecil dan susah dikupas sama sekali. Lebih buruknya lagi, bagian dalam cangkang telur akan menempel pada telur. Cangkang akan ikut terbawa dengan telur saat dikupas.
  • Bubuhkan garam ke dalam air sebelum direbus. Telur akan lebih mudah dikupas karena garam akan mencegah kebocoran pada telur jika telur retak saat direbus dan juga bisa menambah rasa.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Telur berumur 3-5 hari
  • Panci
  • Mangkuk
  • Air dingin

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Marrow Private Chefs
Disusun bersama :
Pakar Kuliner
Artikel ini disusun bersama Marrow Private Chefs. Marrow Private Chefs berlokasi di Santa Rosa Beach, Florida. Komunitas ini merupakan kumpulan juru masak yang terdiri dari koki dan profesional kuliner yang jumlahnya terus bertambah. Meskipun secara regional dipengaruhi terutama oleh gaya dan rasa pesisir, selatan tradisional, cajun, dan kreol, para koki di Marrow memiliki latar belakang yang kuat dalam semua jenis masakan dengan pengalaman memasak total lebih dari 75 tahun. Artikel ini telah dilihat 10.352 kali.
Daftar kategori: Makanan dan Penjamuan
Halaman ini telah diakses sebanyak 10.352 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan