Cara Meredakan Rasa Sakit pada Lidah Terbakar

Unduh PDFUnduh PDF

Semua orang pasti pernah melakukannya -- minum kopi yang masih panas atau memakan pizza yang baru keluar dari oven, sehingga lidah mereka terbakar.. Untungnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meredakan rasa sakit dan mengurangi bengkak akibat lidah terbakar.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menggunakan Cara Alami

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Isap es batu atau es pop.
    Cara utama mengatasi lidah terbakar adalah menetralisir panas dengan sesuatu yang dingin. Anda dapat mencoba mengisap es batu atau menjilat es pop -- Anda bahkan juga bisa meminum sesuatu yang dingin.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Makan yoghurt.
    Yoghurt yang dingin dan sejuk merupakan salah satu obat mujarab untuk mengobati lidah terbakar.
    • Segera setelah lidah terbakar, makan satu sendok dan diamkan di lidah selama beberapa saat sebelum ditelan.
    • Anda dapat makan yoghurt jenis apa pun, namun utamakan greek yoghurt. Anda juga dapat meminum segelas susu dingin.[1]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Taburi lidah Anda dengan gula.
    Salah satu cara alami yang unik adalah dengan menaburkan sejumput gula putih di bagian lidah yang terbakar dan membiarkannya hingga larut. Biarkan di dalam mulut selama paling tidak semenit, hingga rasa sakit pada lidah berkurang.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Makan sesendok madu.
    Madu merupakan bahan alami yang dapat dimanfaatkan untuk meredakan sakit akibat lidah terbakar. Satu sendok saja sudah cukup.
    • Makan sesendok madu dan diamkan di lidah selama beberapa waktu sebelum ditelan.
    • Ketahuilah bahwa anak di bawah umur 12 bulan tidak boleh diberi madu karena madu dapat memindahkan spora beracun yang dapat mengakibatkan botulisme pada bayi. Hal ini bisa berakibat kematian.[2]
  5. 5
    Berkumurlah dengan air garam. Air garam bisa meredakan luka bakar sekaligus mencegah infeksi. Campur 1 sendok teh garam dengan secangkir air. Masukkan cukup banyak ke dalam mulut kemudian gunakan untuk berkumur. Biarkan air garam selama 1-2 menit di dalam mulut sebelum mengeluarkannya kembali.[3]
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Gunakan vitamin E.
    Minyak vitamin E dapat membantu mengatasi lidah terbakar dan mempercepat penyembuhan melalui perbaikan jaringan lidah. Bukalah kapsul Vitamin E 1,000 IU dan taburi minyaknya di area lidah yang terbakar.[4]
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Bernapaslah melalui mulut.
    Ketika menarik napas melalui mulut, udara dingin masuk melewati bagian lidah yang terbakar. Hal tersebut dapat membantu meredakan lidah terbakar.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Hindari makanan yang mengandung asam dan asin.
    Makanan seperti tomat, buah-buahan sitrus atau jus dan cuka, merupakan makanan yang perlu dihindari saat masa penyembuhan. Jika Anda mau, beri air yang banyak pada jus jeruk dan dinginkan sebelum diminum. Anda juga harus menghindari makanan asin seperti keripik kentang, karena dapat mengiritasi area yang terbakar.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Gunakan lidah buaya.
    Lidah buaya merupakan bahan alami yang terkenal untuk mengobati luka bakar. Oleskan sedikit lendir lidah buaya (harus langsung dari tanaman bukan salep) pada area yang terbakar. Rasanya mungkin terasa tidak enak! Anda juga dapat mengubah lendir lidah buaya menjadi es batu untuk diisap demi meredakan rasa sakit.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menggunakan Pereda Rasa Sakit

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Minum sirup obat batuk.
    Anda dapat mencari sirup obat batuk yang mengandung benzocaine, mentol atau penol. Bahan-bahan tersebut bekerja seperti obat bius, sehingga membuat lidah Anda mati rasa dan membantu mengurangi rasa sakit. Cairan pencuci mulut yang mengandung bahan-bahan tadi juga dapat membantu mengurangi rasa sakit pada lidah Anda.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kunyahlah permen karet mentol.
    Mengunyah permen karet yang mengandung mentol dapat mengaktivasi reseptor yang sensitif terhadap dingin pada lidah Anda. Lidah Anda dapat terasa enak dan sejuk. Permen karet rasa pepermin dan spearmint mengandung mentol di dalamnya.[5]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Minum obat pereda nyeri.
    Apabila sakit di lidah Anda tidak tertahankan, Anda dapat mengkonsumsi obat pereda nyeri, seperti parasetamol atau ibuprofen. Obat jenis ini dapat meredakan sakit dan mengurangi pembengkakan pada lidah Anda.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Hindari penggunaan krim atau salep luka bakar.
    Kebanyakan krim dan salep luka bakar dibuat untuk digunakan secara topikal (langsung di area luka bakar).
    • Karena dapat mengandung bahan yang beracun jika dicerna, krim dan salep tidak dapat diolesi di bagian lidah.
    • Krim dan salep yang boleh digunakan, hanyalah jenis yang memang dipakai secara oral.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Pertimbangkan untuk menemui dokter.
    Sebaiknya Anda pergi ke dokter jika rasa sakit dan bengkak masih bertahan selama lebih dari 7 hari. Dokter dapat memberi obat pereda nyeri yang lebih keras atau medikasi yang mempercepat penyembuhan.
    • Jika sensasi terbakar muncul dengan sendirinya, tanpa penyebab seperti makan makanan panas, Anda mungkin saja terkena sindrom lidah terbakar. Hal tersebut dapat sangat menyakitkan dan berakibat pada area lain di dalam mulut.
    • Segeralah bertemu dokter jika Anda curiga memiliki sindrom lidah terbakar. Sindrom ini dapat menyebabkan penyakit lain yang lebih serius, seperti diabetes, hipertiroid, depresi dan alergi makanan.[6]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Meredakan Lidah yang Terasa Terbakar Akibat Mengonsumsi Makanan Pedas

Unduh PDF
  1. 1
    Minumlah susu. Apakah lidah Anda terasa terbakar setelah makan cabai atau makanan pedas lainnya? Tuanglah segelas susu. Kandungan protein dalam susu bisa membantu menyingkirkan capsaicin, senyawa yang mengakibatkan sensasi terbakar, dari reseptor di lidah Anda. Jika tidak ada susu, cobalah produk olahan susu lainnya seperti yoghurt atau krim asam.[7]
  2. 2
    Makanlah sedikit cokelat. Kandungan lemak yang tinggi di dalam cokelat bisa membantu menyingkirkan capsaicin dari dalam mulut. Minumlah susu cokelat yang memiliki kandungan lemak lebih tinggi sekaligus manfaat susu dalam mengatasi luka bakar.[8]
  3. 3
    Kunyah sedikit roti. Roti akan bermanfaat layaknya spons penyerap capsaicin sehingga bisa sedikit menyejukkan mulut. [9]
  4. 4
    Makanlah sesendok gula pasir. Gula bisa membantu menyerap sebagian minyak pedas dan meredakan sensasi perih terbakar setelah Anda menghabiskan makanan pedas. Selain gula, Anda juga bisa menggunakan madu. [10]
  5. 5
    Minumlah minuman berkadar alkohol tinggi. Alkohol bisa melarutkan capsaicin. Jadi, jika Anda sudah cukup umur, Anda boleh meminum minuman berkadar alkohol tinggi seperti tequila atau vodka untuk meredakan sensasi terbakar di lidah akibat makanan pedas. Hindarilah meminum minuman berkadar alkohol rendah seperti bir karena justru akan membuat rasa sakit terbakar pada lidah semakin parah.[11]
    • Ingatlah untuk mengonsumsi minuman beralkohol secara bertanggung jawab.
    Iklan

Tips

  • Jangan biarkan lidah Anda mati rasa sebelum makan, karena Anda dapat secara tidak sengaja menggigit lidah Anda. Jika hal ini terjadi, keadaan lidah Anda bisa bertambah buruk.
  • Taburi gula merah pada es batu dan letakkan pada area yang terbakar di lidah.
  • Jika Anda tidak punya orajel, Anda dapat menghisap cengkeh. Layaknya orajel, cengkeh dapat membuat mulut mati rasa.[12]
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda menggunakan es batu, basahi es batu terlebih dahulu sebelum ditempel ke lidah. Jika tidak, es batu dapat menempel dan memperburuk rasa sakit.
  • Obat alami yang biasa digunakan adalah madu. Namun, anak berusia di bawah 12 bulan tidak boleh diberi madu jika lidahnya terbakar.
  • Jangan mencoba mengobati luka seirus sendirian. Segera cari bantuan medis apabila Anda ragu.
  • Jangan olesi krim luka bakar secara oral. Kebanyakan krim dibuat untuk digunakan pada kulit. Penggunaan pada mulut dapat membuat Anda sakit, bahkan berakibat fatal.
  • Batasi pemakaian salep oral, seperti Benzocaine. Penggunaan secara berlebihan dapat membuat tenggorokan mati rasa dan menyebabkan mual serta muntah-muntah.[13]
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 46.241 kali.
Daftar kategori: Cedera dan Kecelakaan
Halaman ini telah diakses sebanyak 46.241 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan