Cara Menyesuaikan Ketinggian Kursi Kantor

Unduh PDFUnduh PDF

Manfaat yang langsung terasa setelah menyesuaikan ketinggian kursi adalah berkurangnya tekanan dan ketegangan di punggung, terutama saat duduk bekerja di kantor. Postur duduk yang tidak benar membuat postur tubuh membungkuk, condong ke depan, atau miring sehingga terasa tidak nyaman selama bekerja, bahkan sesudahnya. Jika tidak diperbaiki, kebiasaan ini bisa menimbulkan masalah yang memicu rasa nyeri atau berbagai gangguan fisik. Kabar baiknya, masalah tersebut bisa dihindari hanya dengan menyesuaikan ketinggian kursi. Manfaatkan alat pengatur yang tersedia supaya Anda selalu duduk dengan postur yang aman dan nyaman selama bekerja.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menaikkan dan Menurunkan Dudukan Kursi

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah tuas pengatur ketinggian kursi.
    Pada umumnya, kursi kantor dilengkapi dengan beberapa tuas yang terpasang di bawah dudukan kursi untuk mengatur ketinggian atau kemiringan tempat duduk. Untuk menyesuaikan ketinggian tempat duduk, duduklah di kursi lalu tarik ke atas atau tekan ke bawah tuas yang tepat.[1]
    • Tergantung model kursi, mungkin Anda perlu memutar sekrup di bawah dudukan kursi, alih-alih menarik atau menekan tuas.
    • Jika Anda belum bisa memastikan tuas mana yang mengatur ketinggian, bacalah petunjuk pemakaian kursi atau gerak-gerakkan tuas yang ada sampai ketemu tuas yang tepat.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Naik dan turunkan dudukan kursi sampai Anda menemukan posisi duduk yang paling nyaman.
    Biasanya, dudukan kursi akan naik dan turun dengan sendirinya ketika Anda menggerakkan tuas yang tepat. Biarkan dudukan bergerak naik turun sampai Anda bisa duduk dengan nyaman karena sudah menemukan ketinggian yang paling tepat. Lakukan perlahan-lahan dengan menggeser dudukan senti demi senti. Jika sudah selesai, lepaskan tuas ke posisi semula.
    • Tergantung model kursi, mungkin Anda perlu menarik tuas ke atas jika ingin menaikkan dan menekan ke bawah untuk menurunkan dudukan kursi.
    • Jika Anda menggunakan kursi model pneumatik, tuas harus dipompa (ditekan berulang-ulang sampai dudukan kursi naik atau turun).
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sesuaikan ketinggian dudukan kursi sambil berdiri jika posisinya belum tepat.
    Berdirilah di depan kursi lalu gerakkan tuas yang tepat. Biarkan dudukan kursi bergerak naik turun sampai pinggiran dudukan berada sedikit di bawah tempurung lutut. Saat ini, Anda bisa duduk nyaman di kursi dengan kedua telapak kaki menjejak lantai.[2]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menentukan Ketinggian Kursi yang Tepat untuk Bekerja

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Aturlah ketinggian tempat duduk agar posisi mata sama tinggi dengan layar monitor saat Anda perlu menggunakan komputer.
    Idealnya, layar monitor berada sedikit di bawah ketinggian mata dan papan tik sama tinggi dengan siku. Jika ketinggian layar monitor tidak bisa disesuaikan, aturlah ketinggian tempat duduk.[3]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Letakkan siku di atas meja yang permukaannya horizontal.
    Petunjuk ini berlaku apabila Anda perlu membaca buku atau makalah, menulis dengan tangan, menggambar, dll. Naik atau turunkan dudukan kursi sampai siku dan telapak tangan menyentuh meja dengan nyaman.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Jejakkan kedua telapak kaki di lantai selama duduk bekerja.
    Biasakan duduk dengan postur tubuh yang benar, terutama jika Anda harus duduk dalam rentang waktu yang cukup panjang, misalnya saat menghadiri rapat. Aturlah ketinggian dudukan kursi sampai kedua telapak kaki menjejak lantai supaya Anda bisa duduk nyaman dengan postur yang benar.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Meningkatkan Keamanan dan Kenyamanan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Sesuaikan ketinggian sandaran lengan jika tersedia.
    Saat duduk di depan meja kerja untuk mengetik atau tugas lain yang sejenis, sesuaikan posisi sandaran lengan agar sama tinggi dengan permukaan meja sehingga lengan bawah bisa diletakkan dengan nyaman di atas meja. Lepaskan atau turunkan sandaran lengan jika tidak dibutuhkan supaya Anda lebih leluasa saat bekerja.[4]
    • Turunkan atau lepaskan sandaran lengan jika tersangkut di pinggiran meja sehingga Anda tidak bisa menggeser lutut ke bawah meja.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Ubahlah posisi duduk setiap 15 menit.
    Untuk mencegah ketegangan otot atau masalah lain selama bekerja, Anda hanya perlu mengubah posisi duduk tanpa menyesuaikan ketinggian dudukan kursi jika tidak diperlukan, misalnya dengan mencondongkan tubuh ke depan sejenak lalu kembali duduk tegak. Selain itu, Anda boleh memindahkan titik berat tubuh ke kiri dan ke kanan lalu kembali ke tengah agar tulang punggung tetap lurus.[5]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Gunakan pijakan kaki jika dudukan kursi terlalu tinggi dan tidak bisa disesuaikan.
    Apabila dudukan kursi tidak bisa diturunkan sampai telapak kaki menjejak lantai dan lengan bawah berada di posisi yang nyaman untuk bekerja, letakkan pijakan kaki di bawah meja untuk menyangga kedua telapak kaki.[6]
    • Belilah pijakan kaki di toko peralatan kantor. Pilihlah yang ketinggiannya bisa disesuaikan.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Mayami Oyanagi
Disusun bersama :
Ahli Fisioterapi
Artikel ini disusun bersama Mayami Oyanagi. Mayami Oyanagi adalah Ahli Fisioterapi dan pemilik PT STOP Physical Therapy & Wellness, sebuah praktik fisioterapi di Los Angeles, California. Dengan pengalaman lebih dari 14 tahun, Mayami mengkhususkan diri menangani cedera tulang, terapi manual, dan kedokteran olahraga. Dia memiliki gelar MS dalam Fisioterapi dari University of Hartford. Mayami juga merupakan Spesialis Klinis Ortopedi besertifikasi. Dia menangani akar masalah dengan memanfaatkan penilaian biomekanik. Artikel ini telah dilihat 67.265 kali.
Daftar kategori: Dunia Kerja
Halaman ini telah diakses sebanyak 67.265 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan