Unduh PDFUnduh PDF

Pernah mendengar obat bermerek Winstrol? Sejatinya, Winstrol merupakan merek salah satu jenis steroid anabolik sintetis, yaitu stanozolol, yang dijual di pasaran. Meski merek tersebut tidak lagi didistribusikan di Amerika Serikat, versi generik dari stanozolol tetap dapat ditemukan dengan nama yang berbeda. Secara umum, stanozolol memiliki efek yang serupa dengan testosteron dan kerap digunakan oleh dokter hewan untuk meningkatkan massa otot, produksi sel darah merah, kepadatan otot, dan nafsu makan pada hewan (terutama anjing dan kuda). BPOM Amerika sesungguhnya menyetujui penggunaan steroid tersebut untuk mengobati anemia dan angioedema turunan (pembengkakan pada pembuluh darah), meski tentu saja konsumsinya harus disertai oleh resep dokter. Sejak dahulu, Winstrol (stanozolol) kerap digunakan oleh atlet dan binaragawan untuk meningkatkan performa fisiknya, meski metode penggunaan tersebut dianggap ilegal dan dilarang secara medis. Oleh karena itu, pastikan Anda hanya mengonsumsi stanozolol di bawah anjuran dan pengawasan dokter, ya!

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Mengonsumsi Winstrol di Bawah Pengawasan Dokter

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Berkonsultasilah kepada dokter sebelum mengonsumsi steroid berjenis apa pun.
    Steroid anabolik (mampu membentuk protein dan otot) adalah obat berdosis tinggi yang mengantongi berbagai manfaat kesehatan. Namun, segala jenis steroid digolongkan sebagai substansi terkontrol yang memiliki risiko ketergantungan dan berbagai efek samping negatif, sehingga hanya boleh dikonsumsi dengan resep dokter.[1] Kemungkinan besar, dokter hanya akan meresepkan steroid anabolik jika Anda menderita angioedema dan/atau anemia aplastik (keduanya merupakan penyakit darah), atau penyakit pengecilan otot. Dengan kata lain, dokter tidak akan meresepkan steroid anabolik jika Anda hanya ingin memperbesar atau meningkatkan kekuatan otot, terutama karena tindakan tersebut sejatinya menyalahi etika kedokteran.
    • Untuk mengobati angioedema turunan, dosis yang direkomendasikan bagi orang dewasa umumnya berawal dari 2 mg, dan harus dikonsumsi sebanyak tiga kali sehari.[2] Jika terbukti mampu meredakan pembengkakan yang muncul, dosis tersebut bisa diturunkan setelah satu sampai tiga bulan menjadi 2 mg, satu kali sehari.
    • Untuk mengobati anemia aplastik, anak-anak dan orang dewasa umumnya dianjurkan untuk mengonsumsi 1 mg/kg Winstrol setiap harinya. Jika perlu, dosis tersebut bisa ditingkatkan secara bertahap.
    • Winstrol dijual dalam bentuk pil bulat berwarna merah muda yang harus dikonsumsi secara oral, serta serum yang harus disuntikkan secara langsung ke dalam jaringan otot. Durasi penggunaan Winstrol umumnya berada pada kisaran beberapa minggu sampai enam bulan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Minum Winstrol dengan banyak air putih.
    Jika dikonsumsi secara oral (dalam bentuk tablet), pastikan Anda selalu membarenginya dengan segelas penuh air putih.[3] Dengan bantuan air putih, tablet Winstrol akan larut dengan lebih cepat di dalam tubuh dan tidak berisiko mengiritasi dinding lambung. Ingat, pil Winstrol mengandung zat kimia bernama c17 methyl, yang berfungsi untuk menjaga stanozolol agar tidak hancur di dalam perut dan tubuh demi mendorong pertumbuhan otot. Sayangnya, salah satu efek samping c17 methyl adalah berisiko mengiritasi perut dan meracuni hati. Itulah mengapa, Anda harus mengonsumsi Winstrol dengan air putih untuk menekan efek samping negatif c17 methyl di dalam tubuh.
    • Mulailah dengan mengonsumsi satu buah pil dengan sedikitnya 250 ml air putih. Hindari mengonsumsi pil dengan jus yang asam agar dinding lambung tidak teriritasi.
    • Kekuatan stanozolol akan tetap sama, baik ketika disuntikkan ke dalam tubuh maupun dikonsumsi secara oral, sebagaimana jenis steroid anabolik lainnya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Jangan membarengi penggunaan steroid dengan konsumsi alkohol.
    Steroid berjenis apa pun, terutama yang bersifat anabolik, berpotensi meracuni hati karena sangat sulit atau mustahil untuk dicerna. Stanozolol pun demikian![4] Oleh karena itu, Anda tidak boleh mengonsumsi minuman beralkohol (bir, wine, atau minuman keras lain), meski dalam jumlah yang terbatas, ketika sedang menggunakan steroid anabolik karena alkohol (etanol) juga merupakan racun bagi hati. Alhasil, mengombinasikan keduanya adalah serangan ganda bagi kesehatan hati Anda!
    • Manfaat alkohol dalam jumlah terbatas (sebagai antioksidan atau pengencer darah) tidak sebanding dengan efek samping negatifnya jika dikonsumsi bersamaan dengan obat steroid.
    • Jangan biarkan keputusan untuk berpantang alkohol mengacaukan aktivitas sosial Anda. Toh Anda selalu bisa mengonsumsi koktail yang tidak mengandung alkohol, minuman bersoda, air seltzer, dan/atau jus anggur saat sedang bersosialisasi dengan orang-orang yang menenggak alkohol.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jangan mengonsumsi Winstrol secara bersamaan dengan obat antikoagulan.
    Obat-obatan antikoagulan atau pengencer darah, seperti heparin atau warfarin, dapat mengurangi kemampuan tubuh untuk membekukan darah sehingga mungkin bermanfaat untuk mengobati beberapa penyakit kardiovaskular.[5] Sayangnya, steroid anabolik cenderung akan meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap antikoagulan. Alhasil, risiko perdarahan dan memar pun akan meningkat jika Anda mengonsumsi keduanya secara bersamaan.[6] Oleh karena itu, jangan mengombinasikan keduanya atau mintalah dokter mengurangi dosis obat antikoagulan yang Anda konsumsi.
    • Obat antiplatelet (seperti sdpitin) harus dihindari jika Anda sedang mengonsumsi steroid anabolik.
    • Mengonsumsi obat pengencer darah dapat mengurangi risiko serangan jantung dan strok. Itulah mengapa, dokter mungkin akan meminta Anda mengonsumsi obat pengencer darah sebelum steroid anabolik jika menganggap keduanya tidak aman untuk dikonsumsi secara bersamaan.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Memahami Manfaat Winstrol

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Cobalah mengonsumsi Winstrol jika Anda mengalami angioedema yang bersifat genetik.
    Indikasi utama penggunaan Winstrol (stanozolol) pada manusia, jika mengacu kepada pernyataan BPOM Amerika, adalah untuk mencegah dan/atau mengurangi frekuensi serta intensitas serangan angioedema yang bersifat genetik.[7] Angioedema sendiri dapat memicu timbulnya pembengkakan pada wajah, kaki, tangan, genital, usus besar, dan tenggorok. Untuk mengurangi frekuensi dan intensitas serangan, pasien bisa mengonsumsi stanozolol karena obat tersebut mampu menstimulasi produksi protein sintetis.
    • Angioedema turunan adalah penyakit genetik yang disebabkan oleh defisiensi inhibitor C1 esterase (enzim). Alhasil, penderitanya pun akan mengalami peradangan yang menyebar ke seluruh bagian tubuh serta pembengkakan di pembuluh darah.
    • Lakukan tes darah ketika serangan terjadi untuk mengidentifikasi kondisi tersebut.[8]
    • Pembengkakan yang berhubungan dengan angioedema umumnya berbentuk menyerupai kaligata, tetapi lokasi peradangan berada di balik –alih-alih permukaan– kulit.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Cobalah mengonsumsi Winstrol untuk mengobati anemia aplastik.
    Anemia aplastik adalah penyakit langka dan serius (umumnya dimulai pada masa kanak-kanak), yang membuat produksi sel darah merah dalam diri penderitanya menurun secara drastis.[9] Secara umum, penderita anemia aplastik akan terus-menerus merasa kelelahan serta lebih rentan terkena infeksi dan mengalami perdarahan yang tak terkontrol. Pengobatan jangka panjang yang umumnya dilakukan meliputi transfusi darah atau transplantasi sel induk, meski penggunaan stanozolol jangka pendek juga dapat membantu menstimulasi produksi sel darah merah, jika mengacu pada penelitian yang berlangsung pada tahun 2004.[10]
    • Penelitian tahun 2004 tersebut juga menyatakan bahwa stanozolol mampu mengurangi remisi anemia aplastik sebanyak 38% pada anak-anak, jika obat tersebut dikonsumsi selama rata-rata 25 minggu dengan dosis 1 mg/kg per hari.
    • Stanozolol dianggap tidak efektif untuk mengobati anemia aplastik lanjutan.
    • Namun, pahamilah bahwa stanozolol bukanlah steroid yang terbaik untuk mengobati anemia aplastik. Pada penelitian awal yang dilakukan, ditemukan bahwa fluoxymesterone dan obat-obatan lain masih memiliki efektivitas yang lebih tinggi daripada stanozolol untuk mengobati anemia aplastik pada orang dewasa.[11]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Konsumsi Winstrol dalam waktu singkat untuk mengobati penyakit pengecilan otot.
    Stanozolol lazim digunakan oleh dokter hewan untuk memperbaiki massa otot, kekuatan, berat badan, dan energi pada hewan. Meski dapat memberikan efek yang sama bagi tubuh manusia, penggunaan steroid dengan tujuan tersebut sesungguhnya belum disetujui oleh BPOM Amerika. Kemungkinan, dokter akan menyarankan Anda untuk mengonsumsi Winstrol secara "off-label," atau melenceng dari indikasi utamanya. Penyakit yang berhubungan dengan pengecilan otot meliputi polymyositis, amyotrophic lateral sclerosis (sindrom Lou Gehrig), sindrom Guillain-Barre, neuropati, polio (poliomyelitis), anoreksia nervosa, kanker stadium lanjut, dan infeksi yang mampu melemahkan tubuh seperti HIV.[12]
    • Jika dibandingkan dengan steroid lain yang juga mampu memperbesar otot dan meningkatkan berat badan penggunanya, Winstrol (stanozolol) adalah steroid anabolik murni (membentuk protein dan otot dengan cepat) yang tidak mengantongi terlalu banyak efek samping negatif.
    • Berbeda dengan steroid yang lain, stanozolol juga tidak akan berubah menjadi estrogen (hormon utama pada wanita) di dalam aliran darah. Alhasil, mengonsumsi stanozolol akan bermanfaat bagi pria yang ingin menghindari ginekomastia (pertumbuhan jaringan payudara) dan efek samping lain yang berhubungan dengan estrogen.
    • Menggunakan obat-obatan yang diresepkan oleh dokter secara "off-label" atau tidak sesuai dengan indikasi resminya adalah tindakan yang legal dan etis jika menurut dokter, manfaat yang akan diterima pasien akan melebihi risikonya.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jangan mengonsumsi Winstrol secara ilegal untuk meningkatkan performa atletik.
    Faktanya, stanozolol merupakan steroid anabolik dan turunan sintetis dari testosteron yang mampu mempercepat proses pembentukan otot.[13] Namun sayangnya, sejak lama Winstrol sudah dikenal sebagai obat yang sering disalahgunakan oleh atlet demi meningkatkan massa dan kekuatan otot dengan lebih cepat, serta memaksimalkan performa mereka ketika berolahraga. Tanpa resep dokter, menerapkan strategi tersebut tergolong ilegal dan berbahaya, terutama karena penyalahgunaan steroid anabolik umumnya akan disertai oleh gejala dan efek samping negatif yang serius.
    • Selain memperbesar dan memperkuat otot, steroid anabolik seperti stanozolol juga dapat mengurangi kerusakan akibat teregangnya serat-serat otot selagi berolahraga. Alhasil, proses pemulihan otot pun akan berlangsung lebih cepat[14] sehingga atlet dapat berolahraga lebih keras dalam waktu yang lebih lama.
    • Steroid anabolik juga dapat meningkatkan agresivitas pada penggunanya. Efek samping tersebut dapat berdampak positif dalam olahraga yang kompetitif, tetapi tidak selalu bermanfaat dalam situasi sehari-hari yang membutuhkan kesabaran.
    • Beberapa efek samping penggunaan stanozolol meliputi: keracunan hati, gagal hati, kebotakan berpola pada pria, peningkatan jumlah bulu halus di wajah/tubuh, pengerutan testis, peningkatan agresivitas, dan gangguan jerawat.
    Iklan

Peringatan

  • Winstrol (stanozolol) adalah obat yang mampu meningkatkan performa seseorang. Sejatinya, penjualan Winstrol telah dilarang oleh Federasi Asosiasi Atletik Internasional (International Association of Athletics Federation/IAAF) dan oleh asosiasi olahraga internasional lain yang dinaungi oleh pemerintah. Atlet yang terbukti mengonsumsi Winstrol selagi kompetisi berlangsung akan didiskualifikasi, dan bahkan berisiko menerima skors atau dilarang bertanding.
  • Jangan mengonsumsi Winstrol tanpa resep dokter atau dalam waktu lebih lama dari yang dianjurkan. Ingat, mengonsumsi Winstrol dalam waktu yang terlalu lama dapat menimbulkan kerusakan hati.
  • Waspadai efek samping yang berhubungan dengan kerusakan hati, seperti nyeri pada abdomen, kelelahan berlebih, sakit kepala, muntah, dan/atau menguningnya warna kulit atau mata (penyakit kuning).
  • Jangan pernah mengombinasikan penggunaan Winstrol dengan steroid anabolik lain untuk meningkatkan efektivitasnya. Faktanya, tindakan tersebut justru dapat memperparah efek samping Winstrol dan meningkatkan risiko kerusakan hati.
  • Beberapa atlet dan binaragawan pria mengonsumsi setidaknya 100 mg stanozolol per hari, yang sejatinya sangatlah berbahaya meski dikonsumsi dalam waktu yang singkat.
  • Risiko lain yang patut Anda waspadai adalah infeksi pada area yang disuntik, pembesaran prostat jinak, kerusakan tendon, dan gangguan pertumbuhan tulang.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Chris M. Matsko, MD
Disusun bersama :
Dokter Keluarga
Artikel ini disusun bersama Chris M. Matsko, MD. Dr. Chris M. Matsko adalah pensiunan dokter yang tinggal di Pittsburgh, Pennsylvania. Dengan pengalaman riset medis selama lebih dari 25 tahun, Dr. Matsko pernah dianugerahi penghargaan Pittsburgh Cornell University Leadership Award for Excellence. Dia meraih gelar BS di bidang ilmu nutrisi dari Cornell University dan gelar MD dari Temple University School of Medicine pada 2007. Dr. Matsko memperoleh sertifikasi Research Writing Certification dari American Medical Writers Association (AMWA) pada 2016 dan Medical Writing & Editing Certification dari University of Chicago pada 2017. Artikel ini telah dilihat 18.696 kali.
Daftar kategori: Kesehatan Umum
Halaman ini telah diakses sebanyak 18.696 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan