Cara Menyembuhkan Pilek dengan Bawang Putih

Unduh PDFUnduh PDF

Anda mungkin berpikir tidak ada yang dapat dilakukan untuk mencegah pilek ketika merasakan gejala yang menandakan bahwa penyakit tersebut akan segera menyerang. Padahal, menambahkan sedikit bawang putih ke dalam menu sehari-hari dapat membantu meningkatkan sistem imun untuk mengurangi dampak penyakit pilek. Meskipun menyebut bawang putih sebagai "obat" mungkin sedikit berlebihan, bahan ini dapat Anda manfaatkan untuk mempercepat proses pemulihan tubuh dari pilek, serta meringankan penderitaan Anda!

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Bawang Putih untuk Meringankan Gejala Pilek

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Teliti apakah bawang putih dapat meringankan gejala pilek.
    Penelitian belakangan ini mencoba menguji keefektifan bawang putih terhadap 146 orang dalam jangka waktu tiga bulan. Orang-orang yang mengonsumsi suplemen bawang putih mengalami 24 peristiwa gejala pilek, sedangkan yang tidak mengonsumsinya mengalami 65 peristiwa. Selain itu, kelompok yang mengonsumsi bawang putih mengalami gejala pilek 1 hari lebih singkat.[1]
    • Pada penelitan lainnya, kelompok yang mengonsumsi bawang putih mengalami gejala pilek yang lebih sedikit dan pulih lebih cepat. Hal ini mungkin disebabkan dengan adanya peningkatan sekelompok sel imun pada orang yang mengonsumsi 2,56 gram suplemen bawang putih per hari.[2]
    • Kebanyakan peneliti memercayai bahwa kandungan senyawa sulfur (alisin) dalam bawang putihlah yang bertanggung jawab atas efek antipilek.[3] Namun, masih ada banyak senyawa lainnya dalam bawang putih, seperti saponin dan turunan asam amino, yang berperan dalam menekan jumlah virus, walaupun belum jelas cara zat-zat tersebut melakukannya.[4]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Berkompromilah dengan bau bawang putih.
    Banyak orang mempermasalahkan bau bawang putih. Senyawa dalam bawang putih yang nampaknya efektif melawan virus penyebab pileklah yang mengakibatkan bau tersebut. Jadi, Anda harus berkompromi dengan bau bawang putih agar dapat membantu meringankan gejala pilek.
    • Kabar baiknya adalah Anda harus tetap tinggal di rumah, mengambil jeda dari segala aktivitas di kantor dan sekolah, serta menjaga jarak dengan orang lain. Selain itu, beristirahatlah dan minum banyak cairan. Ini berarti, walaupun bau bawang putih akan hampir selalu tercium, tetapi hanya diri sendiri dan orang terdekatlah yang dapat merasakannya. Bau bawang putih hanyalah pengorbanan kecil agar dapat pulih dengan lebih cepat dan merasakan gejala yang lebih sedikit!
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Makanlah bawang putih mentah.
    Jika mungkin, selalu gunakan bawang putih segar. Kupaslah kulit bawang putih dan gunakan alat pemeras bawang putih (garlic press) atau sisi pisau untuk mememarkannya. Makanlah kurang lebih 1 siung bawang putih setiap 3-4 jam. Kupas saja dan makanlah![5]
    • Campurkan dengan jus jeruk untuk menyamarkan rasa bawang putih jika tidak menyukainya.
    • Air perasan jeruk lemon juga dapat dicampur dengan bawang putih. Tambahkan bawang putih pada larutan yang terdiri dari 2 sdm air perasan jeruk lemon dan 180-240 ml air, kemudian aduk.[6]
    • Bawang mentah juga dapat dicampur dengan air madu. Madu mengandung zat antibiotik dan antiviral. Tambahkan 1-2 sdm madu ke dalam 180-240 ml air, kemudian aduk.[7]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Buatlah masakan dengan bawang putih.
    Bawang putih yang telah dimasak masih memiliki kandungan alisin, yang dianggap efektif melawan penyakit pilek, meskipun bawang mentah tetaplah pilihan terbaik. Kupaslah 1 siung bawang putih, kemudian cincanglah atau memarkan. Diamkan bawang putih tumbuk/cincang selama 15 menit. Cara ini akan memungkinkan enzimolisis untuk dapat “mengaktifkan” alisin pada bawang putih.[8]
    • Gunakan 2-3 siung bawang putih untuk setiap kali makan selama menderita pilek. Untuk makanan ringan, tambahkan bawang putih tumbuk/cincang ke dalam kaldu ayam atau kuah sayuran, dan hangatkan sebagaimana biasanya. Jika makan seperti biasanya, cobalah memasak bawang putih dengan sayur-sayuran atau tambahkan pada nasi ketika ditanak.
    • Bawang putih cincang/tumbuk juga dapat dicampurkan dengan saus tomat atau keju ketika kondisi tubuh telah membaik. Baluri daging sapi atau unggas dengan bawang putih, lalu masaklah sebagaimana biasanya.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Buatlah teh bawang putih.
    Cairan panas juga dapat membantu meredakan rasa mengganjal pada tenggorokan. Rebuslah 3 cangkir air dan 3 siung bawang putih (potong menjadi dua). Matikan kompor dan tambahkan ½ cangkir madu dan ½ cangkir air perasan jeruk lemon segar, termasuk dengan biji dan kulitnya. Ramuan ini mengandung banyak vitamin C dan antioksidan.[9]
    • Saringlah teh dan minum sepanjang hari.
    • Simpanlah sisa teh di dalam kulkas dan hangatkan kembali seperlunya.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Minumlah suplemen bawang putih.
    Suplemen bisa menjadi pilihan yang bagus bagi orang-orang yang sangat tidak menyukai rasa bawang putih. Konsumsilah 2-3 gram bawang putih per hari dalam dosis terbagi untuk membantu mengurangi gejala pilek.[10]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Mengenali dan Mengobati Pilek

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pahami penyakit pilek.
    Pilek pada umumnya disebabkan oleh rhinovirus. Rhinovirus pada umumnya menyebabkan infeksi pada sistem pernapasan bagian atas atau infeksi sistem pernapasan akut (ISPA), tetapi terkadang dapat pula menyebabkan infeksi sistem pernapasan bagian bawah dan pneumonia. Rhinovirus lazim terdapat pada bulan Maret hingga Oktober.
    • Masa inkubasi penyakit ini pada tubuh biasanya sebentar, hanya 12-72 jam setelah terpapar oleh virus. Paparan virus biasanya terjadi karena berada terlalu dekat dengan penderita pilek dan orang yang batuk atau bersin. [11]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kenali gejala pilek.
    Iritasi atau rongga hidung yang kering pada umumnya merupakan gejala pilek yang pertama kali terjadi. Tenggorokan pedih atau teritasi dan terasa gatal merupakan gejala awal lain yang umum terjadi.
    • Gejala-gejala tersebut biasanya diikuti dengan ingusan, hidung tersumbat, dan bersin-bersin. Kondisi ini akan memburuk selama 2-3 hari ke depan setelah gejala pertama.[12]
    • Ingus biasanya berwarna bening dan encer. Ingus dapat mengental dan berubah warna menjadi kuning kehijauan.
    • Gejala lainnya antara lain: sakit kepala atau nyeri tubuh, mata berair, wajah dan telinga tertekan akibat sinus tersumbat, cita rasa dan penciuman berkurang, batuk-batuk dan/atau suara serak, muntah-muntah setelah batuk, mudah marah atau gelisah, dan demam rendah mungkin terjadi khususnya pada batita dan balita.
    • Pilek dapat disalahartikan sebagai infeksi telinga (otitis media), sinusitis (peradangan pada sinus), bronkitis kronis (radang paru-paru dengan batuk-batuk dan tenggorokan mengganjal) dan lebih buruk lagi, gejala asma.[13]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Obati pilek.
    Tidak ada obat yang dapat benar-benar menyembuhkan pilek saat ini. Jadi, Anda harus memfokuskan diri dalam meringankan gejalanya. Anjuran medis untuk mengurangi gejala pilek antara lain:[14]
    • Banyak beristirahat
    • Minumlah banyak cairan. Cairan tersebut dapat termasuk air, jus, dan kaldu ayam atau kuah sayuran bening. Sup ayam sejatinya SANGAT baik guna meredakan pilek.[15]
    • Berkumurlah dengan air garam. Air garam akan membantu tenggorokan agar terasa lebih baik.
    • Gunakan obat batuk permen atau semprotan tenggorokan jika menderita batuk serius yang membuat Anda kesulitan beristirahat.
    • Minumlah obat bebas atau obat pilek. Pastikan mengikuti aturan pakai pada kemasan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pertimbangkan apakah penyakit sudah cukup parah sehingga Anda sebaiknya memeriksakan diri ke dokter.
    Umumnya, Anda tidak harus mengunjungi dokter saat mengalami pilek. Namun, segera hubungi dokter jika Anda atau anak mengalami salah satu dari gejala berikut:[16]
    • Demam dengan suhu tubuh lebih dari 38˚C. Jika anak Anda berusia kurang dari 6 bulan dan mengalami demam, hubungilah dokter. Bagi anak semua umur, hubungi dokter jika suhu tubuh mencapai atau lebih tinggi dari 40˚C.
    • Jika gejala pilek berlangsung lebih dari 10 hari.
    • Jika gejala yang dialami serius atau tidak biasa, misalnya sakit kepala hebat, mual atau muntah-muntah, atau sesak napas.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Zora Degrandpre, ND
Disusun bersama :
Dokter Kesehatan Alami
Artikel ini disusun bersama Zora Degrandpre, ND. Dr. Degrandpre adalah dokter naturopati berlisensi di Vancouver, Washington. Dia juga adalah penilai hibah National Institutes of Health dan National Center for Complementary and Alternative Medicine. Dia memperoleh gelar ND dari National College of Natural Medicine pada 2007. Artikel ini telah dilihat 38.550 kali.
Daftar kategori: Kesehatan Alternatif
Halaman ini telah diakses sebanyak 38.550 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan