Cara Mengonversi Excel ke Word

Unduh PDFUnduh PDF

Anda ingin mengonversi dokumen Excel ke dalam dokumen Microsoft Word? Excel tidak memiliki fitur konversi berkas ke berkas Word, dan Word tidak dapat secara langsung membuka berkas Excel. Namun, tabel Excel dapat disalin dan ditempel ke dalam Word dan kemudian disimpan sebagai dokumen Word. Baca panduan ini untuk belajar cara memasukkan tabel Excel ke dalam dokumen Word. [1]

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menyalin dan Menempel Data Excel ke dalam Word

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Salin data Excel.
    Pada Excel, klik dan seret untuk memilih konten yang ingin Anda masukkan ke dalam dokumen Word, dan kemudian tekan Ctrl + C.
    • Tekan Ctrl + A untuk memilih semua data dalam bagan, kemudian tekan Ctrl + C.
    • Anda juga dapat mengeklik menu Edit, kemudian mengeklik Copy.
    • Jika Anda menggunakan Mac, tekan Command + C untuk menyalin.
    • Selain menyalin dan menempel data Excel, Anda juga dapat menyalin dan menempel bagan Excel ke dalam Word.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pada Word, tempel data Excel tersebut.
    Pada dokumen Word, gerakkan kursor menuju lokasi tabel yang Anda inginkan, dan kemudian tekan Ctrl + V. Tabel ini ditempel ke dalam Word.
    • Anda juga dapat mengeklik menu Edit, kemudian mengeklik Paste.
    • Jika Anda menggunakan Mac, tekan Command + V untuk menempel.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pilih opsi tempel Anda.
    Di sudut kanan bawah tabel, klik tombol Paste Options untuk melihat opsi tempel yang berbeda.
    • Jika Anda tidak melihat tombol Paste Options, Anda tidak mengaktifkannya. Untuk mengaktifkannya, buka Word Options, klik Advanced. Di bawah Cut, Copy, and Paste, klik kotak centang Show Paste Options untuk menambahkan tanda centang.[2]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Keep Source Formatting untuk menggunakan gaya tabel Excel.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik Match Destination Table Style untuk menggunakan gaya tabel Word.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Buat tautan tabel Excel.
    Word memiliki fitur yang memungkinkan Anda membuat tautan ke berkas Office lainnya. Artinya, jika Anda melakukan perubahan pada berkas Excel, tabel yang disalin juga akan diperbarui di Word. Klik Keep Source Formatting and Link to Excel atau Match Destination Table Style and Link to Excel untuk membuat tautan tabel Excel.
    • Kedua opsi ini sesuai dengan sumber gaya untuk kedua opsi tempel lain.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Klik Keep Text Only untuk menempel konten Excel tanpa format tertentu.
    • Jika Anda menggunakan opsi ini, tiap baris akan menjadi paragraf tersendiri, dengan tab yang memisahkan data kolom.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Memasukkan Bagan Excel ke dalam Word

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pada Excel, klik bagan atau tabel untuk memilihnya, kemudian tekan Ctrl + C untuk menyalinnya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pada Word, tekan Ctrl + V untuk menempel bagan.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pilih opsi tempel Anda.
    Di sudut kanan bawah tabel, klik tombol Paste Options untuk melihat opsi tempel yang berbeda.
    • Tidak seperti menempel data Excel, saat Anda menempelkan bagan, ada dua opsi yang dapat Anda pilih. Anda dapat mengubah opsi data bagan, juga opsi formatnya.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Chart (linked to Excel data) sehingga bagan akan diperbarui jika Excel diperbarui.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik Excel Chart (entire workbook) untuk memungkinkan Anda membuka berkas Excel dari bagan itu sendiri.
    • Untuk membuka berkas Excel dari bagan, klik kanan pada bagan, dan kemudian klik Edit Data. Berkas sumber Excel akan terbuka.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik Paste as Picture untuk menempel bagan sebagai gambar statis yang tidak akan diperbarui saat berkas Excel diubah.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Klik Keep Source Formatting untuk menggunakan gaya tabel Excel.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Klik Use Destination Theme untuk menggunakan gaya tabel Word.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 465.814 kali.
Daftar kategori: Komputer dan Elektronik
Halaman ini telah diakses sebanyak 465.814 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan