Cara Mengembalikan Voucher Groupon

Unduh PDFUnduh PDF

Jika Anda tidak sengaja membeli voucher Groupon, atau memiliki pengalaman kurang menyenangkan dengan tempat yang menerima voucher Anda, Anda biasanya bisa mendapat pengembalian uang. Jika Anda membeli voucher secara tidak sengaja atau tidak lagi ingin menggunakannya, Anda bisa mengembalikan voucher yang belum dicairkan dalam jangka 3 hari pasca pembelian. Jika Anda memiliki pengalaman kurang menyenangkan dengan tempat yang menerima voucher Anda, uang Anda mungkin kembali jika Anda menghubungi layanan pelanggan Groupon dalam jangka waktu 14 hari setelah penggunaan voucher.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Situs Web

Unduh PDF
  1. 1
    Ketahui aturan pengembalian. Groupon memiliki aturan pengembalian voucher. Pastikan voucher Anda dapat dikembalikan, atau permintaan Anda akan ditolak.[1]
    • Groupon memungkinkan Anda mengembalikan voucher yang belum dicairkan selama tiga hari setelah pembelian. Setelah tiga hari, Anda tidak dapat mengembalikan voucher.
  2. 2
    Kunjungi Groupon.com dan masuklah dengan akun Groupon Anda.
  3. 3
    Klik nama Anda di pojok kanan atas dan pilih "My Groupons" untuk membuka daftar Groupon yang sudah Anda beli dan cairkan.
  4. 4
    Klik View Details di sebelah Groupon yang ingin Anda kembalikan. Ingatlah bahwa Anda hanya bisa mengembalikan Groupon tiga hari setelah pembelian, dan Groupon yang sudah dikembalikan tidak dapat dicairkan.
  5. 5
    Klik Cancel Order pada bagian kiri layar, di atas tombol Print Voucher. Jika Anda tidak melihat tautan ini, Anda tidak lagi dapat membatalkan Groupon.
  6. 6
    Klik I'd like to cancel my purchase di bawah tombol "Update Order".
  7. 7
    Pilih alasan pengembalian pada menu yang tersedia. Jika tidak ada alasan yang sesuai, pilih Other. Alasan Anda tidak akan mempengaruhi pengembalian.
  8. 8
    Klik Cancel Order untuk memproses pengembalian. Groupon akan memproses pengembalian segera, namun pengembalian tersebut mungkin perlu diproses oleh bank selama beberapa hari. Uang Anda akan dikembalikan ke rekening yang Anda gunakan untuk membeli voucher.
    • Anda akan menerima konfirmasi pengembalian ke alamat surel akun Groupon Anda.
  9. 9
    Pertimbangkan untuk memakai Groupon jika Anda tidak bisa mengembaliannya. Voucher Groupon selalu bisa dicairkan sesuai nilainya, bahkan setelah promosi berakhir. Jika Anda memiliki Groupon lama yang ingin Anda kembalikan, pertimbangkan untuk menggunakannya sesuai nilainya di perusahaan yang menerima voucher tersebut.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menghubungi Layanan Pelanggan

Unduh PDF
  1. 1
    Ketahui kapan Anda dapat menghubungi layanan pelanggan. Jika Anda tahu bahwa Anda bisa mengembalikan voucher namun tidak bisa melakukannya di situs web, atau jika Anda mengalami pengalaman kurang menyenangkan di lokasi tempat Anda mencairkan voucher, hubungi layanan pelanggan Groupon.
  2. 2
    Hubungi layanan pelanggan. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghubungi layanan pelanggan. Pastikan Anda memiliki informasi yang diperlukan sebelum menghubungi mereka.[2]
    • Hubungi 1-888-664-4482 di hari Senin-Jumat, pukul 09:00-17:00 CST.
    • Kirim surel ke [email protected]. Tunggulah balasan kira-kira satu hari kerja.
  3. 3
    Sampaikan pesan dengan singkat. Layanan pelanggan telah mendengar cerita panjang-lebar seharian, dan mungkin akan mengabaikan permintaan Anda jika Anda mengoceh terlalu lama. Sampaikan keluhan Anda dengan singkat sehingga mereka mengetahui secara pasti keinginan Anda.
  4. 4
    Mintalah untuk berbicara dengan supervisor bila upaya negosiasi Anda tidak berhasil. Jika Anda benar-benar yakin bahwa Anda bisa membatalkan pembelian namun layanan pelanggan tidak mengizinkan Anda melakukannya, mintalah baik-baik untuk berbicara dengan supervisor. Supervisor mungkin dapat melakukan pembatalan yang tidak dapat dilakukan petugas biasa.
  5. 5
    Tenanglah, namun tetaplah bersikap tegas. Petugas layanan pelanggan bukan alasan Anda tidak dapat membatalkan pembelian. Jangan menyerah saat permintaan Anda ditolak, namun jangan marah pada petugas. Kemarahan hanya akan membuat permintaan Anda ditolak.
    Iklan


Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 2.629 kali.
Daftar kategori: Keuangan dan Bisnis
Halaman ini telah diakses sebanyak 2.629 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan