Cara Cepat Mengatasi Proses Upload ke iCloud yang Terhenti

Unduh PDFUnduh PDF

Ingin tahu arti "Uploading to iCloud Paused" (mengunggah ke iCloud dihentikan sementara)? Pesan ini menunjukkan bahwa pengunggahan data secara otomatis ke penyimpanan iCloud telah dihentikan sementara (pause) karena beberapa alasan. Hal ini bisa terjadi jika ruang penyimpanan habis, baterai iPad atau iPhone tidak mencukupi, atau perangkat lunak mengalami masalah. Galat (error) ini mungkin muncul di aplikasi Messages. Anda bisa melanjutkan unggahan dengan melakukan beberapa solusi mudah. Lanjutkan membaca artikel How.com.vn ini untuk mengetahui cara mengatasi unggahan ke iCloud yang mendadak berhenti pada iPhone atau iPad.

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Periksa ruang penyimpanan yang tersisa pada iPad atau iPhone dengan membuka Settings > [nama Anda] > iCloud.
  • Cobalah mengecas atau memulai ulang perangkat untuk melakukan pengunggahan lagi.
  • Pastikan iOS atau iPadOS telah diperbarui dengan membuka Settings > General > Software Update.
Metode 1
Metode 1 dari 8:

Periksa Ruang Penyimpanan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings.
    Ikonnya berbentuk gir abu-abu pada halaman beranda. Anda bisa mengakses iCloud di iPhone atau iPad dengan mudah untuk melihat ruang penyimpanan yang tersisa.[1]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Sentuh nama Anda di sisi atas aplikasi Settings.
    Halaman baru berisi informasi akun akan dibuka.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sentuh iCloud dan periksa ruang penyimpanannya.
    Di sisi atas halaman iCloud, Anda bisa melihat jumlah ruang penyimpanan iCloud yang sudah digunakan. Tulisannya akan seperti ini "2 GB of 5 GB Used". Jika ruang yang dipakai sudah mendekati batas, unggahannya akan dihentikan sementara sampai Anda mengosongkan ruang atau meng-upgrade paket langganan iCloud.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 8:

Periksa Koneksi Internet

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Periksa apakah jaringan Wi-Fi berfungsi dengan baik.
    Periksa bagian sudut kiri atas layar iPhone/iPad. Jika ada ikon Wi-Fi berbentuk 2 bilah memancar dari satu titik, berarti Anda telah terhubung ke Wi-Fi yang dapat berfungsi. Apabila tidak ada, Wi-Fi yang Anda gunakan mungkin terputus atau mati.
    • Buka Settings dan klik Wi-Fi untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai jaringan atau untuk terhubung ke suatu jaringan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Periksa kecepatan internet.
    Unggahan iCloud bisa berhenti apabila koneksi internet lambat. Periksa koneksi internet menggunakan tes kecepatan ini:
    • Buka Safari.
    • Kunjungi https://www.speedtest.net/. Situs gratis ini memiliki kemampuan yang bagus untuk memeriksa kecepatan internet.
    • Klik GO dan tunggu hasil yang diberikan. Apabila kecepatan internet sangat rendah (1 sampai 5 Mbps), unggahan iCloud mungkin akan dihentikan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 8:

Isilah daya Perangkat

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Isilah daya iPhone/iPad.
    Unggahan iCloud bisa dihentikan apabila daya perangkat tidak mencukupi. Isilah daya perangkat untuk meneruskan unggahan.
Metode 4
Metode 4 dari 8:

Mulai ulang Perangkat

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Matikan iPhone/iPad dan nyalakan kembali.
    Tindakan ini bisa mengatasi masalah kecil pada perangkat lunak yang membuat unggahan iCloud dihentikan sementara.[2]
    • iPhone X atau yang lebih baru: Tekan dan tahan tombol volume dan kunci. Selanjutnya, matikan perangkat dengan menyeret penggeser (slider). Setelah iPhone benar-benar mati, Anda bisa menyalakannya lagi dengan menekan dan menahan tombol kunci.
    • iPhone 8/SE atau yang lebih lama: Tekan dan tahan tombol kunci, lalu matikan perangkat dengan menyeret penggeser. Setelah iPhone benar-benar mati, Anda bisa menyalakannya lagi dengan menekan dan menahan tombol kunci.
    • iPad yang tidak memiliki tombol Home: Tekan dan tahan tombol volume dan tombol atas, kemudian matikan perangkat dengan menyeret penggeser.
    • iPad yang memiliki tombol Home: Tekan dan tahan tombol atas, kemudian matikan perangkat dengan menyeret penggeser.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 8:

Matikan dan Aktifkan Messages di iCloud

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings.
    Ikonnya berbentuk gir abu-abu pada halaman beranda. Dengan mematikan dan menonaktifkan kembali penyinkronan Messages di iCloud, Anda bisa mengatasi masalah kecil pada perangkat lunak yang membuat unggahan terhenti. Cara ini sangat cocok digunakan jika pesan galat unggahan iCloud muncul dalam aplikasi Messages.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Sentuh nama Anda di sisi atas Settings.
    Halaman baru yang berisi informasi akun akan dibuka.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sentuh iCloud.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Sentuh Messages.
    Anda bisa menemukannya di bagian "Apps Using iCloud" pada halaman iCloud. Mungkin Anda harus menyentuh Show All agar opsi ini muncul.
  5. Step 5 Sentuh sakelar di sebelah "Sync this iPhone".
    Sakelarnya akan beralih ke kiri dan berubah abu-abu, yang menunjukkan bahwa penyinkronan tidak diaktifkan.
  6. Step 6 Sentuh kembali sakelar di sebelah "Sync this iPhone".
    Sakelarnya akan beralih ke kanan dan berubah hijau, yang menunjukkan bahwa penyinkronan dalam keadaan aktif. Selanjutnya, periksa apakah unggahan penyinkronan iCloud telah dimulai ulang dengan membuka aplikasi Messages.
    Iklan
Metode 6
Metode 6 dari 8:

Matikan dan Aktifkan Photos di iCloud

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings.
    Ikonnya berbentuk gir abu-abu pada halaman beranda. Dengan mematikan dan mengaktifkan kembail penyinkronan Photos di iCloud, Anda bisa mengatasi masalah kecil pada perangkat lunak yang membuat unggahan dihentikan sementara.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Sentuh nama Anda di sisi atas Settings.
    Halaman baru yang berisi informasi akun akan dibuka.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sentuh iCloud.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Sentuh Photos.
    Anda bisa menemukannya di bagian "Apps Using iCloud" pada halaman iCloud.
  5. Step 5 Sentuh tombol di samping "Sync this iPhone" 2 kali.
    Tindakan ini akan menonaktifkan Photos di iCloud untuk iPhone. Setelah itu, aktifkan kembali fitur ini.
    Iklan
Metode 7
Metode 7 dari 8:

Perbarui iOS

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings.
    Ikonnya berbentuk gir abu-abu pada halaman beranda. Dengan memperbarui iOS (sistem operasi yang digunakan iPhone), Anda bisa mengatasi masalah kecil pada perangkat lunak yang membuat unggahan dihentikan sementara.
    • Sistem operasi yang digunakan iPad dinamakan iPadOS.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Sentuh General.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sentuh Software Update.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Sentuh Download and Install.
    Jika tersedia pembaruan yang harus dipasang, informasi versi dan tombol ini akan ditampilkan pada halaman "Software Update". Pembaruan perangkat bisa membutuhkan waktu 10-15 menit.
    Iklan
Metode 8
Metode 8 dari 8:

Keluarlah dari iCloud

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings.
    Ikonnya berbentuk gir abu-abu pada halaman beranda. Anda mungkin bisa mengatasi unggahan yang dihentikan dengan keluar (sign out) dan masuk (sign in) kembali ke iCloud.
    • Metode ini akan menghapus seluruh data iCloud pada perangkat. Jadi, hanya gunakan metode ini jika cara lain gagal.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Sentuh nama Anda di sisi atas Settings.
    Halaman baru yang berisi informasi akun akan dibuka.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sentuh Sign Out.
    Opsi ini berada di sisi bawah halaman profil.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Masukkan kata sandi.
    Anda bisa menyetel ulang kata sandi iCloud apabila perlu.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Pilih data yang ingin disimpan pada perangkat.
    Anda bisa menyimpan salinan data Contacts dan Keychain.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Sentuh Sign Out, dan sentuh kembali Sign Out.
    Dengan melakukannya, Anda akan keluar dari iCloud di perangkat tersebut. Semua informasi iCloud yang ada di perangkat akan dihapus.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Masuklah kembali ke iCloud.
    Cara masuk ke iCloud pada iPad atau iPhone:
    • Buka Settings.
    • Sentuh Sign in to your iPhone di sisi atas Settings.
    • Ikuti petunjuk yang diberikan untuk mengetikkan ID Apple dan kata sandi untuk masuk ke iCloud.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 1.295 kali.
Daftar kategori: Ponsel dan Gadget
Halaman ini telah diakses sebanyak 1.295 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan