Unduh PDFUnduh PDF

Nomor ekstensi memungkinkan perusahaan-perusahaan besar untuk menghubungkan penelepon ke berbagai departemen dan karyawan yang berbeda. Ada beberapa rute singkat untuk menghemat waktu saat menelepon nomor ekstensi perusahaan. Berkat sistem operasi yang sudah canggih, Anda bahkan dapat memprogram telepon pintar Anda untuk menekan ekstensinya sendiri.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Telepon Pintar

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tekanlah nomor yang ingin Anda telepon.
    Bukalah tombol telepon dan masukkan nomor yang ingin Anda telepon.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tambahkan “jeda” jika Anda akan memasukkan ekstensi segera setelah telepon diangkat.
    Jika Anda dapat langsung memasukkan ekstensi setelah telepon diangkat, fungsi “jeda” akan secara otomatis memasukkan nomor ekstensi setelah menunggu beberapa saat:
    • Tekan dan tahanlah tombol * untuk menambahkan koma (,) di akhir nomor. Simbol ini melambangkan jeda dua detik sebelum ekstensi ditekan. Jika Anda tidak bisa menekan dan menahan tombol *, ketuklah tombol (⋮) setelah nomor telepon dan pilihlah Add pause. Jika cara ini juga tidak bisa digunakan, ketuklah kolom nomor untuk membuka papan tik (keyboard) di layar Anda, kemudian tikkan koma.
    • Anda dapat menambahkan beberapa koma untuk menunggu lebih lama. Cara ini mungkin berguna untuk sistem telepon yang membutuhkan jeda sebelum Anda dapat memasukkan nomor ekstensi.
    • Di ponsel Windows, Anda harus mengetikkan koma di aplikasi lain, menyalinnya, kemudian menempelkannya ke akhir nomor telepon.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tambahkan “jeda” jika ekstensi hanya dapat ditekan setelah seluruh menu diperdengarkan.
    Beberapa ekstensi tidak dapat dimasukkan sebelum seluruh layanan menu otomatis diputar atau sebelum pilihan tertentu dipilih. Fungsi “jeda” akan menampilkan ekstensi di layar Anda dan Anda akan menentukan kapan ekstensi harus dimasukkan.
    • Tekan dan tahanlah tombol # untuk menambahkan tanda titik koma (;) ke akhir nomor telepon. Simbol ini melambangkan jeda dan ekstensi selanjutnya tidak akan ditekan sebelum Anda memerintahkannya.
    • Jika Anda menggunakan ponsel Windows, Anda harus menambahkan “w” dan bukan “;”. Huruf ini harus disalin dan ditempelkan dari aplikasi lain yang dapat digunakan untuk mengetik.[1]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ketiklah nomor ekstensi setelah simbol Anda.
    Setelah menambahkan simbol jeda, tikkan nomor ekstensi yang ingin ditekan secara otomatis oleh telepon pintar Anda.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Hubungi nomor tersebut.
    Telepon Anda akan menelepon nomor itu. Setelah menekan nomornya, bergantung pada simbol yang Anda gunakan, telepon pintar Anda akan menekan ekstensi yang Anda masukkan (,) atau Anda akan diminta untuk menentukan ekstensi mana yang harus ditekan (;).
    • Jika Anda memilih tombol jeda (;), Anda akan dapat memilih bagian dari menu yang memungkinkan Anda untuk memasukkan nomor ekstensi terlebih dahulu. Setelah Anda berada di bagian menu yang tepat, ketuklah Send di jendela telepon Anda untuk menekan ekstensi.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Tambahkan nomor dengan ekstensi ke kontak Anda.
    Jika Anda sering menekan ekstensi ini, Anda dapat menambahkan nomornya ke kontak telepon Anda. Semua simbol ekstensi dan nomornya akan tersimpan sekaligus.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menggunakan Telepon Rumah

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tekan nomor seperti biasa.
    Anda tidak memiliki pilihan jeda panggilan saat menggunakan telepon rumah. Jadi, Anda hanya perlu menekan nomor seperti biasa.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Cobalah menekan nomor ekstensi segera setelah telepon diangkat.
    Dalam banyak sistem menu, Anda dapat mulai memasukkan nomor ekstensi segera setelah telepon diangkat. Cobalah memasukkan nomor ekstensi untuk melihat jika nomor ekstensi sudah dapat digunakan.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Dengarkan pilihan menu jika nomor ekstensi belum dapat digunakan.
    Jika Anda tidak dapat langsung menekan ekstensi, dengarkan pilihan menunya. Anda bisa memilih salah satu opsi yang tersedia agar dapat memasukkan nomor ekstensi.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Tambahkan jeda dan nomor ekstensi ke panggilan cepat Anda (jika memungkinkan).
    Beberapa telepon yang mempunyai fungsi panggilan cepat juga mempunyai tombol jeda yang dapat digunakan saat memasukkan nomor panggilan cepat. Ada atau tidaknya tombol ini dan lokasinya berbeda-beda, bergantung pada model teleponnya. Jika Anda dapat menambahkan jeda, masukkan nomor telepon awal, dua jeda, dan kemudian nomor ekstensinya. Simpanlah semuanya ke entri panggilan cepat Anda. Jika Anda dapat langsung memasukkan nomor ekstensi ke nomor yang Anda hubungi, Anda bisa menggunakan entri panggilan cepat ini untuk menghubungi nomor ekstensi secara langsung.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Cobalah mengganti digit-digit terakhir dari nomor telepon awalnya dengan nomor ekstensi.
    Jika ekstensi berjumlah 4 digit, Anda dapat menekan nomor ekstensi itu secara langsung dengan mengganti empat digit terakhir pada nomor telepon. Misalnya, jika nomor telepon perusahaan adalah 1-800-555-2222 dan nomor ekstensinya adalah 1234, cobalah menekan 1-800-555-1234.
    Iklan

Tips

  • Anda juga dapat menekan nomor ekstensi saat menggunakan penyedia telepon daring (online), seperti Skype. Tekanlah nomor telepon perusahaan. Klik ikon yang berupa persegi yang penuh dengan titik untuk menampilkan tombol telepon. Masukkan nomor ekstensi Anda di tombol telepon saat diminta. [2]
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 304.746 kali.
Daftar kategori: Ponsel dan Gadget
Halaman ini telah diakses sebanyak 304.746 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan