Unduh PDFUnduh PDF

Artikel How.com.vn ini akan menunjukkan kepada Anda cara memulihkan dan memperbaiki berkas Microsoft Excel yang rusak pada komputer Windows atau Mac.

Metode 1
Metode 1 dari 5:

Memperbaiki Berkas

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pastikan Anda menggunakan komputer Windows.
    Anda hanya bisa memperbaiki berkas Excel pada Microsoft Excel versi Windows.
    • Jika menggunakan komputer Mac, cobalah salah satu metode lain dalam artikel ini.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka Excel.
    Ikon program ini tampak seperti kotak hijau dengan huruf “X” di dalamnya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Klik Open Other Workbooks.
    Opsi ini ditampilkan di samping ikon folder yang ada di pojok kiri bawah jendela.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Browse.
    Ikon folder ini berada di bagian tengah halaman. Setelah itu, jendela File Explorer akan dibuka.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Pilih berkas Excel yang diinginkan.
    Kunjungi folder yang memuat berkas Excel yang rusak, kemudian klik berkas untuk memilihnya.
  6. Step 6 Klik ikon "Menu" icon.
    Ikon panah yang mengarah ke bawah ini berada di samping kanan tombol “Open”. Menu drop-down akan ditampilkan setelahnya.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Klik Open and Repair….
    Opsi ini berada di bagian bawah menu drop-down.
    • Jika opsi “Open and Repair...” tidak dapat dipilih (ditampilkan dalam warna buram), pastikan berkas Excel sudah terpilih dan coba kembali. Jika masih tidak bisa dipilih, berkas tidak dapat diperbaiki.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Klik Repair saat diminta.
    Opsi ini berada pada jendela pop-up. Windows akan mencoba memperbaiki berkas.[1]
    • Jika opsi tidak tersedia, klik “Extract Data”, kemudian pilih “Convert to Values” atau “Recover Formulas”. Data-data yang masih bisa diselamatkan akan dipulihkan.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Tunggulah hingga berkas dibuka.
    Proses ini dapat memakan waktu beberapa menit jika berkas Excel Anda berukuran cukup besar.
    • Jika berkas masih tidak dapat dibuka, ulangi kembali proses dan klik “Extract Data” (bukan “Repair”) ketika diminta.
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Simpan berkas.
    Setelah berkas yang diperbaiki dibuka, tekan tombol Ctrl+S, klik dua kali opsi “This PC”, pilih lokasi penyimpanan, masukkan nama berkas, dan klik “Save”.
    • Pastikan Anda menggunakan nama berkas yang berbeda dari nama berkas Excel yang rusak.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Mengubah Jenis Berkas pada Komputer Windows

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pahami pentingnya jenis berkas.
    Terkadang dokumen Excel yang dibuat pada komputer atau versi Excel yang lama menjadi tak stabil ketika dibuka pada komputer atau proram Excel versi yang lebih baru. Selain itu, dokumen Excel juga dapat disimpan dalam beragam format berkas. Dengan mengubah format berkas Excel menjadi "xlsx" (atau "xls" untuk program dengan versi yang lebih lama), masalah kerusakan berkas dapat diatasi.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka menu “Start” icon.
    Klik logo Windows di pojok kiri bawah layar.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Buka program File Explorer icon.
    Klik ikon folder yang ditampilkan di pojok kiri bawah jendela “Start”.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik tab View.
    Tab ini berada di bagian atas jendela File Explorer. Bilah peralatan akan ditampilkan di bawah tab ini.
  5. Step 5 Tandai kotak "File name extensions".
    Kotak ini berada pada segmen bilah peralatan "Show/hide". Setelah itu, Anda bisa melihat ekstensi jenis berkas di akhir nama berkas, termasuk berkas dokumen Excel.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Pilih berkas Excel.
    Kunjungi direktori penyimpanan berkas Excel yang ingin dipulihkan, kemudian klik dokumen untuk memilihnya.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Klik Home.
    Tab ini berada di pojok kiri atas jendela File Explorer. Bilah peralatan akan ditampilkan setelahnya.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Klik Rename.
    Opsi ini berada pada segmen bilah peralatan "Organize". Setelah diklik, nama berkas Excel akan ditandai.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Ubah jenis berkas.
    Ganti ekstensi yang ditampilkan setelah tanda titik di akhir nama dengan xlsx, kemudian tekan tombol Enter.
    • Sebagai contoh, jika dokumen bernama "Spreadsheet1.docx", ubahlah menjadi "Spreadsheet1.xlsx".
    • Jika berkas sudah memiliki ekstensi "xlsx", cobalah gunakan "xls" atau "html".
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Klik Yes ketika diminta.
    Perubahan akan dikonfirmasi dan ekstensi berkas akan diubah.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Cobalah buka berkas.
    Klik dua kali berkas untuk membukanya. Jika berkas dapat dibuka di (atau peramban web jika Anda memilih "html" sebagai ekstensi), berkas sudah berhasil dipulihkan.
    • Jika Anda memilih ekstensi "html", Anda bisa mengonversi halaman web menjadi dokumen Excel dengan menyeret berkas “html” ke ikon program Excel, dan menyimpan berkas yang dibuka sebagai berkas “xlsx” baru.
    • Jika berkas masih belum bisa dibuka, beralihlah ke metode Windows berikutnya.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Mengubah Jenis Berkas pada Komputer Mac

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pahami pentingnya jenis berkas.
    Terkadang dokumen Excel yang dibuat pada komputer atau versi Excel yang lama menjadi tak stabil ketika dibuka pada komputer atau proram Excel versi yang lebih baru. Selain itu, dokumen Excel juga dapat disimpan dalam beragam format berkas. Dengan mengubah format berkas Excel menjadi "xlsx" (atau "xls" untuk program dengan versi yang lebih lama), masalah kerusakan berkas dapat diatasi.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka Finder.
    Klik ikon wajah berwarna biru yang ditampilkan di Dock komputer.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pilih berkas Excel.
    Kunjungi folder penyimpanan berkas Excel, kemudian klik berkas yang ingin dipulihkan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik File.
    Opsi menu ini berada di pojok kiri atas layar komputer. Setelah diklik, menu drop-down akan ditampilkan.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik Get Info.
    Opsi ini berada pada menu drop-downFile”. Jendela pop-up akan dibuka setelahnya.
  6. Step 6 Perluas segmen "Name & Extension" jika perlu.
    Jika Anda tidak melihat nama berkas atau ekstensi di bawah kategori ini, klik ikon segitiga di samping kiri judul "Name & Extension" untuk melihat nama berkas dan ekstensinya.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Ubah jenis berkas.
    Ganti ekstensi yang ditampilkan setelah tanda titik di akhir nama berkas dengan xlsx, kemudian tekan tombol Return.
    • Sebagai contoh, jika dokumen bernama "Spreadsheet1.txt", ubahlah menjadi "Spreadsheet1.xlsx".
    • Jika berkas sudah memiliki ekstensi "xlsx", cobalah gunakan ekstensi "xls" atau "html".
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Klik Use .xlsx ketika diminta.
    Pilihan akan dikonfirmasi dan jenis berkas akan diubah.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Cobalah buka berkas.
    Klik dua kali berkas untuk membukanya. Jika berkas dapat dibuka di Excel (atau peramban web jika Anda memilih ekstensi "html"), berkas tersebut sudah berhasil dipulihkan.
    • Jika Anda memilih ekstensi "html", Anda bisa mengonversi halaman web menjadi dokumen Excel dengan menyeret berkas “html” ke ikon program Excel, kemudian menyimpan berkas yang dibuka sebagai berkas “xlsx” baru.
    • Jika berkas masih belum bisa dibuka, beralihlah ke metode Mac berikutnya.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Memulihkan Berkas Simpanan Sementara pada Komputer Windows

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pahami batasan metode ini.
    Seperti sebagian besar produk Microsoft Office, Microsoft Excel secara otomatis akan menyimpan versi pemulihan berkas. Ini artinya Anda bisa mengembalikan sebagian data atau bagian dari dokumen Excel yang rusak. Namun, Excel tidak selalu menyimpan berkas-berkas tersebut tepat waktu dan ada kemungkinan Anda tidak bisa memulihkan seluruh dokumen dengan cara ini.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka menu “Start” icon.
    Klik logo Windows di pojok kiri bawah layar.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tikkan this pc.
    Setelah itu, komputer akan mencari program "This PC".
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik This PC.
    Ikon monitor komputer ini berada di bagian atas jendela “Start”. Setelah itu, jendela “This PC” akan ditampilkan.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik dua kali kandar keras komputer.
    Biasanya kandar ini berlabel "OS (C:)" dan ditampilkan di bawah judul "Devices and drives" di bagian tengah halaman.
  6. Step 6 Klik dua kali folder "Users".
    Folder ini berada di bagian tengah folder kandar keras.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Klik dua kali folder pengguna.
    Folder ini dinamai dengan sebagian atau seluruh nama pengguna Anda pada komputer.
  8. Step 8 Klik dua kali folder "AppData".
    Folder ini berada pada segmen "A" sehingga ada kemungkinan Anda bisa menemukannya di bagian atas jendela penelusuran berkas.
    • Jika folder tidak bisa ditemukan, klik tabView”, kemudian tandai kotak "Hidden items" pada segmen "Show/hide" untuk menampilkan folder "AppData".
  9. Step 9 Klik dua kali folder "Local".
    Opsi ini berada di bagian atas folder.
  10. Step 10 Geser layar dan klik dua kali folder "Microsoft".
    Folder ini berada pada segmen "M".
  11. Step 11 Klik dua kali folder "Office".
    Folder ini berada pada segmen "O" di folder “Microsoft”.
  12. Step 12 Klik dua kali folder "UnsavedFiles".
    Folder ini berada di bagian atas jendela.
  13. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 13 Pilih berkas Excel.
    Carilah ikon berkas Excel bernama sama dengan berkas Excel yang rusak, kemudian klik berkas untuk memilihnya.
    • Jika Anda tidak melihat berkas apa pun, versi pemulihan dokumen Excel tersebut tidak tersimpan.
  14. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 14 Ubah ekstensi berkas Excel.
    Untuk mengubahnya:[2]
    • Klik “View”.
    • Tandai kotak "File name extensions".
    • Klik “Home”.
    • Klik “Rename”.
    • Ganti ekstensi .tmp dengan .xlsx.
    • Tekan tombol Enter.
    • Klik “Yes” ketika diminta.
  15. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 15 Buka berkas Excel.
    Klik dua kali berkas yang namanya baru saja diubah untuk membukanya.
  16. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 16 Simpan berkas.
    Setelah berkas yang dipulihkan dibuka, tekan kombinasi tombol Ctrl+S, klik dua kali folder “This PC”, pilih direktori penyimpanan, masukkan nama berkas, dan klik tombol “Save”.
    • Pastikan Anda memilih nama berkas yang berbeda dari nama yang sebelumnya digunakan pada berkas Excel yang rusak.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Memulihkan Berkas Simpanan Sementara pada Komputer Mac

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pahami batasan metode ini.
    Seperti sebagian besar produk Microsoft Office, Microsoft Excel secara otomatis akan menyimpan versi pemulihan berkas. Ini artinya Anda bisa mengembalikan sebagian data atau bagian dari dokumen Excel yang rusak. Namun, Excel tidak selalu menyimpan berkas-berkas tersebut tepat waktu dan ada kemungkinan Anda tidak bisa memulihkan seluruh dokumen dengan cara ini.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Klik Go.
    Opsi menu ini berada di bagian atas layar. Setelah diklik, menu drop-down akan dibuka.
    • Jika Anda tidak melihat opsi “Go”, buka Finder atau klik desktop terlebih dahulu agar opsi ditampilkan.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tahan tombol ⌥ Option.
    Setelah itu, Anda bisa melihat folder “Library” pada menu drop-downGo”.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Library.
    Opsi ini berada pada menu drop-downGo”. Folder “Library” yang tersembunyi akan ditampilkan.
  5. Step 5 Buka folder "Containers".
    Klik dua kali folder "Containers" yang berada pada segmen "C" di folder “Library”.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik bilah pencarian.
    Bilah ini berada di pojok kanan atas jendela.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Cari folder “Microsoft Excel”.
    Tikkan com.microsoft.Excel dan tekan tombol Return.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Klik tab Containers.
    Tab ini berada di samping kanan judul "Search:" yang ada di bagian atas jendela Finder.
  9. Step 9 Buka folder "com.microsoft.Excel".
    Klik dua kali folder untuk membukanya.
  10. Step 10 Buka folder "Data".
  11. Step 11 Buka folder "Library".
  12. Step 12 Buka folder "Preferences".
    Jika Anda tidak melihat folder ini, geser layar hingga Anda menemukannya.
  13. Step 13 Buka folder "AutoRecovery".
    Daftar versi berkas Excel yang tersimpan secara otomatis akan ditampilkan.
  14. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 14 Carilah versi sementara berkas Excel yang rusak.
    Versi sementara berkas memuat sebagian atau seluruh nama berkas pada judulnya.
    • Jika Anda tidak bisa menemukan versi sementara dari berkas yang diinginkan, berkas tersebut tidak sempat dicadangkan secara otomatis oleh Microsoft Excel.
  15. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 15 Pilih berkas Excel.
    Klik berkas untuk memilihnya.
  16. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 16 Klik File.
    Opsi menu ini berada di pojok kiri atas layar komputer. Menu drop-down akan ditampilkan setelahnya.
  17. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 17 Pilih Open With.
    Opsi ini berada di bagian atas menu drop-downFile”. Menu pop-out akan ditampilkan setelahnya.
  18. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 18 Klik Excel.
    Opsi ini berada pada menu pop-out. Versi sementara dokumen akan dibuka di Microsoft Excel.
    • Versi sementara ini mungkin tidak memuat beberapa perubahan terbaru yang sebelumnya Anda buat pada dokumen Excel asli.
  19. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 19 Simpan dokumen.
    Tekan kombinasi tombol Command+S, masukkan nama berkas, pilih lokasi penyimpanan pada menu "Where", dan klik “Save”.
    Iklan

Tips

  • Komputer-komputer Windows biasanya mencoba memperbaiki lembar kerja Excel yang rusak secara otomatis ketika Anda membukanya.[3]
  • Anda bisa membuka berkas Excel yang rusak dengan mengaktifkan mode aman (safe mode) pada komputer. Jika dokumen dapat dibuka dalam mode tersebut, galat berkas atau virus mungkin menjadi penyebab berkas tersebut tidak dapat dibuka secara normal.
  • Ada beberapa program pemulihan data berbayar yang dapat digunakan untuk memulihkan berkas Excel yang rusak. Stellar Phoenix Excel Repair adalah salah satu contohnya dan tersedia untuk komputer Windows dan Mac.
Iklan

Peringatan

  • Sayangnya, beberapa berkas Excel mungkin tidak dapat dipulihkan sama sekali.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 123.544 kali.
Daftar kategori: Microsoft Office
Halaman ini telah diakses sebanyak 123.544 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan