Unduh PDFUnduh PDF

Tertarik untuk menyimpan gigi yang baru saja tanggal? Atau ingin menyimpan gigi susu anak sebagai kenang-kenangan di masa tua nanti? Jika iya, cobalah membaca artikel ini untuk mengetahui kiat mudahnya! Jika gigi belum tanggal, pastikan Anda menginformasikan keinginan untuk menyimpan gigi kepada dokter. Oleh karena gigi yang telah tanggal harus terlebih dahulu dibersihkan sebelum disimpan dan terus-menerus dijaga kelembapannya, cobalah merendamnya dalam wadah tertutup berisi air, larutan saline, atau cairan pemutih yang telah diencerkan.

Bagian 1
Bagian 1 dari 2:

Menyiapkan Gigi Sebelum Disimpan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Sampaikan keinginan Anda untuk menyimpan gigi yang telah dicabut kepada dokter.
    Ingat, dokter tidak memiliki kewajiban untuk mengembalikan gigi yang telah dicabut kepada pasien, dan sebagian besar dokter bahkan tidak bersedia melakukannya karena diikat oleh aturan. Oleh karena itu, jangan lupa menyampaikan keinginan Anda sejak awal agar dokter bisa menjaga bentuk gigi ketika dicabut dan melakukan proses pembersihan yang benar sebelum gigi dibawa pulang.[1]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pastikan gigi sudah dibersihkan dengan benar sebelum dibawa pulang.
    Setelah dicabut, gigi perlu terlebih dahulu dibersihkan oleh dokter. Secara khusus, dokter akan membersihkan sisa darah yang melekat di permukaan gigi dengan bantuan disinfektan, lalu membilasnya dengan air bersih. Pastikan dokter melakukan seluruh tahapan tersebut sebelum mengizinkan Anda untuk membawa gigi ke rumah, ya![2]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Masukkan gigi ke dalam kantong plastik klip sebelum meninggalkan ruangan dokter.
    Setelah gigi dibersihkan dan didisinfeksi oleh dokter, segeralah memasukkannya ke dalam kantong plastik klip. Umumnya, dokterlah yang akan melakukannya, tetapi jika tidak, cobalah meminta kantong plastik klip atau wadah berukuran kecil untuk menyimpan gigi Anda.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Bersihkan gigi secara menyeluruh jika Anda mencabutnya tanpa bantuan dokter.
    Jika gigi dicabut secara mandiri, jangan lupa menerapkan protokol kesehatan dan kebersihan yang sama dengan yang umumnya diterapkan di ruangan dokter. Pertama-tama, gunakan air bersabun untuk membersihkan gigi dari darah dan residu lain yang melekat. Kemudian, celupkan kapas ke dalam alkohol, dan tepukkan ringan kapas beralkohol ke seluruh permukaan gigi untuk mendisinfeksinya. Setelah itu, bilas gigi dengan air bersih.[3]
    • Selalu cuci tangan Anda sebelum dan sesudah memegang gigi yang tanggal.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 2:

Menyimpan Gigi

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Masukkan cairan dan gigi yang telah tanggal ke dalam wadah kedap udara.
    Setelah menemukan metode yang paling tepat untuk menjaga gigi agar tetap terhidrasi, cari wadah kedap udara yang berkualitas baik. Secara khusus, wadah yang digunakan tidak boleh mudah retak, penyok, maupun bocor. Itulah mengapa, sebaiknya Anda menggunakan wadah kedap udara yang umumnya telah memenuhi syarat-syarat tersebut. Setelah menemukan wadah yang tepat, tuangkan cairan ke dalam wadah, lalu masukkan gigi ke dalamnya, dan tutup wadah rapat-rapat.[4]
    • Anda juga bisa menggunakan toples kaca yang dilengkapi dengan penutup.
    • Jika ingin, Anda bisa memasukkan wadah ke dalam kantong plastik klip untuk memastikan cairan di dalamnya tidak tumpah atau berceceran.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Rendam gigi dalam air atau larutan saline untuk menyimpannya dalam waktu yang singkat.
    Agar gigi tetap terhidrasi dengan baik, Anda bisa mencoba merendamnya dalam larutan saline atau air distilasi. Jika ingin menggunakan air, sebaiknya ganti air setiap hari untuk mencegah risiko pembentukan bakteri di permukaan gigi.[5]
    • Metode ini paling cocok digunakan jika gigi hanya akan disimpan selama beberapa hari. Jika ingin menggunakan metode ini untuk jangka waktu yang lebih lama, Anda perlu mengganti air atau larutan saline secara berkala.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Lakukan proses dekontaminasi menggunakan campuran 1 bagian larutan pemutih dengan 10 bagian air.
    Cairan pemutih rumahan merupakan disinfektan yang sangat ampuh dan mampu mencegah pembentukan bakteri pada permukaan gigi yang telah tanggal. Untuk membuat larutan pemutih, Anda hanya perlu mengencerkan 1 bagian cairan pemutih rumahan dengan 10 bagian air.[6]
    • Gigi bisa direndam dalam larutan pemutih selama beberapa hari hingga satu minggu. Namun, jangan terlalu lama melakukannya agar tekstur gigi tidak merapuh, ya!
    • Jika ingin, cukup celupkan gigi dalam larutan pemutih untuk membersihkannya dari kuman dan bakteri yang melekat sebelum dikeringkan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Simpan gigi dalam wadah kedap udara agar daya simpannya menjadi permanen.
    Salah satu opsi yang cukup populer untuk digunakan adalah menyimpan gigi dalam wadah kedap udara, tanpa perlu merendamnya dalam cairan. Untuk menerapkan kiat ini, Anda hanya perlu membersihkan dan mendisinfeksi gigi, lalu menyimpannya dalam wadah kedap udara berukuran kecil.[7]
    • Beberapa apotek menjual wadah khusus untuk menyimpan gigi, lho! Jika bisa menemukannya, silakan menggunakan wadah tersebut. Jika tidak, jangan ragu menggunakan wadah lain yang Anda miliki di rumah.
    Iklan

Tips

  • Jangan lupa mengenakan sarung tangan ketika memegang gigi yang telah tanggal, lalu cuci tangan Anda dengan benar setelahnya.[8]
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Pradeep Adatrow, DDS, MS
Disusun bersama :
Dokter Gigi dan Spesialis Bedah Mulut
Artikel ini disusun bersama Pradeep Adatrow, DDS, MS. Dr. Pradeep Adatrow adalah satu-satunya dokter gigi besertifikasi, Periodontis, dan Prostodonsis di AS bagian selatan. Dengan lebih dari 15 tahun pengalaman, Dr. Adatrow adalah spesialis dalam implan gigi, perawatan TMJ, bedah plastik periodontal, periodontis bedah maupun nonbedah, regenerasi tulang, perawatan dengan laser, dan prosedur pencangkokan gusi dan jaringan lunak. Dia memperoleh gelar BS dalam Epidemiologi dan Biostatistik dari University of Alabama dan mendapatkan gelar Doctor of Dental Surgery (DDS) dari University of Tennessee College of Dentistry. Dr. Adatrow menuntaskan program pascasarjana dalam periodontis dan implantologi di Indiana University, lalu melanjutkan program pascadoktoral selama tiga tahun dalam prosthodontis lanjutan di University of Tennessee. Dia juga bekerja sebagai profesor purnawaktu dan Direktur Prostondonsia di University of Tennessee. Dr. Adatrow pernah meraih Dean's Junior Faculty Award dan John Diggs Faculty Award, serta turut bergabung dalam Deans Odontological Society. Dia mendapatkan sertifikasi dari American Board of Periodontology dan merupakan Fellow International College of Dentistry yang bergengsi – suatu prestasi yang boleh diklaim hanya oleh 10.000 orang lainnya di seluruh dunia. Artikel ini telah dilihat 7.731 kali.
Daftar kategori: Gigi dan Mulut
Halaman ini telah diakses sebanyak 7.731 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan