Cara Mengetahui Apakah Seseorang Telah Ditahan

Unduh PDFUnduh PDF

Baik Anda mengkhawatirkan seorang anggota keluarga yang belum pulang dan mungkin terlibat masalah, atau Anda seorang pemilik usaha kecil yang merisaukan pegawai Anda yang tidak datang bekerja tanpa pemberitahuan, Anda bisa dengan mudah mencari tahu apakah seseorang telah ditahan polisi. Anda perlu tahu informasi dasar tentang orang tersebut, termasuk nama legalnya, untuk mencari tahu catatan penahanan di daerah Anda. Setelah menemukan orang tersebut, Anda dapat memutuskan apa yang perlu dilakukan untuk membantunya.[1][2]

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mencari Tahu Lokasi Seseorang

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Bicaralah dengan orang yang kemungkinan berteman dengannya.
    Jika Anda tahu siapa yang terakhir kali bertemu dengan orang yang Anda cari, dan Anda bisa menghubunginya, cobalah bicara dengannya terlebih dahulu. Dia mungkin akan dapat memberikan informasi lebih mengenai keberadaan orang tersebut dan apakah dia baru saja ditahan.[3]
    • Jika Anda tidak mengenal teman terdekatnya atau orang yang baru saja bertemu dengannya, Anda mungkin harus melakukan sedikit penyelidikan.
    • Cobalah hubungi nomor teleponnya atau nomor telepon seorang teman yang juga mengenalnya. Jika dia adalah pegawai Anda, coba hubungi nomor telepon darurat yang diberikannya, atau tanyakan kepada pegawai lainnya yang mengenalnya secara pribadi.
    • Anda mungkin tidak dapat menemukan seseorang yang bersamanya ketika ditahan—jika dia memang ditahan. Tetapi setidaknya Anda dapat memperoleh perkiraan di mana dia dan apa yang dilakukannya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Persempit kemungkinan lokasi.
    Agar tahu apakah seseorang baru saja ditahan, pertama-tama, Anda harus tahu lokasi terakhir orang itu berada. Karena setiap kota dan wilayah memiliki lembaga penegakan hukumnya sendiri, Anda dapat menghemat banyak waktu jika Anda memiliki perkiraan di mana lokasi terakhir orang tersebut.[4]
    • Kecuali Anda telah memperoleh informasi yang berbeda dari orang yang Anda hubungi, biasanya Anda perlu memulai pencarian dari kota atau wilayah orang tersebut tinggal.
    • Anda mungkin perlu menghubungi lebih dari satu lembaga penegakan hukum jika Anda berada di dekat perbatasan antara dua wilayah atau batas yurisdiksi antara kota dan wilayah.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Hubungi kantor polisi setempat.
    Setelah memperoleh perkiraan kota atau wilayah lokasi terakhir orang tersebut berada, hubungi kantor polisi setempat melalui nomor telepon non-darurat dan bicaralah dengan petugas penerima telepon.[5][6]
    • Keberhasilan Anda untuk memperoleh informasi dari kantor polisi tergantung dari seberapa besar dan sibuk kantor polisi tersebut. Kantor polisi yang lebih besar dan aktif mungkin tidak akan memberikan informasi tentang penahanan melalui telepon.
    • Sebagian kantor polisi mungkin memiliki nomor telepon khusus yang harus dihubungi untuk mengetahui apakah seseorang telah ditahan. Jika Anda tidak bisa memperoleh nomor telepon tersebut, petugas di nomor telepon umum non-darurat dapat memberitahu Anda apa yang harus dilakukan.
    • Anda juga dapat mengetahui apakah seseorang telah ditahan dengan mendatangi kantor polisi secara langsung. Namun, mereka mungkin tidak memiliki informasi apa pun kecuali orang tersebut diproses melalui kantor polisi tersebut.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Tanyakan kepada petugas penerima apakah seseorang telah ditahan.
    Baik melalui telepon atau secara langsung, petugas yang sedang berjaga akan bisa memberikan informasi mengenai orang yang telah diproses di pos atau kantor polisi tersebut.[7][8]
    • Ketika berbicara dengan petugas penerima, Anda perlu memberi tahu nama legal orang tersebut untuk mencari tahu apakah dia telah ditahan. Ingatlah bahwa seseorang mungkin memiliki nama legal yang berbeda dari nama yang biasa digunakan.
    • Di kantor polisi yang lebih kecil di daerah pedalaman, Anda mungkin dapat menggambarkan ciri-ciri orang tersebut dan mencari tahu apakah dia telah ditahan berdasarkan informasi tersebut.
    • Catatan penahanan akan dibuat di saat polisi menahan orang tersebut, jadi jika orang baru saja ditahan, polisi akan memiliki informasi tersebut, bahkan jika orang tersebut belum dimasukkan ke penjara.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Hubungi penjara terdekat.
    Cara lain untuk mengetahui apakah seseorang telah ditahan adalah dengan menghubungi penjara di kota atau wilayah yang paling dekat dengan lokasi terakhir orang tersebut berada. Biasanya, petugas polisi yang menahan seseorang akan membawanya ke penjara terdekat, jadi jika dia telah ditahan, dia akan ditempatkan di sana.[9][10]
    • Seperti halnya lembaga penegakan hukum, Anda perlu mengetahui nama lengkap legalnya, karena itu adalah nama yang akan dicatat ketika dia ditahan.
    • Ingatlah bahwa hal ini dapat memakan waktu 24-48 jam sebelum informasi tentang orang tersebut muncul di catatan penjara. Jika dia baru saja dimasukkan ke dalam penjara, catatannya mungkin belum masuk ke sistem.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Memeriksa Catatan Penahanan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah situs web lembaga penegakan hukum di kota atau wilayah tersebut.
    Banyak kota atau wilayah, terutama di daerah dengan lebih banyak penduduk, memasukkan catatan penahanan sebagai data yang dapat dicari di internet. Anda perlu mengetahui informasi identitas dasar dari orang yang sedang Anda cari.[11][12][13]
    • Jika suatu kota atau wilayah menempatkan catatan penahanannya di internet, hal ini dapat menghemat banyak waktu Anda karena Anda dapat mencari di beberapa lokasi dengan cepat tanpa harus menelepon atau pergi mengitari kota.
    • Anda biasanya dapat mengetahui apakah data daring tersedia dengan melakukan pencarian internet umum untuk “catatan penahanan” dan nama kota atau wilayah.
    • Anda mungkin perlu memasukkan nama daerah untuk mempersempit hasilnya, karena sebagian kota atau wilayah memiliki nama yang relatif umum dan dapat muncul di banyak bagian di suatu negara.
    • Carilah situs web dengan URL .gov atau ekstensi .id. Walaupun tidak semua situs web kota atau wilayah menggunakan ekstensi tersebut, ini adalah cara termudah untuk memastikan Anda tahu situs web resminya.
    • Ingatlah bahwa catatan penahanan adalah informasi umum. Anda tidak perlu membayar suatu biaya untuk mencari catatan penahanan di internet.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Beri tahukan informasi orang tersebut.
    Setidaknya, Anda perlu tahu nama lengkap legal orang tersebut untuk mencari catatan penahanannya dan mencari tahu apakah ada informasi berguna. Jika orang tersebut memiliki nama yang umum, Anda mungkin memperlukan informasi tambahan untuk dapat membedakannya dari orang lain.[14][15][16]
    • Mencari data di internet dapat lebih sulit dilakukan daripada berbicara dengan seseorang secara langsung. Jika Anda tidak memiliki nama legal orang tersebut, atau tidak tahu ejaan namanya dengan benar, Anda mungkin tidak akan memperoleh hasil.
    • Anda juga harus memikirkan kemungkinan bahwa nama orang tersebut telah dimasukkan dengan salah ke dalam data, bahkan jika itu sekadar kesalahan eja.
    • Sebagai contoh, Anda mungkin sedang mencari seseorang bernama “Sarah Lincoln,” tetapi jika orang yang memasukkan informasi ke dalam data salah mengetiknya menjadi "Sara Lincoln", Anda mungkin tidak akan menemukan orang tersebut.
    • Banyak data di internet yang memungkinkan Anda untuk memberikan informasi tambahan jika ada, seperti jenis kelamin dan usia atau tanggal lahir orang tersebut.
    • Seperti halnya nama, Anda tidak bisa menebak-nebak—haruslah informasi pasti seperti yang tercantum pada SIM atau kartu identitas yang dikeluarkan oleh negara, atau orang yang Anda cari tidak akan muncul pada hasil.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Simpan hasil yang Anda temukan.
    Setelah memasukkan informasi yang Anda ketahui tentang orang yang Anda cari, klik tombol untuk mengirimkan informasi tersebut dan sistem akan memberikan hasil berupa tahanan yang sesuai dengan informasi yang Anda berikan.[17][18]
    • Terutama jika orang yang Anda cari memiliki nama yang cukup umum, dan Anda tidak memiliki banyak informasi mengenai dirinya, Anda mungkin harus menyaring beberapa hasil untuk menemukan orang tersebut.
    • Informasi tersebut mungkin mengandung singkatan atau kode yang tidak Anda pahami. Akan ada tanda pada satu bagian di halaman yang menjelaskan maksud kode tersebut.
    • Jika hasilnya meliputi informasi lokasi, sebaiknya Anda menghubungi lokasi tersebut terlebih dahulu dan memastikan orang tersebut masih berada di sana. Terkadang, pembaruan sistem dapat memakan waktu hingga 24 jam.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pertimbangkan juga untuk memeriksa wilayah tetangga.
    Jika pencarian tidak membuahkan petunjuk, Anda dapat mencari tahu di wilayah tetangga untuk memastikan orang tersebut tidak ditahan di lokasi lain.[19][20]
    • Anda harus mengulangi banyak langkah yang sama untuk mengecek catatan penahanan di wilayah tetangga seperti yang Anda lakukan pada tahap awal.
    • Jika Anda tidak mendapatkan hasil apa pun, Anda mungkin perlu kembali dan bicara dengan orang-orang yang mengenal orang tersebut dan coba cari tahu lebih banyak tentang ke mana kira-kira perginya atau apa yang dilakukannya.
    • Mungkin juga Anda tidak memiliki informasi akurat tentang orang tersebut. Tanpa mengetahui nama legalnya yang tepat, Anda akan mengalami kesulitan mencari tahu apakah dia telah ditahan.
    • Sebagai contoh, Anda mungkin sedang mencari wanita yang baru saja menikah dan belum mengganti namanya di kartu Jaminan Sosial atau SIM. Jika dia ditahan, nama yang tercatat adalah nama gadisnya karena itu masih merupakan nama legalnya.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Menghubungi Agen Penjamin

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah agen penjamin terdekat.
    Agen penjamin biasanya memiliki kantor yang berada di dekat penjara atau pengadilan pidana setempat, dan mereka sering kali memiliki banyak informasi mengenai orang yang telah ditahan atau didakwa, yang telah dicatatkan ke dalam dokumen.[21][22]
    • Banyak usaha jasa agen penjamin memberikan akses yang mudah dan gampang ditemui, sehingga mudah untuk mendapatkan nomor agen penjamin terdekat.
    • Kantor agen penjamin sering kali buka hingga larut malam dan akhir pekan, sehingga dapat lebih mudah untuk mencari seorang agen penjamin daripada menghubungi penjara.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Mintalah informasi kepada agen penjamin.
    Terutama jika orang tersebut sudah diproses secara hukum, seorang agen penjamin dengan kantor yang berada di dekat penjara mungkin saja memiliki informasi apakah orang tersebut ditahan atau sedang berada di penjara setempat.[23][24]
    • Bahkan jika Anda akhirnya tidak menggunakan jasa agen penjamin untuk menjamin pembebasan orang tersebut, mereka biasanya mau memberikan informasi apa pun yang mungkin dimiliki.
    • Seorang agen penjamin juga dapat membantu jika Anda tidak yakin mengenai nama legal orang tersebut. Jika agen tersebut hadir pada saat orang tersebut sedang diproses, dia mungkin dapat mengenali orang tersebut dari ciri-ciri fisiknya.
    • Seberapa banyak informasi yang mungkin dimiliki seorang agen penjamin sering kali tergantung dari seberapa sibuk penjara pada malam itu. Jika agen penjamin berlokasi di kota kecil atau wilayah yang relatif dekat pedalaman, Anda mungkin akan mendapatkan lebih banyak informasi ketimbang jika Anda tinggal di daerah perkotaan yang padat penduduk.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Cari tahu cara membeli ikatan jaminan.
    Jika orang tersebut telah ditahan dan diproses di penjara setempat, dan Anda ingin membantunya keluar dari penjara, agen penjamin dapat membantu Anda mencari tahu apakah jaminan orang tersebut telah ditetapkan dan apa yang bisa Anda lakukan untuk membayarnya.[25][26]
    • Anda juga mungkin dapat mengetahui informasi ini dengan menghubungi penjara. Jika orang tersebut belum diproses, pihak penjara akan memberi tahu Anda kapan persidangannya akan diadakan.
    • Biasanya, proses dan persidangan jaminan akan digelar dalam waktu 24 hingga 48 jam sejak orang tersebut ditahan.
    • Jika orang tersebut memiliki kebutuhan medis khusus atau kebutuhan lainnya, bicaralah dengan seseorang di penjara dan cari tahu apa yang bisa Anda lakukan untuk membantu atau menyediakan pengobatan untuknya.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Jennifer Mueller, JD
Disusun bersama :
Pengacara
Artikel ini disusun bersama Jennifer Mueller, JD. Jennifer Mueller adalah pakar hukum yang bekerja di How.com.vn. Dia meraih gelar JD dari Indiana University Maurer School of Law pada 2006. Artikel ini telah dilihat 4.667 kali.
Daftar kategori: Bidang Hukum
Halaman ini telah diakses sebanyak 4.667 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan