Unduh PDFUnduh PDF

Memukul bola bisbol merupakan salah satu tantangan terbesar dalam olahraga, bahkan jika bola dilempar dengan cara yang sama terus-menerus oleh mesin pelempar bola. Tantangan Anda akan lebih besar saat berhadapan dengan pitcher (pelempar) manusia yang dapat melempar curveball, fastball, atau sesuatu yang sama sekali berbeda. Namun, dengan melatih beberapa konsep kunci saat giliran memukul (at bat), Anda bisa meningkatkan peluang mengenai dan memukul bola dengan kuat secara drastis. Akan tetapi, mengetahui konsepnya saja tidak cukup. Anda harus terus berlatih, berlatih, dan berlatih hingga menjadi ingatan otot.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Tahap Persiapan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Berdirilah dalam kotak pemukul (batter’s box).
    Kalau Anda kinan (bertangan dominan kanan), berdirilah di kotak pada sisi kiri pelat home (rumah) saat menghadap pitcher sehingga Anda berada di sisi base ketiga pelat home. Sebaliknya, jika Anda kidal, berdirilah di kanan pelat home, pada sisi base pertama.[1] Menghadaplah ke pelat home. Sentuh sisi jauh pelat home dengan ujung bat (tongkat pemukul). Mundurlah sampai lengan Anda sepenuhnya lurus.[2]
    • Silakan bereksperimen dengan berdiri di setiap sisi kotak. Beberapa pemukul kinan lebih sudah berdiri di sisi kanan pelat home, dan sebaliknya untuk pemukul kidal.
    • Jangan berdiri terlalu dekat atau jauh dari pelat home. Kalau berdiri terlalu jauh, Anda akan kesulitan memukul lemparan sisi luar (outside). Sebaliknya, kalau terlalu dekat, Anda akan kesulitan memukul lemparan sisi dalam (inside).
    • Kalau Anda masih pemula, awali dengan berdiri persis di seberang pelat. Setelah cukup banyak berlatih di posisi ini, bereksperimenlah dengan berdiri lebih dekat atau jauh dari pelat, yang memungkinkan Anda lebih mudah memukul beberapa lemparan tertentu. Misalnya, kalau berdiri agak di belakang kotak, Anda punya waktu lebih untuk memukul fastball.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Tentukan sembarang benda (batting tee, rekan satu tim, dll.) yang jaraknya kurang lebih 6 meter dari Anda. Luruskan tangan ke depan Anda. Dengan kedua mata terbuka, naikkan jempol sehingga menghalangi benda dari pandangan. Tutup satu mata. Kalau pandangan Anda tetap sama, buka mata tersebut dan tutup yang lain. Mata yang tiba-tiba bisa melihat benda yang dihalangi jempol adalah mata dominan Anda.[3]
    • Orang kinan sering kali memiliki mata dominan kanan. Orang kidal lazimnya memiliki mata dominan kiri.
    • Menentukan mata dominan akan membantu Anda memilih sikap terbaik saat at bat.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pilih sikap.
    Tentukan antara sikap netral, terbuka, dan tertutup. Keputusan Anda sebagian ditentukan oleh sikap yang memungkinkan Anda bisa memantau bola dengan mata dominan. Selain itu, pertimbangkan juga bagaimana pengaruh peletakan kedua kaki di setiap posisi terhadap ayunan Anda.[4] Apa pun sikap yang dipilih, kedua lutut harus agak ditekuk. Arahkan jemari kaki menuju pelat dengan kedua kaki dibuka selebar bahu atau lebih lebar beberapa sentimeter.[5][6]
    • Sikap netral (disebut juga dengan "sikap seimbang"): Kedua kaki dijejakkan pada jarak sama dari pelat home. Inilah sikap yang paling populer karena memungkinkan pemukul memutar kepala melalui bahu tanpa susah payah sehingga bisa menghadap pitcher dan menjaga kedua mata tidak lepas dari bola.
    • Sikap terbuka: Kaki terdekat dari pitcher dipindahkan agak ke belakang sehingga bagian depan tubuh agak lebih “terbuka” terhadap pitcher. Inilah sikap yang paling tidak populer karena mengeluarkan Anda dari posisi memukul dan memaksa Anda mengambil langkah ekstra untuk kembali ke posisi saat bola dilempar.
    • Sikap tertutup: Kaki yang terdekat dengan pitcher diletakkan agak ke depan. Sikap ini memungkinkan Anda menjangkau lebih banyak pelat dengan bat. Namun, Anda bisa lelah karena perlu memutar kepala untuk menjaga kedua mata tetap memantau pitcher.
    • Kalau mengarahkan ujung jemari kaki depan menuju pelat home membuat Anda merasa tidak nyaman, coba sesuaikan sehingga ujung jemari kaki menunjuk pitcher pada sudut 45 derajat.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pegang bat dengan benar.
    Sebaiknya genggaman Anda dilakukan dengan melengkungkan pertengahan jemari alih-alih telapak tangan. Kalau Anda kinan, genggam bat dengan jemari kiri 2,5-5 cm di atas ujung bawah tongkat pemukul. Kemudian, letakkan jemari tangan kanan di atas tangan kiri. Luruskan kedua lengan ke depan Anda seakan baru saja mengayun. Pastikan telapak tangan kiri menghadap ke bawah dan telapak tangan kanan menghadap ke atas.[7] Jika Anda kidal, lakukan sebaliknya.
    • Pastikan tangan menggenggam bat dengan erat, tetapi juga cukup lemas sehingga otot-otot tetap relaks.[8]
    • Sesuaikan genggaman sehingga buku kedua pada jemari di kedua tangan membentuk garis sempurna.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Jaga bahu tetap dalam garis lurus dan menghadap pitcher.[9] Tekukkan kedua siku. Tarik siku belakang ke atas dan belakang sampai sama tinggi dengan bahu belakang dan menunjuk persis ke belakang Anda. Jaga kedua siku sejauh kurang lebih 15-20 cm dari tubuh Anda. Atur bat sehingga membentuk sudut 45 derajat dengan bahu belakang.[10]
    • Jangan sandarkan bat pada bahu atau memegangnya secara horizontal karena akan melemahkan ayunan.[11]
    • Memegang bat secara vertikal dapat memperkuat ayunan, tetapi mungkin tidak terasa nyaman bagi pemula.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengayun Bat

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Perhatikan bola.
    Putar kepala untuk menoleh ke pitcher melalui bahu depan. Jaga kepala tetap diam dan tegak, serta tidak miring ke satu sisi. Fokuskan kedua mata pada bola persis sejak lepas dari tangan pitcher, sampai ketika bat menyentuh bola.[12]
    • Latih cara mengayun bat bisbol sebanyak mungkin sebelum giliran memukul Anda datang. Berlatihlah sampai mengayun bat terasa alami, tanpa harus memikirkan setiap langkahnya. Dengan demikian, Anda bisa berkonsentrasi lebih baik terhadap bola, alih-alih merencanakan apa yang harus dilakukan berikutnya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Bayangkan Anda adalah pelatuk pistol yang diarahkan ke pitcher. Sekarang, bayangkan Anda sedang dikokang untuk menembak ketika bola mendekat. Pindahkan berat badan ke kaki belakang sampai lutut dan bahu sejajar (inilah yang dinamakan “kokang”). Sekarang, naikkan kaki depan untuk melangkah pendek menuju pitcher (inilah yang dinamakan “langkah”).[13]
    • Jaga langkah tetap pendek sehingga berat tubuh Anda bisa pindah dari kaki belakang ke kaki depan dengan mudah saat mulai mengayun.[14]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Jejakkan kaki depan pada tempatnya dan jaga selama ayunan. Tekukkan lutut sedikit kalau menjaganya tetap lurus terasa tidak nyaman. Gunakan kaki ini untuk mencegah diri terlempar ke depan akibat momentum maju yang dihasilkan ayunan.[15]
    • Jangan gerakkan kaki depan selama ayunan karena akan melambatkan ayunan.
    • Kaki depan yang tidak stabil juga akan mempersulit Anda untuk menjaga kepala tetap diam.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Ketika Anda memulai ayunan, berdirilah dengan jemari kaki belakang. Pastikan semua momentum ayunan diarahkan langsung pada bola.[16]
    • Utamanya posisi kaki Anda membentuk segitiga, dengan kepala Anda sebagai puncaknya. Sisi di antara kepala dan masing-masing kaki seharusnya cukup sama panjang. Dengan demikian, posisi Anda hampir seimbang sempurna.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Gunakan seluruh tubuh untuk mengayunkan bat, dan tidak hanya lengan Anda. Ketika mulai mengayun, awali dengan panggul belakang, lalu lanjutkan dengan kedua lengan dan telapak tangan.[17] Jaga siku tetap tertekuk dan dilipat sedekat mungkin dengan sisi tubuh.[18]
    • Berpivotlah di jemari kaki belakang ketika mengayun sehingga akhirnya menunjuk pitcher.
    • Makin dekat Anda menjaga bat dekat tubuh, makin besar tenaga yang disalurkan untuk mengayun.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Ketika Anda mengayunkan bat dari posisi awal, usahakan menjaganya tetap sejajar dengan tanah. Di saat yang sama, bawa bat ke ketinggian lintasan bola. Atur gerakan sehingga Anda memukul bola pada saat yang tepat ketika panggul belakang dan bahu telah mengayun ke depan sampai pada titik torso bagian atas kini menghadap langsung ke pitcher.[19]
    • Incarlah “titik manis” (sweet spot) bola, yaitu kira-kira 12,5-17,5 cm dari ujung atas bat.[20]
    • Menjaga bat sejajar dengan tanah dan setinggi bola akan memastikan Anda masih memukul bola walaupun meleset dari titik manis bat.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Ayunkan melalui bola.
    Usahakan memukul bola ketika ayunan berada pada titik terkuat. Pastikan hal ini dengan mengayun “menembus bola” (yang dinamakan juga dengan tindak lanjut/follow through). Alih-alih mengayunkan bat hanya cukup jauh untuk mengenai bola, tunggu sampai Anda benar-benar memukulnya sebelum menambahkan gaya tambahan pada ayunan. Kemudian, biarkan bat memelan ketika menyilang di depan dada.
    • Ayunan sebaiknya dimulai dari dagu yang menghadap bahu depan. Tanpa menolehkan kepala, dagu Anda sebaiknya menghadap bahu belakang di akhir ayunan ketika melakukan tindak lanjut. [21]
    • Anggaplah seperti sprinter yang melalui garis finish. Mereka tidak memelankan kecepatan dan berhenti persis di garis finish, melainkan melakukan sprint sekuat tenaga melaluinya. Para sprinter ini baru mengurangi kecepatan hingga berhenti setelah melewati garis finish.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Berlatih

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Awali dengan mempelajari cara bergerak dengan lancar dari satu gerakan ke gerakan berikutnya selagi menjaga keseimbangan sepenuhnya. Untuk sekarang, Anda tidak perlu memikirkan cara memukul bola. Alih-alih, ikuti drill empat langkah untuk mempelajari cara bergerak selama sikap, kokang, langkah, dan ayunan secara efektif.[22] Awali secara perlahan sehingga Anda bisa menemukan kesalahan dengan mudah. Ketika setiap langkah makin dikuasai, percepat hitungan sehingga menjadi lebih alami dan lancar.
    • Pertama-tama, masuklah ke sikap memukul.
    • Pada hitungan "satu", lakukan kokang.
    • Pada hitungan “dua”, melangkahlah ke depan.
    • Pada hitungan “tiga” latih mata pada bola khayalan.
    • Pada hitungan “empat” ayun.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Ingat bahwa ayunan harus dipandu panggul belakang, dan bukan kedua lengan atan telapak tangan Anda. Pegang bat dengan cara yang salah selama drill empat hitungan akan memaksakan semua konsentrasi Anda pada panggul. Alih-alih menggunakan kedua tangan untuk menahan bat pada gagang, pegang bagian bawahnya dengan satu tangan, dan bagian atas dengan tangan lainnya.[23]
    • Alih-alih menarik bat ke ketinggian bahu secara canggung, tariklah ke belakang panggul belakang selama sikap, kokang, dan langkah.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Gunakan batting tee.
    Sebelum menghadapi pitcher manusia, berlatihlah dengan batting tee diam. Pelajari cara memukul bola dengan kekuatan maksimal sebelum memikirkan cara memukul bola yang bergerak. Gunakan waktu ini untuk menyempurnakan ayunan dan gerakan tindak lanjut.[24]
    • Letakkan tee di berbagai titik pada pelat untuk membiasakan diri memukul berbagai jenis lemparan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memukul Bola Baseball
    Setelah Anda percaya diri dengan sikap memukul, mulailah mencoba menghadapi bola bergerak. Namun, alih-alih langsung menggunakan bola bisbol, coba pakai bola yang tidak terlalu berat. Cobalah gunakan bola tenis, bola kasti, atau bola latihan bisbol karena lajunya tidak terlalu cepat akibat massanya yang ringan.[25] Latih mata Anda untuk mengikuti bola ini, yang tidak sesulit bola bisbol.
    • Dari sini, mulailah gunakan bola bisbol, entah dilempar pitcher, atau mesin pelempar.[26]
    Iklan

Peringatan

  • Selalu kenakan perlengkapan pelindung (terutama helm).
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 21.601 kali.
Daftar kategori: Bisbol
Halaman ini telah diakses sebanyak 21.601 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan