Unduh PDFUnduh PDF

Semua orang pernah mendengar tentang betapa menakutkannya zona teman. Ada banyak sekali yang bertepuk sebelah tangan ketika mencintai teman sendiri. Di luar sana, banyak perdebatan tentang apakah pertemanan dapat berkembang jadi cinta. Merayu teman tidak sama dengan memikat seseorang dari nol, dan kesuksesannya sangat bergantung pada kekuatan hubungan pertemanan saat ini. Ada risiko besar karena Anda mungkin akan kehilangan pertemanan itu sendiri dalam prosesnya. Akan tetapi, jika Anda merasa ada yang lebih dari sekadar hubungan teman biasa, coba saja karena jika dilakukan dengan benar, pertemanan mungkin saja berubah jadi cinta yang indah.

Bagian 1
Bagian 1 dari 4:

Melakukan Persiapan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Jadilah teman yang...
    Jadilah teman yang baik. Hubungan pertemanan yang baik bukan hanya sebagai persiapan untuk merayu. Jika sudah berteman, dia akan menafsirkan rayuan Anda berdasarkan kepribadian Anda, lebih daripada rayuan itu sendiri. Kedekatan hubungan pertemanan sangat beragam, tetapi memiliki banyak kemiripan.
    • Biasakan untuk mengobrol dengannya. Meskipun hanya obrolan ringan, itu sudah cukup untuk menunjukkan bahwa Anda tertarik kepadanya sebagai pribadi dan peduli pada hal-hal kecil.
    • Buat dia senang. Kita biasanya memilih orang-orang terdekat dalam hidup berdasarkan mampu tidaknya kita membuat senang satu sama lain. Itu juga berlaku dalam hubungan seperti pertemanan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pastikan situasinya tepat.
    Jika Anda ingin melancarkan rayuan, lihat dahulu waktu dan situasinya. Jika dia baru mendengar kabar buruk dan mencari tempat mengadu, itu bukan saat yang tepat untuk merayu. Rayuan juga tidak tepat jika kecocokan di antara Anda berdua masih kurang. Jika menurut Anda sekarang bukan ide bagus, sebaiknya tunggu kesempatan yang lebih baik.
    • Akan tetapi, usahakan tidak menunggu terlalu lama. Jika terlalu lama menunggu saat yang tepat, orang lain mungkin akan datang dan menghancurkan kesempatan Anda.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Habiskan banyak waktu bersama.
    Secara umum, makin sering dua orang berlawanan jenis menghabiskan waktu bersama, makin besar kemungkinan cinta berkembang. Sebelum Anda melancarkan rayuan langsung, kadang ajakan untuk keluar sudah berarti banyak hal. Jika Anda tidak sering bersamanya, ajak dia bertemu. Meskipun hanya sebagai teman, pertemuan tersebut memaksimalkan kesempatan untuk terjadinya sesuatu yang lebih.
    • Keluar bersama kelompok teman juga boleh, tetapi di sana hanya ada sedikit peluang untuk terjadi sesuatu yang spesial. Akan tetapi, lain halnya dengan berduaan saja karena dalam kesempatan itu Anda hanya memperhatikan satu sama lain.
Bagian 2
Bagian 2 dari 4:

Melancarkan Rayuan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Cari momen tenang berdua saja.
    Rayuan yang sepantasnya tidak dilakukan di tempat umum. Untuk membangun kemesraan, Anda membutuhkan tempat yang menunjang. Misalnya, di pengujung pesta pada suatu malam, atau di rumah Anda atau rumahnya. Tempat tenang dan privat sangat penting karena Anda tentu tidak menginginkan adanya tekanan eksternal yang memengaruhi caranya menerima rayuan Anda. Meskipun dia sebenarnya ingin dirayu, mungkin dia tetap merasa malu jika ada teman lain yang melihat.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Ciptakan suasana santai dan ceria.
    Meskipun dia menganggap Anda menarik, Anda akan menemui kesulitan dalam merayu jika suasana hatinya tidak baik. Tonjolkan sisi positif Anda. Caranya, putuskan untuk bersikap menyenangkan. Keceriaan dapat membuka kesempatan untuk rayuan terbuka, secara sadar ataupun tidak. Rayuan yang menyenangkan biasanya tidak terlalu serius.[1]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Ekspresikan ketertarikan melalui sentuhan ringan.
    [2] Sentuhan merupakan bagian penting dari rayuan. Sentuhan adalah cara untuk melewati batas antara teman biasa dan sesuatu yang lebih. Anda bisa mencoba memeluk dia atau memegang lengannya. Tidak ada risiko besar dalam sentuhan seperti itu di antara dua orang yang berteman, dan dari reaksinya Anda bisa mengetahui apakah dia akan menerima gestur lebih.
    • Mulailah dengan rayuan halus untuk berjaga-jaga apabila Anda harus mundur ketika dia sepertinya tidak membalas perasaan Anda.[3]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Tatap matanya.
    Meskipun kontak mata dalam obrolan itu normal, tatapan yang lama biasanya mengisyaratkan sesuatu yang lebih. Studi menunjukkan bahwa menatap mata seseorang untuk waktu lama dapat menimbulkan perasaan intens.[4] Meskipun Anda sudah sering menghabiskan waktu bersama teman yang satu ini, usahakan untuk menatap matanya ketika merayu.
    • Reaksi terhadap kontak mata bisa positif atau negatif, bergantung pada apakah dia menganggap Anda menarik secara fisik.[5]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Masukkan rayuan ke dalam obrolan.
    Jika dia sudah cukup dekat dan nyaman dengan Anda, pasti Anda berdua bakal sering mengobrol. Dengan fondasi seperti itu, cobalah memasukkan rayuan ke dalam obrolan biasa. Anda bisa mulai dengan komentar ringan yang menggoda.[6] Cara yang lebih jelas untuk menunjukkan ketertarikan adalah pujian, khususnya jika pujian itu ditujukan pada bagian tubuh yang biasanya Anda anggap menarik.
    • Contoh komentar menggoda adalah, "Rambutmu bagus hari ini. Menurutku cocok sekali sama kamu."
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Ukur reaksinya.
    Satu hal sederhana yang penting untuk dilakukan sebelum melayangkan dorongan terakhir adalah merenungkan reaksinya pada rayuan Anda sejauh ini. Jika dia tersenyum ketika Anda menyentuhnya atau malah membalas godaan Anda, bisa jadi dia mengundang Anda untuk mengambil langkah lebih jauh. Sebaliknya, jika dia tampak tidak nyaman, mungkin dia berharap Anda mundur.
    • Keadaan psikologis semua orang berbeda-beda. Karena dia teman Anda, semestinya Anda sudah memiliki gambaran seperti apa reaksinya kepada orang yang dia suka.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Ambil langkah berani.
    Semua rayuan melibatkan kemesraan. Biasanya, itu berarti ciuman, tetapi kadang hanya berupa komentar romantis atau bermuatan seksual. Jika dia menanggapi langkah pertama Anda dengan baik, Anda bisa melanjutkan. Ciuman di bibir dianggap sudah melebihi batas antara teman. Jadi, begitu Anda merasa waktunya tepat, lakukan. Namun, jangan terburu-buru. Titik ini mungkin menegangkan, tetapi tidak akan indah jika kalian tidak menikmati setiap momennya.
    • Semua langkah berani sudah pasti berisiko. Alangkah baiknya memikirkan seberapa besar kesempatan Anda sebelum melancarkan rayuan.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Buka diri terhadap kemungkinan dirayu.
    [7] Aneh memang, tetapi dalam rayuan kadang kita tidak tahu siapa yang merayu siapa. Wanita cenderung memainkan peran pasif dalam rayuan, tetapi kadang bermain aktif untuk mendorong si pria. Jika Anda wanita dan merasa ada ketertarikan alami, dia mungkin menunggu saat yang tepat untuk bertindak. Tunjukkan bahwa dia boleh mendekat.
Bagian 3
Bagian 3 dari 4:

Memelihara Pertemanan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Terima konsekuensinya.
    Konsekuensi rayuan kadang sangat bagus, kadang sangat buruk. Pertemanan bisa berubah jadi cinta satu malam atau bahkan hubungan jangka panjang. Di sisi lain, rayuan dapat membuat segalanya jadi tidak nyaman dan canggung. Jika demikian, cara terbaik untuk menyelamatkan pertemanan (jika Anda ingin menyelamatkannya) adalah membicarakan apa yang terjadi secara terbuka.[8] Jelaskan apa yang Anda rasakan dan mengapa Anda memutuskan bertindak demikian.
    • Sebaiknya jangan menanyakan kenapa dia menolak. Fokus pada penolakan hanya akan membuat kedua pihak sama-sama tidak enak.
    • Jika pertemanan rusak, Anda harus menerima kehilangan itu. Tidak semua hal berjalan sesuai keinginan, termasuk dalam mengejar hubungan.[9]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Bicarakan baik-baik.
    Jika rayuan gagal, pasti akan tersisa kecanggungan di antara Anda berdua. Alangkah baiknya jika kecanggungan tersebut dijadikan kesempatan untuk mengungkap apa yang dirasakan masing-masing pihak. Pembicaraan mungkin dapat mengurangi dampak penolakan, dan juga penting jika Anda ingin tetap berteman baik dengannya. Jika dia ingin bersikap seolah tidak terjadi apa-apa, sebaiknya ikuti saja dan abaikan episode rayuan ini secepat mungkin. Kalau tidak, bicarakan apa yang terjadi sebagai dua teman baik. Pastikan dia tahu bahwa Anda peduli kepadanya sebagai teman meskipun Anda juga memiliki perasaan lain untuknya.
    • Anda bisa memulai percakapan dengan kata-kata seperti ini, "Aku tahu ini memang membingungkan. Walaupun aku tertarik sama kamu, aku juga menghargai kamu sebagai teman. Kuharap kamu tahu perasaanku sama kamu tidak berubah karena ini."
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Lakukan apa yang harus Anda lakukan berikutnya.
    Setelah merayu, Anda harus melanjutkan langkah terlepas dari apakah rayuan tersebut berhasil, Anda dan dia tetap berteman biasa, atau pertemanan jadi rusak. Kemungkinan yang terjadi tidak bisa diprediksi, tetapi dalam kasus paling buruk sekalipun, tidak ada gunanya meratap. Salah satu bagian penting dalam hidup adalah menerima keputusan dan belajar dari pengalaman. Meskipun menyesal telah merayu teman, Anda harus segera memaafkan diri sendiri. Bagaimanapun juga, Anda sudah mengambil risiko dan itu pantas dibanggakan.
    • Jika rayuan gagal total dan pertemanan berakhir, isi kekosongan di hati Anda dengan sesuatu yang baru.[10] Sibukkan diri. Orang yang bisa menyibukkan diri akan sembuh lebih cepat dari rasa sakit emosional. Jangan terlalu dipikirkan. Lanjutkan hidup, dan jadikan frustrasi Anda sebagai energi untuk memperbaiki diri.
    • Jika rayuan gagal tetapi pertemanan tetap berlanjut, usahakan untuk bersikap normal. Pertemanan bisa berjalan seperti biasa jika kedua pihak dapat membicarakan masalah. Terima bahwa perasaan tidak selalu berbalas.[11]
    • Jika awalnya dia menolak dan pertemanan tetap kuat, dia akan bisa melihat bahwa Anda sangat menghargainya. Jika Anda mengesampingkan ide tentang hubungan cinta untuk sementara waktu, ada kemungkinan dia berubah pikiran dan menyadari bahwa Anda pasangan yang ideal.
Bagian 4
Bagian 4 dari 4:

Mempertimbangkan Pilihan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pertimbangkan kesempatan Anda.
    Karena sudah berteman, Anda dapat memperkirakan peluang sukses berdasarkan interaksi dengannya saat ini. Apakah Anda berdua pernah saling menggoda? Apakah dia sudah terlibat dengan orang lain? Apakah ada kesan bahwa dia menganggap Anda menarik? Jika jawaban dari salah satu pertanyaan tersebut tidak begitu menyenangkan, belum tentu tidak ada harapan. Anda harus memainkan kartu dengan tepat, dan mungkin mengubah beberapa hal dari diri sendiri agar lebih sesuai dengan gambaran pasangan yang dia butuhkan.
    • Anda harus memiliki perkiraan sebelum mengambil langkah. Meskipun rayuan tidak berhasil, paling tidak Anda tahu apa yang akan dilakukan kemudian karena situasi akan jadi tidak mengenakkan jika Anda bingung harus bagaimana.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Sadari apakah dia ingin dirayu.
    [12] Pada dasarnya, rayuan adalah bentuk perhatian fisik dan setiap orang menyukai perasaan diinginkan. Jangan memikirkan bagaimana tanggapannya nanti, tetapi pertimbangkan bahwa mungkin saja dia menyimpan perasaan yang tidak Anda sadari. Jika Anda merayu tanpa kesan aneh atau menuntut, paling tidak dia tahu bahwa rayuan Anda didasari oleh kasih sayang.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tentukan apakah rayuan sepadan dengan risikonya.
    Tidak seperti merayu orang asing, risiko merayu teman sendiri lebih besar. Risiko utama adalah hancurnya pertemanan. Bahkan, kegagalan rayuan juga dapat memengaruhi pertemanan dengan orang lain. Di sisi lain, pertemanan yang cukup kuat dapat bertahan setelah rayuan yang gagal, asalkan ada diskusi terbuka.[13]
    • Bandingkan ekspektasi dan peluang, lalu putuskan apakah sebaiknya Anda merayunya atau tidak.
    • Tidak ada jawaban mudah untuk pertanyaan seperti ini, tetapi Anda harus siap menerima risiko keputusan apa pun. Meskipun rayuan sepertinya berisiko, diam juga menyakitkan jika Anda benar-benar menyukai dia.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Perjelas harapan Anda.
    Ada berbagai tingkat keberhasilan dalam kaitannya dengan harapan. Jika Anda menginginkan hubungan tetapi sepertinya hanya mungkin mendapatkan cinta satu malam, silakan pikirkan apakah itu sepadan. Anda juga tidak bisa mengharapkan cinta satu malam dengan seseorang yang mungkin akan terikat secara emosional dengan Anda setelah bercinta.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Tentukan apa yang Anda inginkan darinya.
    Ada banyak alasan merayu teman. Mungkin Anda mengharapkan hubungan serius, atau lebih menginginkan hubungan “teman tapi mesra”.[14]
    • Jika Anda mencari hubungan “teman tapi mesra”, sebaiknya Anda merayu teman yang memang sudah terbuka dan nyaman dengan seksualitas semacam itu.[15]

Tips

  • Jangan lupa merawat diri. Jika bisa membuat diri Anda lebih menarik, lakukan agar peluang keberhasilan Anda makin besar.
  • Mengubah kesan di mata orang lain dapat membuat perbedaan. Perubahan kecil seperti potongan rambut baru sudah dapat membuat teman melihat Anda dengan cara berbeda.

Peringatan

  • Jangan coba-coba merayu teman jika dia sudah punya pasangan. Itu ide buruk. Rayuan Anda kemungkinan akan gagal, dan pertemanan juga rusak dibuatnya.
  • Jangan menilai pertemanan berdasarkan harapan untuk menjalin hubungan lebih. Jika itu harapan Anda, pertemanan akan terasa kosong, dan akibatnya peluang hubungan pun akan menipis.[16]

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Alessandra Conti
Disusun bersama :
Pelatih Kencan dan Pengatur Perjodohan Selebritas
Artikel ini disusun bersama Alessandra Conti. Alessandra Conti adalah Pengatur Perjodohan Selebritas, Pelatih Kencan, dan Mitra Pendiri Matchmakers In The City, sebuah firma perjodohan personal yang berkantor pusat di Los Angeles, California. Alessandra adalah seorang pengatur perjodohan di balik program MTV, "Are You The One", dan merupakan rujukan Celebrity Matchmaker untuk acara-acara seperti Access Hollywood di NBC, dan Face The Truth dari CBS. Saran-saran kencan dan hubungannya telah ditampilkan di Forbes, Elite Daily, The New Yorker, The LA Times, dan Fox News. Selama hampir 10 tahun, Alessandra menangani klien mulai dari selebritas hingga profesional muda dan memimpin tim pencari jodoh yang bertanggung jawab atas ratusan pernikahan melalui pengetahuan mereka tentang hubungan interpersonal, bahasa tubuh, dan deteksi kebohongan. Dia meraih gelar BA dalam Komunikasi dari American University dan merupakan seorang Matchmaking Institute Certified Matchmaker (CMM). Artikel ini telah dilihat 11.379 kali.
Daftar kategori: Rayuan
Halaman ini telah diakses sebanyak 11.379 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?