Cara Menghubungkan Akun Instagram dengan Akun Facebook

Unduh PDFUnduh PDF

Artikel How.com.vn ini akan menunjukkan cara menghubungkan akun Instagram dan Facebook menggunakan aplikasi Instagram untuk iPhone dan Android. Setelah kedua akun Anda terhubung, Anda bisa mengikuti teman-teman Facebook di Instagram dan bahkan mengunggah kiriman secara langsung ke Instagram dan Facebook secara bersamaan menggunakan aplikasi Instagram. Meskipun Anda bisa mengunggah kiriman gambar dan video secara bersamaan ke Instagram dan Facebook menggunakan aplikasi Instagram, Anda tidak bisa mengunggah kiriman dari Facebook secara langsung ke Instagram.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Menghubungkan Instagram ke Facebook

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Instagram dengan mengetuk aplikasinya.
    Apabila Anda belum masuk (sign in) ke akun Instagram, Anda harus melakukannya agar dapat mengakses pengaturan di Instagram.
  2. Step 2 Ketuk opsi "Account".
    Ikon berbentuk orang ini berada di pojok kanan bawah layar. Ketuk ikon tersebut untuk membuka laman akun Anda.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Ketuk ikon gir di pojok kanan atas halaman akun Anda.
    Menu "Options" akan terbuka.[1]
    • Ikon ini menyerupai tumpukan tiga titik yang disusun vertikal di perangkat Android.
  4. Step 4 Ketuk opsi "Linked Accounts".
    Opsi ini berada di bawah subheading "Settings".
  5. Step 5 Ketuk opsi "Facebook".
    Anda akan dibawa ke laman login Facebook.
    • Dari menu ini Anda juga bisa menghubungkan akun Tumblr, Twitter, dan Flickr.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Masukkan alamat surel (email) dan kata sandi Facebook Anda.
    Anda akan masuk ke akun Facebook dari dalam Instagram.
    • Pertama-tama, Anda mungkin akan diminta untuk memilih masuk dengan aplikasi Facebook atau dengan nomor ponsel dan alamat surel. Jika Anda memilih masuk dengan aplikasi, ketuk Open saat diminta untuk membuka aplikasi Facebook.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Tentukan siapa saja yang bisa melihat kiriman Instagram di Facebook.
    Ketuk menu buka bawah dan pilih salah satu opsi privasi berikut ini:
    • Public
    • Friends
    • Friends except acquaintances
    • Only Me
    • Acquaintances
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Ketuk OK.
    Ketuk Open saat Anda diminta membuka Instagram.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Tinjau opsi kiriman (posting) Anda.
    Anda bisa mengaktikan fitur dua kiriman (dual-posting) dengan mengetuk "OK", yang membuat semua kiriman yang dibuat di Instagram akan dikirim juga di laman Facebook Anda. Ketuk "Not Now" apabila Anda tidak ingin mengaktifkan dua kiriman. Menu Options di Instagram akan ditampilkan kembali.
    • Anda bisa membuka kembali menu Options ini setiap saat dengan mengetuk tab "Facebook" di bawah menu Linked Accounts.
    • Anda juga bisa memutus tautan ke akun Facebook dengan membuka menu Linked Accounts lalu mengetuk opsi "Unlink".
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mengikuti Kontak Facebook

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Ketuk tombol Profile.
    Di Instagram, tombol ini memiliki ikon berbentuk orang dan berada di pojok kanan bawah layar. Dengan mengetuk tombol ini, akun Instagram Anda akan terbuka.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Ketuk ⚙️ (pada iPhone) atau  ⋮  (pada Android).
    Tombol ini berada di pojok kanan atas halaman profil dan akan membuka menu "Options".
  3. Step 3 Ketuk "Facebook Friends".
    Tombol ini seharusnya ada tepat di bawah "Follow People".
    • Ketuk "OK" jika diminta. Tombol ini hanya berfungsi untuk mengingatkan bahwa Anda telah mengizinkan Facebook mengakses akun Instagram Anda.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Tinjau hasil perubahan Anda.
    Sebuah laman dengan tulisan "[jumlah] Friends on Instagram" akan muncul di bagian atas layar. Anda bisa menelusuri semua hasilnya dari sini.
  5. Step 5 Ketuk "Follow" di samping nama teman yang ingin Anda ikuti.
    Tindakan ini secara otomatis akan mengikuti setiap akun yang tak terlindungi dan akan meminta izin kepada Anda untuk mengikuti akun pribadi.
    • Anda juga bisa mengetuk tombol "Follow All" di samping jumlah teman yang ada di bagian atas layar untuk mengikuti semua teman Facebook Anda dengan Instagram.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mengirim Foto pada Dua Akun (Dual-Posting)

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka aplikasi Instagram.
    Untuk mengunggah kiriman pada dua akun sekaligus, Anda harus mengunggah atau mengambil foto atau video terlebih dahulu.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Ketuk ikon  +  di bagian bawah layar.
    Tombol ini akan membuka halaman kiriman baru. Dari sana, Anda bisa mengunggah foto yang sudah ada atau mengambil foto baru.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pilih atau buat kiriman kemudian ketuk Next.
    Ketuk salah satu foto atau video untuk diunggah dari "Library/Gallery", atau ambil foto atau video baru dengan menekan tombol "Photo" atau "Video".
    • Anda bisa membuka seluruh koleksi foto secara langsung dari camera roll atau galeri melalui Instagram.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Tambahkan filter atau efek kemudian ketuk Next.
    Tombol ini ada di pojok kanan atas layar.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Ketuk tombol alihan...
    Ketuk tombol alihan di sebelah Facebook menjadi "ON"
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Iphoneswitchonicon1.png
    (pada iPhone) atau ketuk tombol Facebook sehingga warnanya berubah menjadi biru (pada Android).
    Pada perangkat iPhone, tombol ini berada di bawah bagian "Add location" sedangkan pada Android, tombol ini ada di bawah "SHARE".
    • Pastikan untuk menambahkan deskripsi foto/video atau lokasinya jika mau sebelum melanjutkan.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Ketuk Share.
    Tombol ini ada di pojok kanan layar. Setelah menekan tombol ini, kiriman Anda akan diunggah ke Instagram dan Facebook sekaligus.
    Iklan

Tips

  • Jangan melakukan dual-posting pada semua foto karena bisa dianggap sebagai spam oleh pengguna Instagram dan Facebook lainnya.
Iklan

Peringatan

  • Pastikan Anda memeriksa ulang tombol "post to Facebook" saat mengirim materi yang sensitif.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, penyusun sukarela menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 285.653 kali.
Daftar kategori: Media Sosial | Instagram
Halaman ini telah diakses sebanyak 285.653 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan