Cara Menghubungi Warren Buffett

Unduh PDFUnduh PDF

Warren Buffett dikenal sebagai seorang investor yang sukses dan karyanya sebagai pria yang murah hati. Pilihan Anda terbatas jika Anda ingin menghubunginya, dan tidak ada jaminan ada balasan darinya. Walaupun demikian, jika Anda bertekad untuk menghubunginya dengan proposal investasi, permintaan donasi, atau tujuan yang lain, ada beberapa cara berbeda yang dapat Anda tempuh.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Berkshire Hathaway Inc.

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tulis sebuah surat untuknya.
    Alamat pengiriman pos yang tersedia untuk masyarakat umum adalah alamat dari kantornya, Berskhire Hathaway Inc. Dia adalah pemilik perusahaan, presiden direktur, dan CEO.
    • Kirim surat Anda ke: [1]
      • Berkshire Hathaway Inc.
      • 3555 Farnam Street
      • Suite 1440
      • Omaha, NE 68131
    • Alamatkan surat kepada Warren Buffett pada bagian pembukaan surat. Dia mungkin tidak akan langsung membuka surat Anda, tetapi anggota staf yang membuka dan membaca pesan Anda terlebih dahulu paling tidak mengetahui bahwa Anda ingin menghubungi Tuan Buffet secara langsung.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kirim surel.
    Meskipun Warren Buffett tidak mempunyai alamat surel pribadi dan dilaporkan tidak pernah mengecek alamat surel dari Berkshire Hathaway, ada beberapa kemungkinan bahwa pesan yang dikirim ke alamat surel Berkshire Hathaway akan sampai kepadanya jika isi dari surel cukup penting.
    • Alamat surel Berskhire Hathaway yaitu : [email protected]
    • Sebagai catatan bahwa ada pernyataan di situs web yang menyatakan pegawai di kantor perusahaan tidak dapat membalas respon surel secara langsung.
    • Alamat surel hanya digunakan untuk pertanyaan atau komentar terkait dengan situs web Berkshire Hathaway Inc. Hanya kirim surel sebagai jalan terakhir untuk menghubungi Warren Buffett; cobalah untuk mengirimkan surat melalui pos; jika memungkinkan.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Ketahui apa harapan Anda.
    Ketika Anda menulis surat untuk Tuan Buffett menggunakan informasi kontak dari Berskhire Hathaway, surat Anda mungkin tidak akan sampai kepadanya. Dia menerima sekitar 250 sampai 300 surat setiap hari, dimana semua surat harus lewat melalui berbagai anggota staf sebelum sampai ke meja Tuan Buffett.
    • Surat permintaan jarang mendapat balasan. Termasuk surat pribadi, permintaan donasi, dan kebanyakan proposal investasi.
    • Jika Anda membuat permintaan donasi, hubungi Buffett melalui yayasan Bill dan Melinda Gates. Dia adalah pengurus yayasan dan bekerja sama dengan Gates untuk mengembangkan strategi pembagian donasi.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ketahuilah tujuan Anda menulis.
    Satu-satunya cara surat Anda dibaca dan dibalas adalah jika Anda menulis sebuah proposal investasi yang memenuhi kriteria investasi yang telah ditetapkan oleh Warren Buffett seperti yang tertera di surat tahunan kepada pemegang saham.
    • Anda dapat menemukan surat ke pemegang saham disini: http://www.berkshirehathaway.com/letters/letters.html
    • Sementara kriteria penerimaan dapat berubah dari tahun ke tahun, sering kali, perwakilan bisnis harus tetap mengikuti standar yang ada ketika mereka menulis surat: [2]
      • Akuisisi harus dalam pembelian yang besar.
      • Bisnis harus dapat menunjukkan kemampuan meraih pendapatan secara konsisten.
      • Bisnis harus mendapatkan hasil yang baik dengan adanya pinjaman yang tergolong sedikit atau bahkan tidak ada pinjaman sama sekali.
            • Manajemen harus sudah tertata dengan baik.
      • Bisnis harus simpel.
      • Proposal harus memiliki harga penawaran.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Perhatikan bagian yang hilang.
    Tidak ada nomor telepon publik atau nomor faksimile yang tersedia untuk Warren Buffett atau Berkshire Hathaway Inc.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Yayasan Bill dan Melinda Gates

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Hubungi Yayasan Bill dan Melinda Gates untuk permintaan donasi.
    Warren Buffett adalah seorang pengurus yayasan dan mempunyai pengaruh yang besar di dalam organisasi. Lebih lagi, kebanyakan donasi yang diberikan olehnya dialirkan melalui yayasan ini.
    • Perlu diperhatikan bahwa kebanyakan surat permintaan tidak akan mendapat balasan, jadi mungkin Anda tidak akan mendapat surat balasan.
    • Ketika menulis surat ke yayasan, Anda harus menggunakan kepala surat "Untuk yang Berkepentingan". Warren Buffett tidak akan secara langsung mengecek surat yang dikirim ke yayasan, tidak juga dengan Bill atau Melinda Gates.
    • Pada bagian isi pesan Anda, Dalam paragraf pertama, katakan bahwa Anda menginginkan surat untuk diteruskan ke Warren Buffett.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kirim sebuah surel.
    [3]Anda dapat menghubungi yayasan melalui: [email protected]
    • Perlu diperhatikan bahwa alamat surel ini adalah salah satu cara yang disarankan untuk menghubungi yayasan terkait pertanyaan tentang donasi.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Telepon dengan pertanyaan tentang donasi.
    Jika Anda tidak mempunyai alamat surel yang dapat digunakan, Anda dapat menelepon yayasan secara langsung dan menanyakan pertanyaan tentang donasi di nomor : 206-709-3140
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Hubungi kantor pusat.
    Anda dapat melakukannya dengan mengirim surat atau melalui telepon.
    • Alamat surat menyurat untuk kantor pusat yaitu:
      • 500 Fifth Avenue North
      • Seattle, WA 98109
    • Nomor telepon kantor pusat yaitu: 206-709-3100
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Tetep terhubung dengan East Coast Office(Kantor Pantai Timur).
    Anda dapat mengirim surat atau menelepon.
    • Alamat surat menyurat untuk kantor ini yaitu:
      • PO Box 6176
      • Ben Franklin Station
      • Washington, D.C. 20044
    • Nomor telepon kantor ini yaitu: 202-662-8130
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Hubungi kantor yang berlokasi di eropa dan timur tengah.
    Anda dapat mengirimkan surat atau menelepon kantor ini.
    • Alamat surat menyurat untuk kantor ini yaitu:
      • 80-100 Victoria Street
      • London
      • SW1E 5JL
    • Nomor telepon kantor ini yaitu:+44 (0) 207 798 6500
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Hubungi salah satu kantor lainnya.
    Yayasan juga mempunyai kantor di China dan India, keduanya dapat dihubungi melalu telepon.
    • Nomor telepon untuk kantor yang berlokasi di China yaitu: 011-86-10-8454-7500
    • Nomor telepon untuk kantor yang berlokasi di India yaitu: 011-91-11-4713-8800
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Jejaring Sosial

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kirim tweet(kicauan) ke Warren Buffett.
    Anda dapat menemukan akun Warren Buffett di: https://twitter.com/WarrenBuffett
    • Perlu diperhatikan bahwa laman Twitter tidak selalu diperbarui dan akan membutuhkan waktu sebelum dia melihat kicauan Anda. Bahkan setelah dia melihatnya, jangan berharap dia akan membalasnya.
    • Menghubungi Warren Buffett dengan cara ini lebih baik digunakan jika Anda mengirimkan komentar singkat yang tidak membutuhkan sebuah balasan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Like(Sukai) Warren Buffett di Facebook.
    Laman resmi Warren Buffett di facebook dapat ditemukan di: https://www.facebook.com/pages/Warren-Buffett/105592802806886
    • Seperti laman Twitter, Warren Buffett tidak selalu mengecek atau memperbarui laman Facebook miliknya. Faktanya, masih menjadi spekulasi apabila dia melakukan semua hal itu sendiri. Jika Anda menggunakan Facebook sebagai cara untuk menghubunginya, hanya kirimkan komentar singkat atau catatan tertentu yang tidak membutuhkan adanya balasan.
    • Anda mungkin harus “Like”(Menyukai) laman Warren Buffett sebelum dapat menulis di timeline.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Bertemu Warren Buffett

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Mengikuti program MBA.
    Walaupun tidak ada garansi dengan mengikuti Master of Business Administration akan memungkinkan Anda untuk bertemu dengan Warren Buffett, tetapi ini adalah cara terbaik untuk diikuti jika Anda berharap untuk berbicara langsung dengannya.
    • Enam kali dalam setiap tahun, Tuan Buffett akan mengundang mahasiswa bisnis tingkat pascasarjana dari 45 universitas untuk datang ke kantornya yang berlokasi di Omaha, Nebraska.
    • Selama kunjungan tersebut, mahasiswa akan berinteraksi dengannya selama 90 menit dalam sesi tanya jawab. Setelahnya, dia akan menjamu mahasiswa dalam acara makan siang.
    • Setiap universitas hanya dapat mengirim 20 mahasiswa, dan diantara mahasiswa tersebut, sebanyak 30 persen atau lebih harus berjenis kelamin perempuan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Menghadiri pertemuan tahunan.
    Warren Buffett mengadakan pertemuan dengan para pemegang saham sekali setiap tahun. Anda dapat mendengarnya berbicara, tetapi kemungkinannya kecil untuk Anda bisa bertemu atau berbicara dengannya saat pertemuan tersebut.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 10.317 kali.
Daftar kategori: Investasi
Halaman ini telah diakses sebanyak 10.317 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan