Unduh PDFUnduh PDF

Arsip dan AutoArchive adalah fitur Office 2007 yang memungkinkan Anda memindahkan berkas lama ke lokasi arsip dalam jangka waktu tertentu. Umumnya, Outlook 2007 mengarsipkan berkas secara otomatis setiap 14 hari, namun Anda bisa mengarsipkan berkas secara manual, atau mengatur AutoArchive untuk mengarsipkan berkas sesuai jadwal.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Mengarsipkan Secara Manual

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Klik File di bagian atas jendela Outlook 2007 Anda, lalu pilih Archive.
    Kotak dialog pengarsipan akan muncul.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pilih tombol Archive this folder and all subfolders.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Klik menu di sebelah Archive items older than, lalu pilih tanggal sesuai selera.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Browse, lalu pilih lokasi penyimpanan berkas arsip.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik OK.
    Seluruh berkas di Outlook yang lebih tua dari tanggal yang Anda pilih akan diarsipkan.[1]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menyesuaikan AutoArchive

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Klik Tools di bagian atas jendela Outlook 2007 Anda, lalu pilih Options.
    Kotak dialog Options akan muncul.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Klik tab Other, lalu klik AutoArchive.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Centangi kotak cek Run AutoArchive every, lalu pilih frekuensi pemindaian dari menu yang tersedia.
    Umumnya, Outlook 2007 akan memindai berkas lama setiap 14 hari.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Centangi satu atau lebih opsi di bawah ini sesuai kebutuhan:
    • Prompt before AutoArchive runs: Fitur ini akan menampilkan pesan pengingat sebelum proses pengarsipan, sehingga Anda dapat membatalkan sesi AutoArchive jika diinginkan.
    • Delete expired items: Fitur ini memungkinkan Outlook menghapus berkas setelah berkas cukup umur.
    • Archive or delete old items: Fitur ini memungkinkan Anda mengarsipkan atau menghapus berkas tertentu setelah berkas cukup umur.
    • Show archive folder in folder list: Jika fitur ini aktif, direktori Archive akan muncul di panel navigasi Outlook, sehingga Anda bisa menjelajah berkas yang diarsipkan dengan mudah.
    • Clean out items older than: Pengaturan ini memungkinkan Anda menentukan umur berkas yang akan diarsipkan, mulai 1 hari hingga 60 bulan.
    • Move old items to: Fitur ini memungkinkan Anda memilih lokasi penyimpanan berkas yang diarsipkan.
    • Permanently delete items: Fitur ini memungkinkan Outlook langsung menghapus berkas lama tanpa mengarsipkannya terlebih dahulu.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik OK.
    Pengaturan AutoArchive Anda akan tersimpan dan aktif.[2]
    Iklan

Tips

  • Arsipkan berkas lama ke lokasi lain jika Outlook mengingatkan bahwa ruang penyimpanan Anda sudah menyempit, sehingga Anda bisa menyimpan berkas lama tanpa menghapusnya untuk mengosongkan ruang di Outlook atau di server surel.
Iklan

Peringatan

  • Jika Anda menggunakan Outlook 2007 di kantor, ingatlah bahwa pengaturan dari administrator jaringan bisa mengabaikan pengaturan pribadi Anda. Dalam beberapa kasus, perusahaan mungkin menerapkan pengaturan tertentu untuk mengatur dan mengosongkan ruang penyimpanan di server kantor.


Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, penyusun sukarela menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 6.246 kali.
Daftar kategori: Microsoft Office
Halaman ini telah diakses sebanyak 6.246 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan