Unduh PDFUnduh PDF

Artikel How.com.vn ini akan mengajarkan kepada Anda cara melihat dan mengelola akun Instagram melalui PC menggunakan situs web Instagram dan aplikasi Instagram untuk Windows 10. Baik situs web dan aplikasi Instagram memungkinkan Anda untuk melihat halaman umpan, menonton konten “Stories”, membaca dan membalas pesan, menyukai dan mengomentari kiriman, serta mengakses tabExplore”. Namun, batasan yang ada adalah Anda tidak bisa mengunggah foto dan video dari komputer. Karena batasan ini, Anda juga bisa mempelajari cara memasang Bluestacks, program emulator Android populer agar dapat membagikan konten dari komputer desktop atau laptop.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Situs Web atau Aplikasi PC Instagram

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kunjungi https://www.instagram.com melalui...
    Kunjungi https://www.instagram.com melalui peramban web. Situs web resmi Instagram akan dimuat. Anda bisa menggunakan situs ini untuk menelusuri halaman umpan, melihat konten “Stories”, membaca dan membalas pesan, mengelola pengaturan akun, dan mengikuti pengguna baru. Namun, Anda tidak bisa menggunakan situs untuk mengunggah kiriman atau “Story” baru.
    • Jika Anda ingin menggunakan aplikasi Instagram, Anda dapat mengunduh dan memasangnya secara gratis dari Microsoft Store. Aplikasi ini memiliki cara kerja yang sama dengan Instagram.com. Untuk mengunduh dan memasang aplikasi:
      • Buka menu “Start” dan pilih “Microsoft Store”.
      • Klik kolom teks "Search".
      • Tikkan instagram
      • Klik “Instagram” pada hasil pencarian.
      • Klik “Get”.
      • Setelah aplikasi terpasang, klik “Launch” untuk membuka Instagram atau pilih “Instagram” pada menu “Start”.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Masukkan informasi akun Instagram dan klik Log In.
    Anda akan masuk ke akun Instagram dan bisa melihat halaman umpan.
    • Jika Anda menggunakan akun Facebook untuk masuk ke Instagram, klik “Log in with Facebook” dan ikuti petunjuk yang ditampilkan di layar.
    • Jika Anda belum memiliki akun Instagram, klik tautan “Sign up” di bawah kolom log masuk dan ikuti petunjuk yang ditampilkan di layar.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Telusuri halaman umpan.
    Gunakan bilah gulir peramban untuk menelusuri halaman umpan Instagram. Anda juga bisa mencari pengguna atau penanda tertentu dengan mengetikkan entri pencarian pada kolom "Search" di atas halaman.
    • Anda bisa kembali ke halaman umpan dari mana pun di situs atau aplikasi dengan mengeklik ikon rumah di pojok kanan atas halaman.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik ikon hati di bawah unggahan untuk menyukainya.
    Dengan tombol ini, Anda memberi tahu pengunggah foto atau video bahwa Anda menyukai konten yang ia bagikan.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik ikon balon percakapan di bawah unggahan untuk meninggalkan komentar.
    Anda bisa melihat ikon ini di samping ikon hati, di bawah unggahan untuk mengomentari foto/video, kecuali jika pengguna sudah menonaktifkan kolom komentar pada unggahannya. Anda juga bisa mengeklik kolom “Add a comment...” di bawah komentar yang sudah ada untuk mengetikkan komentar. Setelah selesai, tekan tombol “Enter” untuk mengunggah komentar.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik ikon pesawat terbang kertas di bawah unggahan untuk membagikannya.
    Daftar opsi berbagi akan ditampilkan setelahnya. Anda bisa membagikan unggahan dengan orang lain dalam atau di luar Instagram, tergantung pada pengaturan privasi pengguna yang mengunggah foto atau video yang bersangkutan.
    • Klik “Share to Direct” untuk membagikan unggahan kepada pengguna Instagram lain.
    • Klik “Copy Link” untuk menyalin tautan unggahan ke papan klip komputer dan menempelkannya di mana pun Anda mau.
    • Pilih ikon media sosial yang tersedia (mis. Facebook atau Twitter) untuk membagikan unggahan melalui platform tersebut.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Klik ikon kompas untuk mengakses halaman “Explore”.
    Ikon ini berada di baris tombol, di pojok kanan atas halaman. Segmen “Explore” memungkinkan Anda untuk melihat unggahan-unggahan Instagram yang populer dan disarankan dari orang-orang yang Anda belum ikuti.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Lihat notifikasi akun.
    Segmen notifikasi ditandai oleh salah satu ikon di pojok kanan atas halaman umpan. Klik ikon hati di sisi kiri foto profil untuk mengetahui tanda suka dan komentar dari pengguna lain, dan pemberitahuan pengikut baru Anda.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Klik ikon pesawat terbang kertas untuk melihat dan mengirimkan pesan langsung.
    Ikon ini juga berada pada baris tombol di pojok kanan atas layar.
    • Untuk membaca pesan, klik nama pengirim di panel kiri.
    • Untuk menanggapi pesan, tikkan balasan di kolom bawah utas, kemudian tekan tombol “Enter”.
    • Untuk membalas pesan dengan foto, klik ikon foto pada area pengetikan di bawah utas pesan, pilih gambar dari komputer, dan klik “Open”.
    • Untuk mengirimkan pesan baru, klik ikon pensil dan kertas di atas panel kiri ("Direct"), pilih pengguna, klik “Next”, dan tulis pesan.
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Tinjau “Stories” Anda.
    Segmen “Stories” berada di bagian atas halaman umpan utama dan bisa diakses dengan mengeklik ikon rumah di pojok kanan atas halaman. Klik lingkaran-lingkaran dengan foto profil teman-teman Anda di dalamnya untuk mengetahui foto atau video “Stories” mereka yang masih aktif atau tersedia.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Tinjau dan kelola profil.
    Untuk melihat unggahan-unggahan pribadi, klik foto profil di pojok kanan atas halaman dan pilih “Profile”.
    • Untuk menyunting profil, klik “Edit Profile” di bagian atas halaman.
    • Untuk menyesuaikan pengaturan, klik ikon roda gigi di bagian atas profil. Pada menu ini, Anda juga bisa menemukan opsi “Log Out”.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menggunakan BlueStacks untuk Mengunggah Foto dan Video

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kunjungi https://www.bluestacks.com....
    Kunjungi https://www.bluestacks.com. Jika Anda ingin membagikan kiriman dan konten “Stories” secara langsung dari komputer, Anda perlu memasang program emulator Android yang memungkinkan Anda untuk menginstal Instagram. Bluestacks adalah opsi mudah dan gratis yang bisa Anda manfaatkan, selama Anda memiliki akun Google/Gmail.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Klik tombol DOWNLOAD BLUESTACKS yang berwarna hijau.
    Tombol hijau ini ditampilkan di tengah halaman. Anda mungkin harus menggulirkan halaman agar bisa melihatnya.
    • Jika berkas pemasangan tidak terunduh secara otomatis, klik “Download” atau “Save” saat diminta.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pasang BlueStacks.
    Klik dua kali berkas pemasangan Bluestacks (dengan ekstensi EXE) dan ikuti petunjuk yang ditampilkan di layar untuk memasang program pada PC.
    • Jika BlueStacks tidak terbuka secara otomatis, Anda bisa menemukannya di menu “Start”.
    • BlueStacks memakan waktu sekitar satu atau beberapa menit untuk dijalankan, terutama jika komputer Anda memiliki kinerja yang lebih lambat dari rata-rata kinerja komputer pada umumnya.
    • Jika Anda diminta melakukan beberapa langkah pengaturan, ikuti perintah yang ditampilkan di layar hingga Anda tiba di home screen BlueStacks.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Masuk ke akun Google.
    Seperti halnya saat Anda mengatur ponsel atau tablet Android, Anda harus memasukkan nama pengguna dan kata sandi akun Google untuk masuk. Baca artikel How.com.vn ini untuk mengetahui cara membuat akun Google.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Pilih tab My Apps.
    Tab ini ditampilkan di sisi kiri atas jendela BlueStacks.
    • Sebagai pengingat, BlueStacks sesekali menampilkan iklan saat Anda membuka aplikasi, tab, atau folder baru. Jika Anda melihat jendela pop-up iklan, tunggu hingga penghitung waktu di pojok kanan atas jendela berhenti. Setelah itu, klik tombol “X” di sisi kanan atas iklan.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Buka Google Play Store icon.
    Aplikasi ini ditandai oleh ikon koper dengan segitiga warna-warni yang menyamping di dalamnya. Anda bisa menemukan ikon ini di home screen Bluestacks.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Tikkan instagram pada bilah pencarian (“Search”) dan tekan tombol ↵ Enter.
    Bilah “Search” berada di pojok kanan atas jendela. Daftar hasil pencarian akan ditampilkan setelahnya.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Klik INSTALL.
    Tombol biru ini berada di pojok kanan bawah kotak Instagram.
    • Klik “Accept” saat diminta untuk menjalankan pemasangan.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Klik OPEN setelah pemasangan selesai.
    Tombol hijau ini ditampilkan di posisi yang sama dengan tombol “INSTALL”. Setelah tombol dipilih, Instagram akan dibuka.
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Masuk ke akun Instagram.
    Tikkan alamat surel (bisa juga nama pengguna atau nomor telepon) dan kata sandi akun Instagram. Setelah itu, aplikasi seluler Instagram akan dibuka di BlueStacks dan Anda bisa menggunakannya, seperti pada perangkat seluler.
    • Anda mungkin harus mengeklik “Sign In” di bawah halaman Instagram terlebih dahulu.
    • Jika Anda baru menggunakan Instagram, baca artikel mengenai cara mengunggah konten ke Instagram untuk mempelajari fitur-fitur pengunggahan Instagram.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Klik + untuk membuat kiriman baru.
    Tombol ini berada di sisi tengah bawah layar.
  12. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 12 Pilih Other dari menu drop-down.
    Menu ini berada di pojok kiri atas jendela. Menu "Open from" Android akan dibuka setelahnya.
  13. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 13 Klik Pick from Windows pada panel kiri.
    Jendela pemilih berkas Windows akan dibuka.
    • Jika diminta, izinkan aplikasi mengakses berkas komputer, kemudian klik “OK” atau “Allow”.
  14. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 14 Pilih foto atau video dan klik Open.
    Foto atau video terpilih akan diunggah ke akun Google dan ditambahkan ke kiriman Instagram.
    • Proses pengunggahan memakan waktu beberapa saat, tergantung pada ukuran berkas.
    • Jika Anda tidak diarahkan kembali ke Instagram setelah mengunggah media, klik tabInstagram” di bagian atas jendela Bluestacks. Jika tidak ada tab tersebut, klik tombol rumah di bagian bawah jendela aplikasi untuk kembali ke home screen, buka kembali Instagram, dan klik “+” untuk membuat kiriman. Setelah itu, Anda bisa mengeklik foto atau video yang sudah diunggah ke akun Google.
  15. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 15 Klik Next.
    Tombol ini berada di pojok kanan atas layar.
  16. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 16 Sunting kiriman dan klik Next.
    Anda bisa menggunakan beragam pilihan filter di bagian bawah layar untuk menentukan pencahayaan dan efek warna, atau mengeklik “Edit” untuk membuat sendiri perubahan sesuai keinginan.
  17. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 17 Masukkan detail kiriman dan klik Share.
    Tikkan deskripsi atau keterangan pada kolom pengetikan di bagian atas aplikasi, kemudian tambahkan informasi lokasi atau penanda jika mau. Untuk membagikan kiriman, pilih tombol “Share” di pojok kanan atas layar.
    Iklan

Tips

  • Anda juga bisa menggunakan program emulator Android yang lain seperti Nox App Player, ARChon, dan semacamnya untuk menjalankan aplikasi Instagram pada PC.
Iklan

Peringatan

  • Saat menjalankan BlueStacks, Anda menggunakan sistem operasi Android 5.0. Karena saat ini sistem operasi Android yang tersedia adalah Android 8.0 (atau bahkan lebih baru lagi), ada beberapa aplikasi yang tidak bisa dijalankan dengan baik atau tidak mendukung fitur-fitur tertentu. Selain itu, ada juga beberapa aplikasi yang justru sama sekali tidak bisa digunakan pada BlueStacks.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 109.675 kali.
Daftar kategori: Instagram
Halaman ini telah diakses sebanyak 109.675 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan