Mencari Kode Warna Cat Mobil - Saran Pakar How.com.vn

Unduh PDFUnduh PDF

Anda bisa menghilangkan goresan pada mobil dengan cepat menggunakan cat berwarna senada. Untuk mendapatkan warna yang sama persis dengan cat mobil, carilah kode warna yang tercantum di stiker identifikasi kendaraan. Sebagai alternatif, Anda bisa mencari kode warna cat mobil melalui Vehicle Information Number (VIN), yaitu nomor seri yang bisa ditemukan dalam dokumen kepemilikan kendaraan. Berikan kode warna mobil atau VIN ke tempat pengecatan kendaraan supaya warna yang dipakai cocok dengan warna cat mobil.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Mencari Kode Warna di Mobil

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah stiker informasi kendaraan di dalam mobil.
    Sejak tahun 1980-an, sebagian besar produsen kendaraan roda empat memakai stiker yang mencantumkan informasi mobil. Stiker ini biasanya dilengkapi kode batang dan daftar komponen mobil, tanggal pembuatan dan negara produsen, serta informasi relevan lainnya. Bacalah manual mobil untuk mencari informasi lokasi pemasangan stiker atau cari saja sendiri di:[1]
    • Bagian dalam bingkai pintu.
    • Bagian dalam pintu mobil.
    • Di interior dasbor dekat kursi pengemudi.
    • Di bawah kap bagian depan mesin.
    • Di lekukan roda belakang, tepat di atas ban.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Carilah kode warna eksterior pada stiker informasi.
    Di beberapa kendaraan, kode cat mobil akan dilabeli sebagai “VIN” dengan jelas. Bacalah informasi pada stiker untuk menemukan kode yang secara spesifik dicantumkan sebagai kode warna atau kode cat. Kode tersebut mungkin dibagi menjadi kode warna bodi dan kode warna aksen kendaraan yang terkadang berbeda.[2]
    • Jumlah huruf atau angka pada kode warna yang spesifik tentu bervariasi antara satu produsen dengan produsen lainnya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Carilah kode “C” apabila Anda tidak melihat kata “cat” atau “warna”.
    Di beberapa kendaraan, kode warna kendaraan dapat dikenali dari akronim atau singkatan. Carilah huruf “C” yang biasanya menunjukkan kode warna (color). Anda mungkin juga menemukan singkatan “Tr” yang menunjukkan kode warna aksen mobil.[3]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menemukan Nomor Identifikasi Kendaraan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah VIN yang terdiri dari 17 karakter pada surat kepemilikan kendaraan.
    Bukti kepemilikan kendaraan (atau BPKB) adalah dokumen yang didapat saat Anda membeli kendaraan sehingga Anda dianggap sebagai pemilik sahnya. Dokumen ini mencantumkan informasi penting tentang mobil Anda, seperti pembuatnya, tahun produksi, dan nomor pelat saat ini. Carilah dokumen kepemilikan kendaraan Anda dan temukan kode sepanjang 17 karakter yang terdiri dari kombinasi angka dan huruf.
    • Karakter VIN mobil Anda mungkin lebih pendek apabila kendaraan tersebut diproduksi sebelum tahun 1981.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Dapatkan VIN dari Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).
    STNK adalah bukti bahwa kendaraan tersebut milik Anda dan didaftarkan atas nama Anda. Dokumen ini mencantumkan informasi pemilik mobil, termasuk jenis, model, dan tahun produksi kendaraan tersebut. Carilah VIN melalui dokumen ini.[4]
    • Sebuah mobil harus memiliki STNK sebelum boleh dikendarai di jalan raya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Periksa dokumen asuransi untuk mencari VIN mobil.
    Saat Anda mengasuransikan mobil, Anda harus memberikan informasi tersebut kepada pihak perusahaan asuransi. Oleh sebab itu, VIN mobil Anda harusnya terdaftar dalam surat perjanjian asuransi dan ada di dalam dokumen yang diserahkan lewat surat. Periksalah dokumen asuransi mobil untuk mencari VIN yang terdiri dari 17 karakter.
    • Hubungi perusahaan asuransi yang Anda pakai apabila tidak bisa menemukan dokumen tersebut.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Carilah buku servis kendaraan apabila mobil pernah diperbaiki sebelumnya.
    Dengan mengetahui VIN mobil, montir bisa mengetahui detail pembuatan dan suku cadang yang dipakai. Periksalah resi perbaikan kendaraan dan buku servis Anda untuk mencari VIN. Nomor tersebut mungkin tertulis di sana sebagai referensi.[5]
    • Anda harus menyimpan salinan catatan perbaikan kendaraan untuk membuktikan bahwa Anda sudah berusaha menjaga kondisi kendaraan tetap prima saat hendak menjualnya.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Hubungi dealer mobil atau produsen mobil untuk membaca VIN.
    VIN pada mobil mengandung informasi kendaraan yang cukup untuk mengetahui kode warna cat yang dipakai.[6] Hubungi dealer atau produsen mobil lewat telepon atau surel, lalu tanyakan apakah mereka bersedia memberikan informasi kode warna cat mobil Anda. Sebutkan nomor VIN dengan lengkap beserta detail diri lainnya yang diminta, seperti nama lengkap dan informasi kontak.
    Iklan

Tips

  • Pertimbangkan untuk menyimpan VIN di luar kendaraan agar mudah diakses saat keadaan darurat.
  • Untuk mendapat hasil terbaik, cuci dulu mobil Anda sebelum mengecatnya.
  • Carilah pangkalan data daring berisi kode cat mobil untuk menemukan kode warna yang cocok dengan dengan kendaraan Anda.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 67.574 kali.
Daftar kategori: Mobil
Halaman ini telah diakses sebanyak 67.574 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan