Unduh PDFUnduh PDF

Kerap kali orang di sekelilingmu merasa iri atau cemburu terhadap kesuksesan yang telah kamu raih. Meskipun kita berharap mereka bisa ikut senang, namun perlu diingat bahwa rasa iri pun sudah menjadi hal yang umun bagi kita. Kamu bisa mengatasi hal itu dengan memberikan perhatian lebih kepada mereka, rendah hati, dan menyesuaikan diri. Berikut cara yang bisa kamu lakukan jika ingin lebih memahami teman, saudara, dan rekan kerja yang mungkin iri terhadapmu.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memahami Rasa Iri atau Cemburu

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Memahami penyebab rasa iri.
    Akan lebih mudah untuk menentukan sikap ketika kita tahu apa penyebab awal dari rasa iri itu. Sebagian orang memiliki alasan yang jelas atas rasa iri itu, namun terkadang alasan lain muncul ketika mereka berpikir seakan hidupmu terlihat sangat menyenangkan. Sebagian yang lain merasa iri karena kamu menghabiskan waktu lebih lama dengan yang lain. Berdasarkan penyebab dalam kondisi tertentu.
  2. 2
    Sudah menjadi hal yang umum jika orang yang bekerja atau berada pada bidang yang sama akan merasa iri dengan kesuksesan satu sama lain. Contohnya,ketika kamu adalah seorang aktor yang baru saja mendapat peran penting, maka ada kemungkinan teman aktor yang lain pun merasa iri, iya kan? Meskipun begitu, rasa iri seperti ini hanya berlangsung dalam waktu singkat.
    • Penyebab lain dari rasa cemburu adalah perhatian. Seperti halnya ketika kamu menghabiskan banyak waktu dengan teman baru, maka saudara perempuanmu bisa saja merasa cemburu. Namun, biasanya hal seperti ini mudah diatasi.
    • Beberapa bentuk perasaan cemburu dapat berlangsung lama. Apalagi ketika orang yang cemburu itu sedang dalam masa-masa sulit, kemungkinan akan sangat sulit untuk mengembalikan kondisi seperti semula hingga penyebab rasa cemburu itu menjadi jelas.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Sesuaikan dirimu dengan...
    Sesuaikan dirimu dengan situasi apapun dengan menggunakan sudut pandang yang berbeda karena terkadang susah untuk bergaul dengan orang yang mudah cemburu atau iri hati. Rasa cemburu atau iri hati merupakan suatu luapan emosi dimana seseorang bisa sangat mengganggu dan egois karena terkadang mereka suka mencari perhatian. Meskipun begitu, jika kamu ingin mempertahankan hubungan baik dengan orang tersebut, maka kamu harus bisa memahami mereka. Cobalah bayangkan ketika kamu cemburu atau iri terhadap seseorang. Apakah kamu merasa lemah? Gelisah? Itulah yang mereka rasakan dan bukan hal yang mudah untuk mengatasinya. Cobalah untuk memahami perasaan mereka. [1]
    • Setelah memahami penjelasan tentang apa itu rasa cemburu atau iri hati, adakah cara yang bisa kamu lakukan untuk membantu mereka?
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Waspadalah dengan tingkah laku yang mereka buat-buat.
    Ketika sudah lepas kendali, mereka bisa bertindak seenaknya untuk membuat diri mereka lebih baik. Mereka bisa saja mencoba untuk mengadu domba kamu dengan orang lain, membuatmu terlihat buruk, atau secara tidak langsung memberi kritikan untuk menurunkan rasa percaya diri kamu. Tidak ada masalah jika kamu mencoba untuk berempati dengan mereka, namun hal yang harus diingat adalah mereka bisa membahayakanmu sewaktu-waktu.
  5. 5
    Jika ada orang dengan tipe cemburu yang berlebihan, maka dia bisa mendominasi situasi. Akan sangat sulit untuk diatasi, sehingga perlu ditangani secepatnya sebelum berkembang lebih besar.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengatasi Rasa Cemburu Atau Iri Hati

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Janganlah terlalu banyak berbicara tentang pencapaian yang kamu raih.
    Sebagai contoh, rasa iri bisa muncul ketika kamu menceritakan kesuksesan, bahkan jika kamu menceritakan tentang keluarga bahagia yang kamu miliki. Tak ada masalah jika ingin berbagi cerita hal-hal atau kesuksesan kita dengan teman dan keluarga, namun cobalah untuk tidak terlalu banyak bercerita dan lebih peka terhadap perasaan mereka. Bahkan jika perlu, kurangi bercerita tentang diri sendiri untuk lebih menjaga perasaan.
    • Misalnya, ketika kamu mempunyai seorang teman kerja yang belum juga mempunyai keturunan, dan pada saat yang sama kamu mengetahui kalau kamu hamil, maka janganlah terlalu banyak bercerita tentang kehamilanmu. Akan lebih baik bercerita dengan orang yang tidak terlalu sensitif dengan hal itu.
    • Bersyukurlah dan tetap rendah hati dengan kesuksesan kamu. Contohnya, ketika kamu mendapat sebuah penghargaan di tempat kerja, maka terimalah penghargaan dan pujian dengan sewajarnya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Seringlah memujinya.
    Memberikan pujian atau sanjungan merupakan cara terbaik untuk mengurangi perasaan negatif. Rasa cemburu atau iri hati berasal dari rasa tidak aman, sehingga memacu rasa percaya diri merupakan cara yang sempurna untuk mengatasinya. Ketika salah seorang teman diajak kencan, atau teman kerjamu sukses dalam penjualan, maka janganlah merusak kegembiraannya.
  3. 3
    Bersikaplah dengan tulus. Jika kamu ingin orang lain benar-benar ikut merasa bahagia dengan kebahagiaan kamu, maka lakukanlah hal yang sama terhadap mereka.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Berilah dia perhatian khusus.
    Sebagian besar orang merasa cemburu ketika mereka hanya mendapat sedikit waktu dan perhatian. Seperti halnya ketika kamu mungkin terlalu sibuk dengan kegiatan di sekolah sehingga tidak menghubungi temanmu seperti biasanya. Jika kamu ingin mempertahankan pertemanan, maka ada baiknya untuk meluangkan waktu, sekedar bertemu untuk minum kopi, menelpon, atau menulis email dan memberitahu bahwa kamu sudah mengatur kembali jadwalmu.
    • Jika temanmu cemburu ketika kamu pergi dengan teman baru, cobalah untuk mengajak dia pergi bersama lain kali.
  5. 5
    Ketika pasanganmu merasa diacuhkan karena kamu terlalu sibuk dengan pekerjaan, aturlah sebuah kencan special, berikan dia perhatian penuh, dan jangan lupa untuk mematikan telepon.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Hadapilah dia dengan lembut.
    Ketika ada waktu senggang, gunakanlah untuk berbicara dengannya. Tidaklah mudah untuk mengaku cemburu, sehingga pilihlah cara yang tepat untuk memulai pembicaraan.
  7. 7
    Janganlah mengatakan “Aku rasa kamu cemburu” karena hal itu akan menyinggung perasaannya. Cobalah untuk mengatakan bahwa kamu sudah memperhatikan dia, dan kamu merasa bahwa dia menjauh atau gelisah, kemudian katakan bahwa kamu ingin melakukan apapun untuk membantunya.
    • Katakan padanya bahwa tak ada sesuatu yang abadi, oleh karena itu pun tak ada yang sempurna di dunia ini. Seseorang terkadang berada di atas dan adakalanya dia berada di bawah. Meskipun begitu, katakan padanya bahwa kamu akan selalu ada untuk membantunya.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Cobalah untuk mengabaikannya.
    Jika kamu tidak ingin berurusan dengannya, maka abaikan saja dan tunggu hingga orang itu berubah tanpa campur tanganmu. Biarkan anjing menggonggong, kafilah pun berlalu. Ketika segala sesuatu telah kondusif seperti sediakala, maka dengan sendirinya dia akan menghentikan rasa irinya, dan kembali menjadi teman baik.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Mencari Tahu Sejauh Mana Rasa Cemburu

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Cari tahu apakah rasa iri ity merupakan semacam racun atau tidak.
    [2] Ketika rasa cemburu menjadi sebuah obsesi, maka itu akan menjadi racun untuk sebuah hubungan, bahkan bisa berujung pada pelecehan atau makian. Jika orang yang cemburu itu galak, dominan, dan terkadang tidak berpikir masuk akal, maka tak banyak yang bisa kamu lakukan. Dia akan merasakan bahwa kesuksesanmu merupakan kemunduran, sehingga berusaha untuk menjatuhkanmu.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Putuskan apakah hubunganmu masih layak dipertahankan atau tidak.
    Jika kamu merasa dia akan membawa hal buruk dengan segala kecemburuannya, maka cobalah untuk mempertimbangkan kembali apakah kamu masih menginginkan hubungan itu. Kemungkinan dia pun akan melakukan hal buruk yang akan mempersulit hidupmu.
    • Jika dia adalah pasanganmu, maka pertimbangkan kembali apakah kamu masih ingin melanjutkan hubungan dengannya. .[3] Ketika ada kecemburuan yang berlebihan dalam sebuah hubungan, maka munculah krisis kepercayaan di dalamnya.
    • Jika dia adalah teman kerjamu, maka itu tegantung apakah kamu akan menanggapinya atau tidak. Jika iya, maka akan terjadilah permusuhan diantara kalian.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Untuk mengakhiri sebuah...
    Untuk mengakhiri sebuah hubungan, katakan bahwa sakit hati dengan tingkahnya dan akhirnya memutuskan untuk berpisah karena hubungan kalian sudah tidak bisa diperbaiki. Setelah itu, berhenti berhubungan dengannya dan cobalah untuk berpaling. Mengakhiri sebuah hubungan memang tidak mudah, namun rasa cemburu yang berlebihan akan menjadi penghambat yang besar.
    Iklan

Tips

  • Orang yang cemburu terkadang merasa ingin bergaul, mempunyai wajah menarik seperti kamu, namun mereka berhenti membandingkan diri sendiri dan mengagumi kamu atau membencimu, bahkan bisa keduanya.
  • Saat seseorang iri, berarti mereka menginginkan sesuatu yang kamu miliki.
  • Kamu mempunyai hak untuk tetap stabil. Lakukan jika itu yang terbaik.
  • Sayang sekali jika mungkin kamu adalah orang yang menarik, cantik, dan ramah sehingga membuat orang mudah iri terhadapmu.
  • Cintalah mereka terlepas dari perasaan apapun yang mereka miliki. Meskipun begitu, berhati-hatilah dengan mereka. Perhatikan juga waktu yang kamu habiskan bersama mereka sampai mereka berhenti cemburu.
  • Ketika dia berusaha menjatuhkanmu, katakanlah “Aku percaya, kamu sebenarnya adalah orang yang baik”.
  • Memberikan mereka dukungan merupakan cara yang baik untu mengurangi rasa cemburu atau iri hati itu. Akan tetapi, itu mungkin akan tidak berguna jika mereka adalah orang yang keras kepala.
Iklan

Peringatan

  • Perhatikan kembali teman kerjamu. Mungkin saja dia berpura-pura untuk menjadi teman baikmu, pada kenyataannya dia hanya berusaha untuk mencari cara untuk menjatuhkanmu. Mereka pandai membolak-balikkan perkataanmu untuk diadukan ke atasan.
  • Orang yang iri akan menjatuhkanmu agar sejajar dengan mereka.
  • Seseorang yang cemburu bukan berarti mereka peduli denganmu.
  • Jika pasanganmy selalu cemburu tanpa sebab, sering menyalahkanmu, mungkin kamu memang sedang dalam kesulitan.
  • Jika kamu merasa cemburu yang berlebihan dan ingin menghancurkannya, mintalah pertolongan.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, 51 penyusun, beberapa di antaranya anonim, menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 7.838 kali.
Daftar kategori: Masalah dalam Hubungan
Halaman ini telah diakses sebanyak 7.838 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan