Cara Berteman Baik dengan Seseorang

Unduh PDFUnduh PDF

Bagi beberapa orang, menjalin persahabatan dalam waktu singkat adalah hal mudah, tetapi ada yang membutuhkan banyak waktu agar bisa berteman baik dengan seseorang. Artikel ini menjelaskan berbagai kiat untuk menjalin persahabatan yang langgeng meskipun dibutuhkan proses yang panjang dimulai dari memperkenalkan diri, mengenal teman baru, dan mempererat persahabatan.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Memperkenalkan Diri

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Perkenalkan diri kepada orang yang ingin diajak berteman.
    Persahabatan bisa dimulai dengan melakukan hal tertentu, misalnya memperkenalkan diri. Carilah waktu yang tepat untuk menyapa teman baru dan menyebut nama Anda tanpa terkesan memaksa.
    • Anda bisa mengenal teman baru di sekolah atau di kantor. Perkenalan akan lebih mudah jika Anda sudah berteman dengan seseorang yang juga menjadi temannya sebab Anda berdua sudah berada di dalam komunitas yang sama.
    • Jika Anda sedang berada di pesta, perkenalkan diri kepada seseorang agar ada teman yang bisa diajak mengobrol.
    • Apabila Anda ditempatkan dalam proyek yang sama atau harus menyelesaikan tugas bersama-sama, perkenalkan diri kepada teman yang akan menjadi rekan kerja.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tanyakan berbagai hal tentang kesehariannya.
    Jika ada kesempatan, ajukan pertanyaan berikut kepada teman baru untuk menunjukkan bahwa Anda ingin mengenalnya lebih jauh.
    • "Apa kamu punya kakak dan adik? Berapa orang kakak/adikmu?"
    • "Kegiatan apa yang kamu sukai untuk mengisi waktu luang?"
    • "Olahraga apa yang kamu gemari?"
    • "Apa kamu suka memasak?"
    • "Apa hobimu?"
    • "Sudah berapa lama kamu tinggal di sini?"
    • "Apa jenis/kelompok musik yang paling diminati? Siapa artis favoritmu?"
    • "Apa kamu suka membaca? Apa buku favoritmu?"
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Jawablah jika ia menanyakan berbagai hal tentang Anda.
    Setelah menjawab pertanyaan, kemungkinan besar ia akan mengajukan pertanyaan yang sama kepada Anda. Berusahalah menjawabnya dengan sikap bersahabat agar ia juga mengenal Anda.
    • Persahabatan adalah komunikasi dua arah. Anda berdua perlu saling mengenal agar bisa berteman baik.
    • Lakukan percakapan yang seimbang. Saat menjawab pertanyaan, jangan berbicara terlalu panjang sehingga Anda terkesan memonopoli percakapan karena menggunakan lebih banyak waktu untuk diri sendiri.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jangan membahas topik yang terlalu serius.
    Agar bisa mengenal teman baru, jangan membahas isu yang kontroversial dan personal.
    • Pilihlah topik percakapan yang umum dan menarik, misalnya mencari tahu hobi masing-masing atau kesamaan minat.
    • Apabila percakapan mengarah kepada hal-hal yang menyangkut kehidupan pribadi, diskusikan topik yang lain atau ajukan pertanyaan, "Apa kamu pernah menonton konser musik?"
    • Jika percakapan mulai menjurus pada isu yang kontroversial, alihkan dengan mengatakan, "Isu ini memang sedang jadi bahan perdebatan. Bagaimana kalau kita bahas topik lain yang lebih seru?"
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Jangan terkesan ingin menginterogasi.
    Saat mencari tahu berbagai hal tentang teman baru, jangan mengajukan pertanyaan bertubi-tubi. Meskipun Anda ingin mengenalnya lebih dekat, jangan sampai ia merasa sedang diwawancarai.
    • Saat berpapasan dengan teman baru di sekolah atau di mal, manfaatkan kesempatan ini untuk mengenalnya lebih jauh.
    • Persahabatan tidak bisa terjalin begitu saja atau dalam waktu singkat. Mungkin perlu beberapa minggu, bahkan beberapa bulan sampai Anda bisa bersahabat baik dengan teman baru.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Tanyakan nomor ponselnya di saat yang tepat.
    Jika Anda sudah mengenal teman baru sehingga merasa siap menjalin persahabatan dengannya, tanyakan apakah Anda boleh meminta nomor ponselnya.[1] Anda bisa berkomunikasi dengannya melalui:
    • Telepon dan/atau SMS setelah mendapat nomor ponsel
    • Nama pengguna tanpa nomor ponsel
    • Surel
    • Akun media sosial, misalnya Facebook, Twitter, dan Instagram
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Memahami Prinsip yang Mendasari Persahabatan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Ketahui cara menjalin persahabatan.
    Agar bisa berteman baik dengan seseorang dan memiliki sahabat yang baik, Anda sendiri harus menjadi teman yang baik.
    • Lakukan refleksi untuk memahami kepribadian Anda agar bisa menentukan kekuatan dan kelemahan diri sendiri sebagai teman. Tentukan kelemahan yang perlu diperbaiki supaya Anda mampu menjadi teman yang baik. Sebagai contoh, karena beberapa kali Anda lupa membalas pesan dari teman, mulai sekarang Anda berkomitmen akan membalas setiap pesan masuk dalam waktu beberapa jam.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Bersikaplah apa adanya saat berinteraksi dengan teman baru.
    Anda tentu akan kecewa apabila mengetahui bahwa teman yang selama ini Anda kenal ternyata tidak menunjukkan kepribadian yang sesungguhnya. Oleh sebab itu, Anda juga harus menjadi diri sendiri saat berinteraksi dengannya.
    • Tunjukkan bahwa Anda suka mengobrol. Mungkin ia juga suka mengobrol!
    • Bersikaplah humoris dan ceritakan lelucon yang menarik.
    • Beri tahu hobi dan minat Anda meskipun orang lain menganggapnya aneh. Mungkin ia menyukai hal yang sama!
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Terimalah teman baru apa adanya.
    [2] Jangan menuntut orang lain berubah agar ia menjadi seperti yang Anda inginkan. Setiap orang memiliki keunikan masing-masing. Jika Anda ingin diterima apa adanya, begitu juga teman Anda.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ajaklah teman baru menghabiskan waktu bersama.
    Banyak hal yang bisa dilakukan untuk menjalin persahabatan dengan teman baru, misalnya:[3]
    • Menonton film di bioskop
    • Melihat pameran lukisan
    • Berbelanja
    • Mengundangnya makan malam di rumah
    • Mengajaknya mengobrol di rumah
    • Mengajaknya bermain halma atau gim video di rumah
    • Mengajaknya bermain sepak bola atau bola basket bersama tetangga
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Ingatlah momen yang istimewa baginya dan rayakan.
    Berikan kartu atau bingkisan di hari ulang tahunnya. Ia juga akan menghargai jika Anda mengucapkan selamat saat ia meraih keberhasilan, kemenangan, atau diterima dalam komunitas/program tertentu.
    • Tunjukkan kebahagiaan yang tulus. Orang lain bisa merasakan apabila Anda berpura-pura merasa bahagia. Ingatlah bahwa hal ini akan merusak persahabatan.
    • Sebagai contoh, Anda dan teman baru sedang berjuang untuk mencapai tujuan yang sama (misalnya, Anda berdua mendaftarkan diri untuk mengikuti program tertentu), tetapi Anda gagal. Jangan iri kepadanya sebab ini adalah sikap yang negatif dan menghambat terjalinnya persahabatan.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Tunjukkan kepadanya bahwa Anda selalu siap membantu.
    Teman seharusnya saling mendukung di saat sulit. Jadilah teman yang bisa diandalkan kapan pun ia membutuhkan Anda.
    • Berikan bantuan ketika ia menghadapi masalah. Contohnya, jika ia bertengkar dengan adiknya atau teman yang lain, jadilah pendengar yang baik jika ia membutuhkannya.
    • Jadilah teman yang bisa diandalkan. Keterandalan merupakan aspek penting dalam menjalin persahabatan. Kalau Anda pernah mengatakan bahwa ia bisa mengandalkan Anda kapan saja, buktikan ucapan Anda.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Bersikaplah terbuka dan jujur kepadanya.
    Hubungan yang baik tidak bisa terjalin jika kedua belah pihak menyimpan rahasia dan kebohongan. Jadi, Anda berdua harus bersikap terbuka dan jujur satu sama lain.
    • Jika teman meminta pendapat, sampaikan dengan santun dan jujur.
    • Jelaskan pandangan Anda dengan sikap yang sopan dan ramah.
    • Jangan merahasiakan sesuatu darinya, terutama hal-hal yang berkaitan dengannya.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mempererat Persahabatan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tunjukkan bahwa Anda menghargai kesediaannya untuk berteman dengan Anda.
    Hal ini bisa dilakukan dengan berbagai cara dan dalam berbagai kesempatan sehingga Anda mampu membuktikan bahwa ia adalah sahabat yang baik, misalnya dengan:
    • Menjadi teman yang bisa dipercaya dan diandalkan.
    • Bersikap jujur.
    • Menjadi diri sendiri.
    • Bersikap suportif.
    • Memberikan perhatian.
    • Merayakan keberhasilannya.
    • Memberikan bantuan saat dibutuhkan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Berikan alasan yang masuk akal apabila Anda tidak bisa meluangkan waktu untuknya.
    Jika ia mengajak Anda bepergian, tetapi sudah ada rencana lain atau tugas yang harus diselesaikan, segera beri tahu dan usulkan agar Anda berdua bisa bertemu di hari lain.
    • Cara ini membuktikan bahwa Anda juga ingin bertemu untuk menghabiskan waktu bersamanya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Atasi masalah sebaik mungkin.
    Adakalanya, perselisihan dan kesalahpahaman tetap terjadi meskipun Anda berdua memiliki banyak kecocokan. Berusahalah mengatasi hal-hal yang mungkin menjadi kendala dalam menjalin persahabatan.
    • Jika Anda berbuat salah, mintalah maaf sebab Anda harus bertanggung jawab atas tindakan yang pernah dilakukan.
    • Usulkan solusi untuk mengatasi masalah bersama-sama, alih-alih menuntut agar ia menyelesaikannya sendirian.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Gunakan perspektif yang sama.
    Meskipun banyak kesamaan, Anda berdua adalah pribadi yang berbeda. Belajarlah memahami masalah atau kejadian tertentu dari sudut pandang orang lain.
    • Berusahalah memahami mengapa ia merasa kesal atau kecewa dengan mencari tahu akar masalahnya.
    • Jangan mengabaikan begitu saja masalah yang terkesan tidak penting. Alih-alih, bicarakan hal ini dengannya untuk menentukan solusi terbaik.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Hargai privasinya.
    Adakalanya, seseorang menolak bantuan atau menentukan batasan agar orang lain tidak terlibat dalam setiap aspek kehidupannya. Jadi, Anda harus menghargai dan memenuhi keinginannya.[4]
    • Persahabatan yang baik tetap bisa terjalin meskipun Anda berdua tinggal berjauhan. Sebisa mungkin, tetaplah berkomunikasi dan tunjukkan bahwa Anda menghargai keinginannya.
    • Tunjukkan bahwa Anda tetap ingin berteman baik meskipun ia ingin menjaga jarak.
    • Ingatlah bahwa Anda tidak harus bertemu dengannya setiap hari sebab Anda berdua memiliki kegiatan, rutinitas, dan kewajiban masing-masing.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Percayalah kepadanya.
    Persahabatan yang baik membutuhkan rasa saling percaya. Jangan berharap teman memercayai Anda jika Anda tidak memercayainya.
    • Bersikaplah jujur dan terbuka kepadanya supaya ia selalu memercayai Anda.
    • Jika ada masalah, bicarakan baik-baik untuk membuat kesepakatan bersama supaya Anda tetap memercayainya.
    • Ungkapkan perasaan dan keinginan Anda sebagai cara menunjukkan rasa percaya kepadanya sebab Anda memutuskan untuk memercayainya.
    • Maafkan jika ia melakukan kesalahan. Menyimpan dendam akan berdampak buruk bagi kesehatan emosional dan menghambat terjalinnya persahabatan yang baik.[5]
    Iklan

Tips

  • Ajaklah kenalan atau teman baru mengobrol dengan sikap yang ramah, tetapi jangan berlebihan. Banyak orang tidak suka dengan sosok "pencari perhatian" yang bersikap dependen dan selalu ingin diperhatikan. Tunjukkan bahwa Anda ingin berteman baik dan tetap menghargai privasinya.
Iklan

Peringatan

  • Jika kenalan atau teman baru sepertinya tidak mau menjalin persahabatan, terimalah dengan jiwa besar. Mungkin ia akan mengontak Anda lagi, tetapi untuk saat ini, jangan memaksakan keinginan supaya Anda tidak kecewa.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: JT Tran
Disusun bersama :
Pelatih Hubungan
Artikel ini disusun bersama JT Tran. JT Tran adalah Pelatih Kencan dan Kolumnis Saran Kencan untuk Majalah LA Weekly dan Baller. JT juga mengelola ABCs of Attraction, sebuah kamp pelatihan cara menghadapi kepekaan budaya dan sosial pada budaya kencan Asia kepada pria dan wanita Asia. Berpengalaman melatih kencan selama lebih dari sepuluh tahun, JT telah memberikan saran kencan dan hubungan yang berkaitan dengan masalah budaya di Universitas Harvard, Universitas Yale, dan Sekolah Bisnis Wharton di Universitas Pennsylvania. Karyanya pernah tampil di AsianWeek, New York, NU Asian Magazine, Huffington Post, Channel News Asia, dan Voice of America News TV. Artikel ini telah dilihat 16.113 kali.
Daftar kategori: Artikel Pilihan | Hubungan Sosial
Halaman ini telah diakses sebanyak 16.113 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan