Cara Menyembuhkan Keseleo pada Anjing

Unduh PDFUnduh PDF

Anjing suka bermain dan berolahraga, tetapi terkadang aktivitasnya dapat menyebabkan keseleo dan terkilir yang harus dirawat. Walaupun keseleo sering terjadi pada anjing, cedera ini dapat menghambat gerakannya dan menyebabkan nyeri yang terasa sangat menyakitkan. [1] Dengan mempelajari cara merawat keseleo dan terkilir pada otot anjing, Anda bisa mengurangi rasa sakit yang dialaminya.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Memberikan Pertolongan Pertama

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kenali gejala keseleo.
    Sebelum Anda memberikan memberikan pertolongan kepada anjing, identifikasi gejala keseleo, yang paling umum terjadi di pergelangan dan lutut.[2] Hal ini dapat membantu Anda mengetahui kebutuhan anjing sebelum menemui dokter hewan dan keberadaan gangguan lain. Gejala keseleo pada anjing di antaranya:[3]
    • Pincang
    • Tidak mampu berjalan
    • Pembengkakan
    • Nyeri dan sensitivitas terhadap rasa sakit.
    • Kaki yang salah bentuk (biasanya tidak terjadi akibat keseleo, tetapi karena fraktur atau dislokasi)
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Batasi gerakan anjing.
    Segera setelah anjing merasa sakit, terapkan berbagai cara untuk mencegah anjing banyak bergerak. Kalau anjing terus berlari dan bermain, cederanya bisa semakin parah.
    • Apabila anjing sudah dilatih memakai kandang, sebaiknya ia dimasukkan ke kandang untuk sementara. Apabila anjing tidak dilatih, pakaikan tali kekang supaya tidak terlalu banyak berlari.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Periksa anjing dengan sangat hati-hati.
    Tidak peduli seberapa lembut anjing, saat cedera ia masih bisa menggigit atau menyakiti Anda. Hewan yang kesakitan dan takut dapat berbahaya. [4]
    • Jauhkan wajah dari mulut anjing dan jangan coba memeluknya. [5]
    • Lakukan pemeriksaan dengan perlahan dan lembut. Tenangkan anjing dengan suara lembut dan berhenti jika ia gelisah.[6]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Hubungi dokter hewan.
    Setelah Anda berkesempatan memeriksa hewan peliharaan, hubungi dokter hewan dan buat janji temu. Jelaskan situasinya dan usahakan anjing diperiksa sesegera mungkin. [7] Anda juga akan mengabarkan kedatangan kepada dokter.
    • Hubungi klinik darurat jika tidak bisa menghubungi dokter hewan.
    • Beri tahu gejala anjing kepada dokter hewan dan ajukan pertanyaan yang dimiliki, termasuk cara membawa anjing. [8]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Bawa anjing ke dokter hewan.
    Satu-satunya cara efektif untuk merawat anjing yang keseleo adalah dengan menemui dokter hewan. Setelah Anda memeriksa anjing dan mengabarkan kedatangan kepada dokter hewan, bawalah anjing ke kliniknya untuk dirawat. [9]
    • Bawa anjing menggunakan carrier (kandang jinjing), kandang, atau area khusus di mobil. Anda bisa meminimalkan risiko anjing mencederai dirinya. [10]
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Memperoleh Perawatan Dokter Hewan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kunjungi dokter hewan.
    Dokter hewan dapat mendiagnosis keseleo dan membuat program perawatan untuk menyembuhkan anjing. Ingat bahwa mengunjungi dokter hewan adalah satu-satunya cara untuk memastikan anjing memperoleh perawatan terbaik. [11]
    • Beri tahu gejala anjing, bagaimana cedera terjadi, dan perilaku anjing sejak cedera kepada dokter hewan. Sebagai contoh, Anda bisa berkata, “Ia sudah pincang dan aku tidak yakin kenapa. Ia sepertinya menumpu berat badannya di kaki kanan, dan tidak bersemangat ke luar rumah seperti biasa.” [12]
    • Kalau memungkinkan, siapkan salinan riwayat medis anjing untuk diberikan kepada dokter hewan saat Anda berkunjung.
    • Ajukan pertanyaan yang Anda miliki kepada dokter hewan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Biarkan dokter hewan melakukan pemeriksaan dan tes.
    Dokter akan melakukan pemeriksaan pada anjing dan meminta pengujian lebih lanjut supaya beliau bisa mengetahui apa persisnya penyebab masalah dan merancang perawatan terbaik. [13]
    • Dokter hewan dapat melihat anjing dan menyentuh atau menekan titik tertentu untuk menemukan bengkak, luka, bagian hangat, atau tidak normal. [14]
    • Dokter hewan dapat meminta anjing untuk berjalan, duduk, dan berbaring. [15]
    • Dokter hewan dapat melakukan pindai sinar X atau pemindaian lain seperti MRI atau CT. [16]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Minta opsi perawatan.
    Setelah dokter hewan memeriksa anjing dan membuat diagnosis, beliau dapat menyarankan beragam perawatan tergantung tingkat keparahan cedera. Patuhi semua instruksi dokter. Pastikan Anda memberikan semua obat yang diresepkan dokter. Dokter hewan dapat menyarankan perawatan semacam:[17]
    • Memberikan obat antiinflamasi nonsteorid (Non-Steroidal Anti-Inflammatory Drug alias NSAID) untuk mengatasi rasa sakit
    • Memakai pak es atau panas.
    • Memaksa anjing untuk istirahat dan tidak banyak bergerak
    • Memijat area cedera
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pertimbangkan terapi fisik.
    Anjing dapat membutuhkan terapi fisik untuk meningkatkan pergerakan anjing dan mempercepat penyembuhannya. Bawalah hewan peliharaan ke terapis fisik anjing dan tindak lanjuti dengan semua latihan rumahan yang disarankan untuk anjing. [18]
    • Jumlah sesi yang dibutuhkan anjing bergantung pada tingkat keparahan cedera. [19]
    • Sesi biasanya berlangsung selama 30-60 menit dan seharusnya tidak terasa sakit. [20]
    • Kebanyakan pasien akan diberikan “PR”.[21] Sebagai contoh, terapis anjing dapat menyarankan untuk meletakkan anjing ke bola latihan dan mengayunkannya dengan lembut ke depan untuk meningkatkan rentang gerakannya. [22]
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Merawat Anjing yang Cedera

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Istirahatkan anjing.
    Berikan waktu bagi anjing supaya cederanya sembuh. Langkah ini mempercepat penyembuhan dan mengurangi rasa sakit dan ketidaknyamanan.[23]
    • Pakai tali kekang saat berjalan-jalan selama 2-4 minggu pascacedera atau sesuai arahan dokter. [24]
    • Perhatikan perilaku anjing. Kalau sepertinya kelelahan, bawa pulang dengan berjalan pelan-pelan, atau gendong sampai rumah.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kompreskan es pada cedera.
    tempelkan pak es pada cedera anjing jika membengkak atau anjing tampak kesakitan. Es dapat meringankan inflamasi dan cedera serta membantu penyembuhan kaki. [25]
    • Kompreskan es selama 15-20 menit beberapa kali sehari. [26]
    • Balutkan handuk pada pak es untuk melindungi kulit anjing dari dingin.
    • Periksa kulit anjing untuk menemukan bulu putih atau kaku, yang menandakan pak es terlalu dingin. [27]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Berikan obat pereda nyeri.
    Anjing dapat mengalami sakit atau ketidaknyamanan. Berkonsultasilah dengan dokter hewan untuk menentukan apakah anjing bisa diberikan obat komersial. Anda mungkin bisa memberikan pereda nyeri untuk meringankan sakit dan inflamasi. [28]
    • Pastikan Anda mengetahui berat anjing dan mengecek dosis yang tepat dengan dokter hewan.[29]
    • Minta dokter hewan meresepkan obat yang lebih kuat jika sepertinya anjing merasa sangat kesakitan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Berjalan-jalan dengan santai.
    Setelah diperbolehkan dokter hewan, ajaklah anjing berjalan-jalan santai. [30] Pastikan untuk terus memakai tali kekang sehingga Anda bisa memantau dan melindungi anjing.[31]
    • Pertimbangkan membiarkan anjing berenang atau berjalan di treadmill dalam air supaya ia beraktivitas. [32]
    • Hindari semua aktivitas menantang seperti mendaki atau berlari.
    • Jauhi taman anjing selagi hewan peliharaan memulihkan diri.
    Iklan


Peringatan

  • Kalau tidak dibawa ke dokter hewan, cedera anjing bisa semakin parah.


Iklan
  1. https://www.avma.org/public/EmergencyCare/Pages/Handling-an-Injured-Pet.aspx
  2. http://cal.vet.upenn.edu/projects/saortho/chapter_69/69mast.htm
  3. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains
  4. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains
  5. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains
  6. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains
  7. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains
  8. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains?page=2
  9. http://www.vetmed.ucdavis.edu/ccah/local-assets/pdfs/Collins_physicaltherapyarticle1.pdf
  10. http://www.vetmed.ucdavis.edu/ccah/local-assets/pdfs/Collins_physicaltherapyarticle1.pdf
  11. http://www.vetmed.ucdavis.edu/ccah/local-assets/pdfs/Collins_physicaltherapyarticle1.pdf
  12. http://www.vetmed.ucdavis.edu/ccah/local-assets/pdfs/Collins_physicaltherapyarticle1.pdf
  13. http://veterinarynews.dvm360.com/therapeutic-exercise-veterinary-rehabilitation
  14. http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/dislocation/basics/lifestyle-home-remedies/con-20022264
  15. http://cal.vet.upenn.edu/projects/saortho/chapter_69/69mast.htm
  16. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains?page=2
  17. http://www.glendalevethospital.com/assets/tech-tip-3.pdf
  18. http://www.glendalevethospital.com/assets/tech-tip-3.pdf
  19. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains?page=2
  20. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains?page=2
  21. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains?page=2
  22. http://cal.vet.upenn.edu/projects/saortho/chapter_69/69mast.htm
  23. http://pets.webmd.com/dogs/dog-sprains-strains?page=2

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Ray Spragley, DVM
Disusun bersama :
Dokter Hewan
Artikel ini disusun bersama Ray Spragley, DVM. Dr. Ray Spragley adalah Dokter Hewan dan Pemilik/Pendiri Zen Dog Veterinary Care PLLC di New York. Berpengalaman di berbagai institusi dan tempat praktik swasta, spesialisasi dan ketertarikan Dr. Spragley meliputi manajemen nonbedah untuk robekan ligamen krusiatum kranial, penyakit bantalan sendi tulang belakang (Intervertebral Disk Disease-IVDD), dan manajemen nyeri pada osteoartritis. Dr. Spragley memperoleh gelar BS dalam Biologi dari SUNY Albany dan gelar Doctor of Veterinary Medicine (DVM) dari Ross University School of Veterinary Medicine. Dia juga adalah Terapis Rehabilitasi Anjing Besertifikasi (CCRT) Institut Rehabilitasi Anjing serta Ahli Akupunktur Hewan Besertifikasi (CVA) Universitas Chi. Artikel ini telah dilihat 29.306 kali.
Daftar kategori: Anjing
Halaman ini telah diakses sebanyak 29.306 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan