Cara Menyelesaikan Modus Black Plague Brutal di Plague, Inc.

Unduh PDFUnduh PDF

Plague, Inc. dapat menjadi gim yang sangat menantang, terutama apabila Anda memainkannya dalam modus Black Plague. Musuh terberat Anda adalah Cure sehingga Anda menghabiskan hampir seluruh gim melawan musuh tersebut sembari mengembangkan penyakit. Untuk mempelajari cara menyelesaikan modus gim yang menantang ini, lihat Langkah 1 di bawah.

Langkah

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pilihlah modifikasi genetik yang tepat.
    Sebelum memainkan gim, Anda akan mendapatkan kemampuan untuk menerapkan modifikasi pada penyakit awal. Modifikasi ini akan membantu penyakit bertahan hidup dan memperbolehkan Anda untuk melawan Cure dengan lebih mudah. Apabila Anda telah melakukan langkah tersebut, Anda seharusnya sudah bisa mengakses hampir semua opsi yang tersedia sehingga Anda bisa memilih opsi yang terbaik untuk menyelesaikan modus Black Plague Brutal.
    • DNA GeneCatalytic Switch. Gen ini memberikan bonus DNA dengan memecahkan gelembung Cure berwarna biru yang nantinya sangat dibutuhkan untuk melawan Cure.
    • Travel GeneAquacyte atau Suprression. Aquacyte sangat direkomendasikan karena opsi ini memudahkan Anda untuk menginfeksi negara berkepulauan seperti Greenland dan Madagaskar (Madagascar). Suppression berguna untuk menyebarkan penyakit ke daerah yang perbatasan daratnya ditutup.
    • Evolution GeneIonised Helix (opsional). Gen ini akan memberikan Anda DNA ketika melakukan devolve, tetapi Anda sebaiknya tidak melakukan devolve pada modus ini. Jangan mengambil gen yang memudahkan penyembuhan penyakit.
    • Mutation GeneGenetic Mimic. Gen ini membuat penyakit sulit untuk disembuhkan sehingga gen tersebut sangat penting untuk menyelesaikan modus ini.
    • Environment GeneExtremophila. Gen ini memberikan penyakit kekuatan tambahan pada seluruh tipe lingkungan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pilihlah India sebagai tempat pertama untuk menginfeksikan penyakit.
    Banyak perdebatan mengenai negara mana yang sebaiknya digunakan untuk menyebarkan penyakit, tetapi India sepertinya menjadi salah satu lokasi awal yang mempunyai kesempatan paling besar untuk menyelesaikan gim, karena India mempunyai populasi yang besar, cuaca yang hangat, dan jaraknya dekat dengan Tiongkok.
    • Lokasi bagus lainnya yang dapat digunakan sebagai tempat pertama untuk menyebarkan penyakit adalah Mesir (Egypt), Arab Saudi (Saudi Arabia), Tiongkok (‘’China’’), dan Afrika Tengah (Central Africa).
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Kembangkan (evolve) modus Transmission sebelum mengembangkan Symptom.
    Anda tentunya menginginkan virus untuk menyebar dengan cepat dan tidak fatal sebelum membuatnya menjadi semakin ganas dan mematikan. Untuk melakukan tahap ini, mulailah untuk mengumpulkan DNA. Ketika Anda mempunyai DNA yang cukup untuk mulai memodifikasi penyakit, fokuskan modifikasinya pada peningkatan (upgrade) yang ditulis di bawah sesuai dengan urutan berikut:
    • Rodent 1
    • Livestock 1
    • Bird 1
    • Rodent 2
    • Livestock 2
    • Bird 2
    • Extreme Zoonosis – Opsi ini hanya tersedia apabila Anda mengembangkan setiap tipe Transmission menjadi 2. Gen ini memperbolehken penyakit untuk menyebar antar spesies dengan cepat.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Buat pertahanan.
    Setelah mendapatkan Transmission yang dibutuhkan, sekarang saatnya untuk meningkatkan pertahanan (resistance) penyakit. Fokuskan modifikasi untuk mengembangkan pertahanan yang ditulis di bawah ini sesuai dengan urutan berikut:
    • Cold 1
    • Drug Resistance 1
    • Cold 2
    • Drug Resistance 2
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Kembangkan beberapa Symptom.
    Ketika penyakit telah menyebar dan dapat mempertahankan dirinya sendiri, sekarang saatnya Anda membuat kehadirannya diketahui oleh orang-orang. Symptom membantu menyebarkan penyakit, dan dengan bantuannya penyebaran infeksi akan meningkat sangat tajam. Setelah Symptom mulai muncul, pembuatan Cure akan meningkat, jadi kini Anda berpacu dengan waktu. Fokuskan modifikasi pada Symptom berikut:
    • Pneumonic Plague
    • Coughing
    • Skin Lesions – Ada kemungkinan yang cukup besar Symptom ini akan mengalami mutasi dengan sendirinya.
    • Sneezing
    • Pulmonary Oedema
    • Pneumonia
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Tunggu hingga perkembangan Cure mencapai 25%.
    Setelah mengembangkan Symptom dan penyakit telah menyebar, tidak ada yang bisa Anda lakukan selain menunggu hingga Cure berkembang. Pastikan untuk tetap memecahkan gelembung DNA sehingga Anda siap untuk mengubah penyakit sesuai dengan kebutuhan.
    • Apabila perkembangan Cure mencapai 25%, kembangkan Genetic Reshuffle 1 dan Drug Resistance 3.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Tunggu hingga perkembangan Cure mencapai 75%.
    Apabila Anda telah mencapai tahap ini, Anda hanya perlu memfokuskan diri untuk melawan Cure. Setiap kali Anda menggunakan Genetic Reshuffle, perkembangan Cure akan terhambat. Apabila perkembangan Cure mencapai 75% untuk pertama kalinya, kembangkan Hardened Reshuffle 1.
    • Apabila perkembangan Cure kembali mencapai 75%, kembangkan Hardened Reshuffle 2.
    • Apabila perkembangan Cure kembali mencapai 75%, kembangkan Genetic Reshuffle 2.
    • Apabila perkembangan Cure kembali mencapai 75%, kembangkan Genetic Reshuffle 3.
    • Pastikan Anda tetap memecahkan gelembung DNA dan Cure.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Kembangkan Symptom yang mematikan.
    Pada tahap ini seharusnya penyakit telah menginfeksi hampir semua orang di Bumi, jadi Anda bisa mulai membunuh mereka. Habiskan DNA pada Symptom yang tersisa dalam urutan yang diinginkan. Pata tahap ini seharusnya Cure telah gagal dibuat, karena semua orang sedang sekarat, jadi Anda tidak perlu melawannya lagi.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Teruslah mencoba.
    Memainkan Plague Inc. membutuhkan banyak keberuntungan yang muncul secara acak, dan seluruh strategi tidak selalu bekerja setiap kali Anda memainkan gim. Akan tetapi, strategi ini berhasil membantu banyak pemain untuk menyelesaikan gim ini dengan berturut-turut pada percobaan pertama hingga beberapa percobaan selanjutnya. Teruslah berusaha menyelesaikan gim dan pada akhirnya Anda pun dapat menguasai dunia dengan Black Plague.[1]
    Iklan

Tips

  • Cara ini mungkin membuat Anda tidak bisa mendapatkan kemenangan dengan tiga bintang. Anda harus menyelesaikan permainan dalam 365 hari dan memastikan perkembangan Cure tidak mencapai 60% untuk mendapatkan nilai tiga bintang. Oleh karena itu, menyelesaikan gim ini sangatlah sulit, tetapi masih ada peluang untuk menyelesaikannya.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, penyusun sukarela menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 5.659 kali.
Daftar kategori: Komputer dan Elektronik
Halaman ini telah diakses sebanyak 5.659 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan