Cara Mengunduh Aplikasi iPhone tanpa Wi Fi

Unduh PDFUnduh PDF

Artikel How.com.vn ini mengajarkan cara memakai paket data seluler untuk mengunduh aplikasi iPhone dari App Store tanpa koneksi internet Wi-Fi.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Mengunduh di iPhone

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings (setelan) iPhone.
    Ikon ini berupa roda gigi abu-abu di layar Beranda.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Ketuk Wi-Fi.
    Opsi ini berada di sekitar bagian atas menu Settings.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Geser tombol Wi-Fi ke posisi Off (mati).
    Tombol ini akan berubah putih dan mematikan Wi-Fi di iPhone. Anda akan kehilangan koneksi internet sampai Cellular Data (data seluler) dinyalakan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ketuk tombol Back (balik).
    Letaknya di sudut kiri atas layar, dan akan membawa Anda ke menu Settings.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Ketuk tombol Cellular.
    Letaknya persis di bawah Wi-Fi dalam Settings.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Geser tombol Cellular Data ke posisi On (hidup).
    Tombol ini akan berubah hijau. Setelah Cellular Data dinyalakan, Anda bisa terhubung ke internet tanpa koneksi Wi-Fi.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Gulir ke bawah dan geser tombol App Store ke posisi On.
    Tombol ini akan berubah hijau. Opsi ini berada di bawah tulisan USE CELLULAR DATA FOR (gunakan data seluler untuk). Langkah ini memungkinkan Anda menggunakan paket data seluler untuk meramban App Store di iPhone, dan mengunduh aplikasi tanpa menggunakan koneksi Wi-Fi.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Tekan tombol Home (beranda) iPhone.
    Tombol lingkaran ini berada di bawah layar. Anda akan keluar dari Settings dan kembali ke layar Beranda.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Buka App Store.
    Ikon App Store tampak seperti huruf A putih di kotak biru pada layar Beranda.
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Temukan aplikasi yang ingin diunduh.
    Anda bisa menemukannya di bagian Featured, Categories, dan Top Charts dari bilah alat di bagian bawah layar, atau Anda bisa memakai fungsi Search (pencarian) di App Store untuk mencari aplikasi yang diinginkan.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Mulai unduhan.
    Unduh aplikasi seperti biasa dengan koneksi Wi-Fi. Kalau koneksi internet dan data seluler tidak diaktifkan di Settings untuk App Store, unduhan akan menggunakan pulsa iPhone Anda.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengunduk dari Desktop

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Settings iPhone.
    Ikon ini berupa roda gigi abu-abu yang berada di layar Beranda.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Ketuk Cellular.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Geser tombol Cellular Data ke posisi On.
    Tombol ini akan berubah menjadi hijau. Dengan mengaktifkan Cellular Data, iPhone bisa terhubung ke internet tanpa memakai Wi-Fi.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ketuk Personal Hotspot.
    Personal Hotspot (hotspot pribadi) memungkinkan Anda membagi koneksi internet dengan berbagai perangkat di dekatnya melalui Wi-Fi, Bluetooth, atau USB. Modus ini juga bisa membuat komputer terhubung ke internet menggunakan paket data seluler iPhone.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Geser tombol Personal Hotspot ke posisi On.
    Tombol ini akan berubah hijau.
    • Apabila Wi-Fi di iPhone dimatikan, Anda akan diminta untuk menyalakan Wi-Fi (Turn on Wi-Fi) atau hanya memakai Bluetooth dan USB (Use Bluetooth and USB Only).
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Sambungkan komputer ke iPhone.
    • Jika Anda ingin terhubung menggunakan Wi-Fi, temukan dan pilih iPhone di dalam setelan Wi-Fi komputer.
    • Jika Anda menggunakan Bluetooth, hubungkan iPhone dengan komputer terlebih dahulu. Lalu, temukan dan pilih iPhone dari setelan Bluetooth komputer.
    • Jika Anda menggunakan kabel USB, colokkan iPhone ke komputer. Kemudian, temukan dan pilih iPhone dari daftar jaringan pada setelan komputer.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Buka iTunes di komputer.
    Anda bisa mengunduh aplikasi dari App Store di komputer menggunakan iTunes.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Unduh aplikasi dari App Store iTunes seperti biasa.
    iTunes memungkinkan Anda meramban App Store iPhone dari komputer dan mengunduhnya untuk disinkronisasikan dengan iPhone kemudian. Komputer akan menggunakan iPhone sebagai hotpsot pribadi supaya dapat terhubung ke internet dan menggunakan paket data seluler untuk mengunduh aplikasi.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Sinkronkan iPhone dengan iTunes.
    Apabila iPhone tidak menyinkronkan aplikasi dengan komputer secara otomatis, Anda perlu melakukannya secara manual. Untuk melakukannya, klik iPhone icon (ikon iPhone) di bawah tombol Play pada iTunes, klik Apps di menu navigasi kiri, klik tombol Install (pasang) di sebelah aplikasi, dan klik Apply di sudut kanan bawah iTunes.
    • Jika Anda kesulitan menyinkronkan iPhone dengan computer, artikel ini akan mengajarkan cara menyinkronkan menggunakan USB atau Wi-Fi.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Memperbarui Aplikasi Secara Otomatis tanpa Wi-Fi

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka setelan iPhone.
    Ketuk ikon roda gigi abu-abu ini berada di layar Beranda.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Gulir ke bawah dan ketuk iTunes & App Store.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Geser tombol Updates ke posisi On.
    Tombol ini akan berubah menjadi warna hijau. Opsi ini berada di bawah tulisan AUTOMATIC DOWNLOADS (unduhan otomatis). Dengan demikian, iPhone akan dapat mengunduh pembaruan aplikasi di perangkat secara otomatis.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Geser tombol Use Cellular Data ke posisi On.
    Tombol ini akan berubah menjadi warna hijau. Dengan demikian, iPhone akan menggunakan paket data seluler untuk mengunduh pembaruan aplikasi secara otomatis.
    • Ponsel iPhone masih akan menggunakan Wi-Fi untuk mengunduh perbaruan jika terhubung dengan jaringannya. Paket data seluler hanya akan dipakai jika perangkat tidak terhubung dengan Wi-Fi
    Iklan

Peringatan

  • Anda tidak bisa mengunduh aplikasi dari App Store tanpa koneksi Wi-Fi jika ukurannya melebihi 100 megabita. Batasan ini diberlakukan iOS iPhone dan tidak bisa dilewati.
  • Sebagian penyedia layanan seluler menonaktifkan fungsi Personal Hotspot di paket data seluler dan setelan perangkat.
  • Aplikasi iTunes App Store berbeda dengan App Store Mac. Anda bisa mengunduh aplikasi iPhone di iTunes, dan menyinkronisasikannya dengan iPhone kemudian.
  • Anda harus mendaftar masuk dengan ID Apple untuk menyalakan pengunduhan pembaruan otomatis.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 31.281 kali.
Daftar kategori: iPhone
Halaman ini telah diakses sebanyak 31.281 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan