Cara Menginstal Kuas di Photoshop

Unduh PDFUnduh PDF

Kuas dalam Photoshop pada dasarnya adalah bentuk stempel yang bisa digeser ke seluruh gambar Anda. Kuas tidak hanya dipakai untuk membuat garis atau menggandakan gambar, tetapi juga digunakan untuk membuat efek pencahayaan, tekstur, cat digital, dan lain sebagainya. Kuas memungkinkan Anda menambahkan kedalaman dan aliran yang cantik ke dalam karya seni. Namun, hal ini tidak bisa dilakukan jika kuas belum dipasang.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Mengunduh Kuas Baru

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah pola kuas baru secara gratis di internet.
    Jika Anda belum tahu pola apa yang diinginkan, carilah "Photoshop Brush Packs" dengan mesin pencari di peramban Anda. Pilihannya ada banyak, mulai dari set untuk mengecat, sampai kuas khusus untuk pembayangan (shading) atau menggambar rumput. Untuk sekarang, carilah set kuas dasar dan pilih yang Anda suka. Berikut adalah beberapa situs tepercaya untuk mencari kuas:[1]
    • DeviantArt
    • Creative Market
    • Design Cuts
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Unduh berkas .ZIP file ke komputer Anda.
    Sebagian besar berkas kuas disimpan dalam format .ZIP, yang kurang lebih berupa folder untuk menampung semua kuas. Unduhlah kuas-kuas yang Anda suka ke dalam komputer. Berkas .ZIP akan perlu dibuka, tetapi hampir semua komputer modern telah memiliki peranti lunak untuk membuka ZIP. [2]
    • Supaya Anda tidak kesulitan mencari kuas yang diunduh di kemudian hari, klik dan geser berkasnya ke desktop Anda.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Buka berkas .ZIP...
    Buka berkas .ZIP . Anda membutuhkan program pengekstrak berkas ZIP, tetapi biasanya program ini sudah ada di komputer (bawaan). Untuk membukanya, klik dua kali pada berkas .ZIP. Jika tidak bertemu, periksa folder “Download” (Unduhan) Anda.
    • Jika Anda tidak ragu bisa membuka berkas ZIP, klik kanan dan pilih "Extract" (Ekstrak) atau "Open With" (Buka Dengan). Program yang umum dipakai membuka berkas ZIP adalah ZIP Archive atau WinRAR.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pastikan ada berkas .abr di dalam folder.
    Setelah dibuka, Anda akan menemukan beberapa berkas di dalam folder. Namun, hanya satu yang berkas yang relevan bagi Anda, yaitu berkas berformat .abr. Jika tidak ada, hapus folder dan cari set kuas yang baru.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menambahkan Kuas Baru ke Photoshop

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka Photoshop.
    Anda tidak perlu membuka gambar. Cukup buka program untuk menginstal kuas-kuas Anda.
    • Membuka jendela Finder (Pencari) atau Windows Explorer yang menampilkan kuas juga akan membantu karena Anda harus menemukannya lagi.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tekan B, atau klik alat Brush (Kuas) untuk membuka palang kuas di bagian atas layar.
    Palang di bagian atas layar ini akan berubah-ubah tergantung alat yang dibuka. Cukup tekan B untuk beralih ke alat kuas.[3]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Klik panah kecil yang menunjuk ke bawah di palang kuas.
    Panah ini biasanya ada di sebelah ikon titik kecil dan letaknya di sudut kiri atas layar. Ikon ini akan membuka "Brushes Preset Menu" (Menu Preset Kuas).
  4. Step 4 Klik simbol roda gigi, kemudan temukan "Load Brushes.
    " Jendela akan terbuka untuk menemukan kuas Anda. Kembali ke berkas ZIP dan cari berkas .abr (kuas-kuas baru).
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik dua kali pada berkas .abr untuk menginstal kuas.
    Dengan demikian, kuas-kuas Anda akan ditambahkan secara otomatis ke menu preset. Kuas akan selalu bisa ditemukan dengan membuka Brushes Preset Menu. Cukup klik simbol roda gigi dan temukan kuas baru Anda di dasar menu tarik-turun.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Cara alternatif, tambahkan kuas-kuas baru dengan mengeklik dan menggeser kuas-kuas Anda ke jendela Photoshop.
    Cara ini sangat mudah. Cukup klik berkas .abr yang ada di folder atau desktop, lalu geser dan lepaskan berkas di jendela Photoshop. Program akan menyusun kuas-kuas baru Anda secara otomatis. Jika kedua cara ini tidak berhasil, cobalah satu metode lagi:
    • Klik "Edit" (Sunting) dari palang teratas
    • Klik "Presets", lalu "Preset Manager."
    • Pastikan "Preset Type:" diset sebagai "Brushes."
    • Klik "Load (Muat) dan temukan kuas Anda, klik dua kali untuk menginstalnya. [4]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menambahkan Beberapa Kuas Sekaligus

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tambahkan beberapa pak kuas ke dalam berkas sistem Photoshop untuk menghemat waktu.
    Jika Anda ingin menambahkan banyak kuas baru, Anda bisa menghemat banyak waktu dengan menggeser dan melepaskan kuas-kuas tersebut di folder yang benar. Cara ini kompatibel dengan Window dan Mac.
    • Pastikan Photoshop dalam keadaan tertutup sebelum memulai.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka berkas Photoshop Anda menggunakan alamat berikut.
    Ada dua cara berbeda yang diberikan di bawah. Namun, pengguna Mac cukup melakukan Cmd-Click pada ikon Photoshop untuk membuka folder.
    • Windows: C:\Program Files\Adobe\Photoshop\
    • Mac: /Users/{NAMA PENGGUNA ANDA}/Library/Application Support/Adobe/Adobe Photoshop ___/
  3. Step 3 Klik "Presets," kemudian "Brushes" untuk membuka semua kuas Anda.
    Pada saat ini Adobe akan menyusun semua kuas Anda dan tempat Photoshop mencari kuas-kuas baru.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik dan geser kuas-kuas baru ke dalam folder ini.
    Jika Anda telah membuka berkas .ZIP, klik dan geser berkas .abr ke dalam folder Brushes. Kali berikutnya Anda membuka Photoshop, kuas-kuas baru akan tersedia dan siap digunakan. [5]
    Iklan

Tips

  • Bagi pengguna Mac, berkas “.abr” perlu diletakkan di /Users/{nama pengguna}/Library/Application Support/Adobe/Adobe Photoshop CS3/Presets/Brushes
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 8.901 kali.
Daftar kategori: Komputer dan Elektronik
Halaman ini telah diakses sebanyak 8.901 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan