Cara Mengidentifikasi Pohon Cemara

Unduh PDFUnduh PDF

Pohon cemara adalah pohon malar hijau yang kukuh dan tumbuh di iklim sejuk, serta acap kali digunakan sebagai pohon Natal selama musim liburan. Ada lebih dari 40 spesies pohon cemara di seluruh dunia, beberapa di antaranya yang paling umum termasuk cemara Colorado dan cemara Norwegia. Seperti pinus dan fir, pohon cemara memiliki daun jarum alih-alih daun biasa. Oleh karena itu, ketiga jenis pohon ini sering kali sulit dibedakan. Ketika mengidentifikasi suatu pohon, mula-mula pastikan apakah termasuk pohon cemara, dan bukan pinus atau fir. Lalu periksa daun jarum, kulit pohon, dan runjungnya untuk menentukan spesies pohon cemara.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memeriksa Pohon

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Lihat daun jarum cemara.
    Sebelum mencoba menyempitkan spesies pohon cemara, mula-mula pastikan Anda tidak sedang melihat pohon fir atau pinus. Memeriksa daun jarum suatu pohon adalah cara termudah untuk membedakan ketiganya. Daun jarum pohon cemara melekat sendiri-sendiri ke cabangnya, tidak melekat secara berkelompok. Daun jarum cemara memiliki empat sisi dan bisa diputar dengan mudah di antara jari jemari Anda.[1]
    • Daun jarum pohon pinus tumbuh secara berkelompok sehingga mudah dibedakan secara langsung dengan cemara.
    • Sementara itu, daun jarum fir tumbuh sendiri-sendiri, seperti cemara. Meskipun demikian, daun jarum pohon cemara meruncing ke ujung dan mudah diputar di antara jari jemari, sedangkan daun jarum fir lebih datar, lebih tidak runcing, dan tidak bisa diputar di antara jari-jari Anda.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Perhatikan runjungnya.
    Memperhatikan runjung pohon cemara juga merupakan cara yang bagus untuk mengidentifikasinya. Runjung tumbuh dari cabang pohon dan mengandung benih pohon tersebut. Pohon cemara, pinus, dan fir memiliki runjung, sebagaimana juga konifer lainnya seperti pohon cedar dan pohon hemlock. Runjung pohon cemara memiliki sisik yang halus dan tipis, lentur, serta mudah dibengkokkan. Runjung pinus memiliki sisik yang tebal, kasar, dan berkayu, menjadikannya tidak lentur.[2]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Rasakan cabang pohonnya.
    Daun jarum pohon cemara tumbuh keluar dari pasak kayu kecil dari cabang. Ketika daun jarum gugur dari pohon, pasak ini tertinggal dan memberikan sensasi rasa yang kasar pada cabang. Pasak ini terlihat seperti titik tiga dimensi sepanjang permukaan cabang pohon. Cabang pohon fir dan pinus tidak memiliki tangkai semacam ini, sehingga terasa lebih halus daripada cabang pohon cemara.[3]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Lihat bentuk cabangnya.
    Pohon cemara bersifat tebal dan penuh, serta memiliki cabang yang menengadah. Di sisi lain, pohon fir memiliki cabang yang mengarah ke bawah, sehingga mudah dibedakan dengan pohon cemara. Pohon pinus juga memiliki cabang yang menengadah, tetapi jumlahnya lebih sedikit sehingga terlihat lebih jarang dibandingkan pohon cemara.[4]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menyempitkan Spesies Cemara Berdasarkan Lokasi

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Gunakan wilayah untuk menyempitkan spesies pohon cemara.
    Beberapa jenis cemara tertentu lazim dijumpai di lokasi tertentu pula. Perhatikan lokasi pohon cemara dan lakukan riset tentang jenis cemara yang asli di area tersebut. Carilah panduan bergambar tentang pepohonan di daerah Anda untuk membantu dalam mengidentifikasi spesies cemara.
    • Di Amerika Serikat, cemara Colorado mudah dijumpai di Pacific Northwest dan Midwest.
    • Cemara merah, cemara hitam, dan cemara biru adalah varietas yang umum dan biasanya tumbuh di Northeast.
    • Cemara putih dan cemara Norwegia sangat banyak ditemui di Northeast dan Northwest.
    • Ada juga beberapa varietas cemara yang asli dari negara-negara Asia Timur, Turki, dan berbagai area di Eropa Barat.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pertimbangkan area di dekatnya.
    Spesies cemara yang berbeda akan tumbuh pada kondisi yang juga berbeda. Sejumlah pohon cemara cenderung hanya tumbuh di dekat sumber air atau tempat yang tanahnya kaya, sedangkan yang lain tetap bisa tumbuh dengan baik di iklim yang keras. Perhitungkan area tempat tumbuhnya pohon cemara.
    • Cemara Colorado tumbuh dengan baik di lingkungan yang memiliki tanah yang kaya dan berkerikil seperti area di sekitar sungai atau aliran air.[5]
    • Cemara hitam tumbuh dengan sangat baik di rawa-rawa, sehingga terkadang disebut juga sebagai cemara rawa.[6]
    • Cemara merah sering ditemukan di hutan sejuk bersama dengan berbagai konifer lainnya .[7]
    • Cemara putih cenderung tumbuh di tanah yang paling asam di sekitar sungai atau aliran air dan sering kali tumbuh di sekitar pohon kayu keras konifer lainnya.[8]
    • Cemara Norwegia bisa tumbuh di berbagai iklim yang lebih sejuk, tetapi tumbuh subur di tanah yang lembap dan asam.[9]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tanyakan kepada penjual tanaman untuk mengidentifikasi cemara Natal.
    Jika Anda mencoba untuk mengidentifikasi suatu pohon Natal, mungkin asal pohon tersebut tidak diketahui. Namun, jika Anda ingin mencoba untuk mengidentifikasi jenis pohon tersebut, tanyakan pada penjualnya. Jika tidak dibeli dari toko atau penjual tanaman, Anda harus memperhatikan baik-baik pohon tersebut untuk mengidentifikasinya.
    • Cemara yang paling sering digunakan sebagai pohon Natal adalah cemara Colorado dan cemara putih.[10]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menentukan Tipe Cemara

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Periksa daun jarumnya.
    Spesies cemara berbeda memiliki daun jarum yang berbeda pula. Warna daun jarum, ukuran, dan bahkan baunya ketika daun jarum dihancurkan bisa menjadi faktor pembantu ketika mengidentifikasi pohon cemara.
    • Cemara Colorado memiliki daun jarum berwarna biru atau biru keperakan yang cukup tajam dan panjangnya 2 cm hingga 4 cm.
    • Cemara hitam memiliki daun jarum yang pendek dan tebal sekitar 1 cm.
    • Cemara merah memiliki daun jarum kuning hijau sepanjang 1 hingga 2,5 cm yang mengeluarkan bau kulit jeruk ketika dihancurkan.[11]
    • Cemara putih memiliki daun harum hijau kebiruan yang mengeluarkan bau sigung yang tidak sedap ketika dihancurkan.[12]
    • Cemara Norwegia memiliki daun berwarna hijau tua yang panjangnya sekitar 2,5 cm.[13]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Lihat runjungnya.
    Runjung cemara acap kali berbeda antara spesies yang berbeda. Berikan perhatian khusus pada ukuran dan warna runjung. Jika runjung cemara tidak sesuai dengan deskripsi tentang berbagai cemara paling umum yang disebutkan di bawah ini, gunakan panduan identifikasi pohon untuk membantu dalam menyempitkan spesies pohon.
    • Cemara Colorado memiliki runjung cokelat tua dengan panjang sekitar 5-10 cm.[14]
    • Cemara hitam memiliki runjung ungu tua membulat dengan panjang 1-4 cm. Runjung tumbuh di pucuk pohon.[15]
    • Cemara merah memiliki runjung berwarna cokelat kemerahan dengan panjang sekitar 4 cm dan tekstur yang kasar.[16]
    • Cemara putih memiliki runjung yang tipis dan panjangnya sekitar 3 hingga 5 cm. Runjung cemara putih berwarn coklat muda dan sangat lentur.[17]
    • Cemara Norwegia memiliki runjung besar istimewa yang tumbuh hingga mencapai 10-18 cm dan berwarna cokelat muda.[18]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Lihat warna kulit pohonnya.
    Pohon cemara juga memiliki sedikit variasi warna kulit pohon di antara berbagai spesiesnya. Meskipun cara ini mungkin tidak memberikan jawaban pasti dengan sendirinya, warna kulit pohon juga bisa diperhitungkan sebagai faktor tambahan dalam mengidentifikasi pohon cemara.
    • Cemara Colorado memiliki kulit pohon tipis yang berbentuk sisik-sisik kecil. Kulit pohon berubah warna dari abu-abu pucat ke coklat seiring bertambahnya usia pohon.[19]
    • Cemara hitam memilliki kulit pohon tipis bersisik yang warnanya cokelat hijau gelap.[20]
    • Cemara merah memiliki kulit pohon bercorak kemerahan yang secara khusus bisa dilihat di antara sisik kulit pohon.[21]
    • Cemara putih memiliki kulit pohon yang berwarna cokelat abu-abu, atau terkadang keabu-abuan.[22]
    • Cemara Norwegia memiliki kulit pohon bersisik yang berwarna abu-abu cokelat.[23]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pertimbangkan bentuk pohon cemara.
    Bagi beberapa spesies cemara, bentuk pohon adalah sifat yang paling bisa dibedakan dengan jelas. Ketinggian pohon juga bisa digunakan untuk menyempitkan kemungkinan spesies, tetapi perlu diingat bahwa pohon tertentu mungkin belum sepenuhnya tumbuh.
    • Cemara Colorado memiliki bentuk yang merekah dan menyerupai piramida. Pohon dewasa tumbuh hingga setinggi 21-24 meter.[24]
    • Cemara hitam memiliki bentuk yang sempit dan sering kali mempunyai pucuk yang menyerupai tangkai, karena cabang pada pucuk pohon berukuran cukup pendek. Pohon cemara ini bisa tumbuh hingga setinggi 15-21 meter.[25]
    • Pohon cemara merah tumbuh lurus ke atas dan berbentuk seperti kerucut. Ketinggian cemara ini bisa mencapai 18-24 meter.[26]
    • Cemara putih memiliki bagian dasar yang luas dan terlihat agak asimetris, terutama arah menuju pucuk pohon. Cemara ini bisa tumbuh hingga 18-27 meter.[27]
    • Cemara Norwegia tumbuh sangat simetris, dan acap kali memiliki cabang yang menjuntai. Pohon cemara ini bisa tumbuh hingga 24-27 meter. [28]
    Iklan

Tips

  • Semakin dekat Anda ke arah pohon, proses identifikasi akan semakin mudah.
  • Jika pohon yang sedang diteliti tidak terlihat seperti salah satu spesies cemara yang lazim ditemui, carilah informasi dari buku panduan atau internet tentang varietas pohon cemara yang paling lazim tumbuh di area tersebut.
  • Jika Anda mencoba untuk meneliti pohon cemara dari gambar saja, cobalah mencari informasi lokasi pengambilan gambarnya, serta perhatikan baik-baik bentuk dan daun jarum pohon tersebut karena mungkin Anda tidak bisa melihat kulit pohon atau runjung dengan jelas.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Matt Bowman
Disusun bersama :
Pekebun dan Pemilik Tradition Market & Garden
Artikel ini disusun bersama Matt Bowman. Matt Bowman adalah Pekebun dan Pemilik Tradition Company yang berlokasi di Atlanta, Georgia. Sejak 2006, Tradition Company menyediakan jasa cuci mobil, perawatan rumput, pemeliharaan properti, cuci tekanan, jasa pelayan, pengiriman kayu bakar, dan penyediaan pohon Natal. Berbekal pengalaman lebih dari 20 tahun berkebun, Matt memiliki spesialisasi dalam pengelolaan kebun sayur organik dan praktik berkebun secara umum. DIa meraih gelar BA dalam Jurnalisme dari University of Georgia. Artikel ini telah dilihat 6.996 kali.
Daftar kategori: Rumah dan Taman
Halaman ini telah diakses sebanyak 6.996 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan