Unduh PDFUnduh PDF

Indeks prestasi kumulatif adalah rata-rata nilai kasar berdasarkan nilai huruf yang Anda dapatkan setiap semester. Setiap nilai huruf mempunyai nilai numerik dari 0-4 atau 5 poin, tergantung pada skala yang digunakan oleh institusi Anda. Sekolah juga memeriksa nilai IPK saat Anda mendaftar ke perguruan tinggi atau kelulusan.[1] Sayangnya, tidak ada cara universal menghitung IPK. Memang, cara perhitungan IPK bervariasi di setiap negara dan di setiap institusi, seperti beberapa di antaranya memberikan nilai tambahan untuk penghargaan kelas, dan beberapa lainnya mempertimbangkan nilai berdasarkan keseluruhan mata pelajaran. Namun, dengan menggunakan beberapa cara perhitungan dasar dan perhitungan IPK yang lebih umum, semoga Anda mendapatkan gambaran yang jelas mengenai IPK Anda.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Menggunakan Perhitungan IPK Sederhana

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tentukanlah skala nilai.
    Skala nilai yang paling umum untuk sekolah-sekolah di Amerika Serikat adalah skala 4. Dengan menggunakan skala ini, sebuah nilai A = 4 poin, B = 3 poin, C = 2 poin, D = 1 poin, dan F = 0 poin. Cara ini disebut dengan IPK tanpa pembobotan.[2] Beberapa sekolah menggunakan IPK berpembobot yang mengalokasikan 5 poin untuk kelas yang lebih unggul, misalnya yang mendapat penghargaan, penempatan di awal / Advance Placement (AP), dan International Baccalaureate (IB). Kelas yang lain mendapatkan pembobotan yang sama. [3] Siswa yang berada di kelas dengan poin 5 bisa mendapatkan IPK di atas 4,0.
    • Beberapa sekolah menggunakan penilaian dengan tanda tambah dan kurang. Sebuah tanda tambah bernilai +0,3 dan sebuah tanda kurang bernilai -0,3. Sebagai contoh, sebuah B+ berinilai 3,3, sebuah B bernilai 3,0, dan sebuah B- bernilai 2,7 poin.[4]
      How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tentukanlah skala nilai.
    • Apabila merasa tidak yakin dengan cara yang digunakan oleh sekolah Anda, sebaiknya tanyakanlah kepada guru atau staf administrasi.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kumpulkan nilai terakhir.
    Anda dapat memintanya dari guru, staf administrasi kantor, atau staf pencatat nilai. Anda juga dapat mengetahui nilai yang diperoleh dengan mengeceknya di kartu laporan lama atau transkrip.
    • Anda ingin mengumpulkan nilai terakhir setiap kelas Anda. Nilai kelas perorangan, nilai ujian tengah semester, atau nilai pada kartu laporan tengah semester tidak masuk dalam hitungan. Hanya nilai terakhir pada setiap semester, term, dan triwulan yang terhitung di IPK Anda.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Catatlah nilai poin untuk setiap nilai huruf.
    Tulislah nilai poin yang benar di sebelah setiap nilai huruf menggunakan skala 4 poin. Oleh karena itu, jika Anda mendapatkan A- di sebuah kelas mata pelajaran, catatlah nilai 3,7; apabila Anda mendapatkan C+, catatlah nilai 2,3.
    • Sebagai referensi, gunakan tabel dari College Board untuk membantu menetapkan skala nilai 4,0 yang benar.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jumlahkan semua nilai poin Anda.
    Setelah mencatat nilai angka berdasarkan nilai huruf, tambahkan nilainya. Jadi, misalkan Anda mendapatkan nilai A- di Biologi, B+ di Bahasa Inggris, dan sebuah B- di Ekonomi. Anda menjumlahkan nilai total dengan cara : 3,7 + 3,3 + 2,7 = 9,7.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Catatlah angka akhir ini dan bagilah dengan jumlah mata pelajaran yang Anda ambil.
    Apabila Anda mempunyai nilai angka 9,7 pada skala 4 poin untuk 3 mata pelajaran, Anda akan menghitung IPK menggunakan persamaan berikut: 9,7 / 3 = 3,2. IPK Anda adalah 3,2.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Menghitung IPK dengan Jam Kredit Terbobot

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tentukan jumlah kredit.
    Untuk beberapa sekolah, khususnya mata kuliah perguruan tinggi, setiap mata kuliah mempunyai jumlah jam kredit. Jam kredit merupakan satuan yang digunakan sekolah untuk mengukur beban kerja. Secara umum, jam kredit ditentukan berdasarkan cara pengajaran, jumlah jam yang digunakan di kelas, dan jumlah jam belajar yang digunakan di luar kelas.[5][6] Dapatkan jumlah jam kredit yang ditetapkan pada setiap mata kuliah yang Anda ambil. Informasi ini seharusnya tercantum di transkrip atau katalog sekolah Anda.
    • Sebagian besar sekolah menawarkan mata kuliah dengan 3 jam kredit, perguruan tinggi yang lain menawarkan mata kuliah 4 jam kredit, dan beberapa sekolah mengombinasikan keduanya. Bagi sebagian besar sekolah, kelas laboratorium mendapatkan 1 jam kredit.
    • Apabila Anda tidak dapat menemukan jam kredit setiap mata kuliah, tanyakanlah pada administrator atau staf pencatat nilai.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tetapkanlah nilai skala untuk setiap nilai huruf.
    Gunakan skala IPK 4 poin yang umum untuk menetapkan nilai A = 4 poin, B = 3 poin, C = 2 poin, D = 1 poin, dan F = 0 poin.
    • Apabila sekolah Anda mengalokasikan 5 poin untuk kelas tingkat atas, misalnya Advanced Placement (AP) or International Baccalaureate (IB), Anda akan menggunakan sebuah skala IPK terbobot.
    • Tambahkan 0,3 untuk setiap nilai huruf dengan tanda tambah atau kurangi 0,3 untuk setiap nilai huruf dengan tanda kurang. Apabila Anda mempunyai sebuah A- di kelas, tandailah sebagai 3,7. Cocokkan setiap nilai huruf dengan nilai skalanya dan tulislah di samping nilai angkanya (misal B+ = 3,3, B = 3,0, B- = 3,7).
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Hitunglah skor terbobot.
    Untuk mendapatkan IPK, Anda harus melakukan sedikit perhitungan matematis untuk menentukan perbedaan nilai pada skor yang termasuk dalam IPK keseluruhan.
    • Kalikanlah setiap poin nilai huruf dengan jumlah jam kredit untuk mendapatkan poin nilai. Sebagai contoh, Anda mendapatkan B pada mata kuliah dengan 4 jam kredit, Anda akan mengalikan nilai skala 3 dari B dengan 4 jam kredit, yang akan menghasilkan 12 poin nilai pada kelas tersebut.
      How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Hitunglah skor terbobot.
    • Tambahkan poin nilai terbobot setiap mata kuliah bersama-sama untuk menghitung poin nilai total.
      How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Hitunglah skor terbobot.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Dapatkan kredit terbobot keseluruhan.
    Tambahkan jam kredit yang telah Anda ambil untuk mendapatkan jumlah kredit keseluruhan. Apabila Anda mengikuti 4 mata kuliah dengan masing-masing 3 jam kredit, Anda akan mendapatkan total 12 jam kredit.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Bagilah poin nilai total dengan jam kredit total.
    Sebagai contoh, apabila Anda mempunyai nilai poin total 45,4 dengan 15,5 jam kredit total, Anda akan mempunyai persoalan matematika : 45,4 / 15,5 = 2,92. IPK terbobot jam kredit Anda adalah 2,92.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Menghitung IPK Menggunakan Excel

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Siapkan kolom awal Anda.
    Pada kolom A, ketikkan nama atau jumlah mata pelajaran yang Anda ambil. Pada kolom B, ketikkan nilai huruf yang akan dimasukkan dalam IPK.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Masukkan nilai skala di kolom C.
    Tentukan nilai skala numerik dari nilai huruf yang telah Anda masukkan. Untuk menyelesaikan langkah ini, Anda perlu menentukan apakah sekolah Anda menggunakan skala IPK terbobot atau tidak.
    • Skala IPK 4 poin adalah sebagai berikut: A = 4 poin, B = 3 poin, C = 2 poin, D = 1 poin, dan F = 0 poin. Apabila sekolah Anda menggunakan skala IPK terbobot, kelas tingkat atas akan mendapatkan alokasi 5 poin. Tanyakanlah pada administrator, guru, atau staf pencatat nilai mengenai informasi ini. Anda juga dapat menemukannya di kartu laporan atau lembar nilai akhir.
    • Tambahkan 0,3 untuk setiap nilai dengan tanda tambah atau kurangi dengan 0,3 untuk setiap nilai dengan tanda kurang. Sebagai contoh, B+ = 3,3, B = 3,0, B- = 2,7.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Ketikkan sebuah tanda sama dengan (=)  pada sel pertama di kolom D.
    semua persamaan di excel dimulai dengan tanda sama dengan, jadi Anda harus menggunakannya setiap membuat perhitungan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ketikkan huruf SUM.
    Rumus ini akan mengindikasikan pada program bahwa ini akan dikalkulasi dengan persamaan penjumlahan.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Isilah persamaan Anda.
    Persamaan ini akan digunakan untuk menghitung IPK Anda yang ditentukan berdasarkan jumlah nilai huruf yang Anda punya, tetapi rumus dasarnya adalah “=SUM(C1:C6)/6”.
    • C1 merupakan nomor sel (C-kolom, 1-baris) dari nilai pertama di kolom Anda.
    • Angka di sebelah kanan tanda titik dua merupakan nomor sel dari nilai akhir di daftar Anda.
    • Angka setelah tanda garis miring adalah jumlah mata pelajaran yang sedang Anda hitung. Pada kasus ini, jumlah mata pelajaran yang dihitung ada 6. Apabila Anda mempunyai 10 mata pelajaran di daftar, Anda akan mengganti angka 6 dengan angka 10.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Tekanlah tombol Enter.
    Anda akan disambut dengan sebuah angka di kolom D yang merupakan IPK terakhir Anda.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Menghitung IPK Berdasarkan Persentase

Unduh PDF
  • Ada beberapa sekolah yang menggunakan IPK berdasarkan persentase, dan bukan skala 4,0 atau 4,33. Berikut ini cara menghitungnya.
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Cari tahu jenis kelas yang Anda ikuti.
    Kelas tertentu memiliki "bobot" yang lebih tinggi dalam perhitungan IPK. Kelas reguler memiliki bobot 1 (atau tidak berubah). Sedangkan kelas PAP atau kelas khusus memiliki bobot 1,05 dan kelas AP atau kelas mahir memiliki bobot 1,1.
    • Anggaplah seseorang mengikuti 5 kelas dan mendapatkan nilai sebagai berikut: Sastra Khusus=94, Kimia Reguler=87, Sejarah Dunia Mahir=98, Pelatihan Farmasi Khusus=82, dan Metode Penelitian (jika tidak disebutkan secara khusus, hitunglah sebagai kelas reguler).
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kalikan nilai yang diperoleh dengan bobotnya.
    • Sastra Khusus dengan nilai 94 akan dikalikan dengan 1,05 sehingga menjadi 98,7%, Sementara itu, Kimia dan Metode Penelitian adalah kelas reguler sehingga nilainya tetap, yaitu 87 dan 100. Pelatihan Farmasi Khusus dengan nilai 83 akan dikalikan dengan 1,05 sehingga menjadi 86,1%. Selanjutnya, Sejarah Dunia Mahir yang mendapatkan nilai 98 akan dikalikan dengan 1,1 sehingga menjadi 107,8%.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Cari rata-ratanya.
    Rumusnya sangat mudah, yaitu (n+n+n...)/#n, dengan n=nilai. Atau dengan kata lain, jumlahkan seluruh nilai dan bagi dengan jumlah kelasnya.
    • Dengan demikian 98,7+87+100+86,1+107,8=479,58. 479,8/5=95,916. Jadi, setelah pembulatan, nilai yang IPK diperoleh adalah 95,2 atau 96%. Jika hasil perhitungan terlalu tinggi, pastikan untuk memeriksanya kembali. JIka Anda menggunakan kalkulator, pastikan untuk menggunakan tanda kurung, atau hasilnya mungkin akan salah.
    Iklan

Tips

  • Perguruan tinggi sering menyediakan tes khusus untuk mereka yang tidak dapat menghitung IPK dalam skala apa pun karena jangka waktu antara sekolah menengah atas dan masuk perguruan tinggi. Tanyakan pada bagian kurikulum perguruan tinggi untuk informasi yang lebih lengkap.
  • Banyak perguruan tinggi dan universitas menawarkan alat penghitung IPK secara daring. Alat ini akan menghitung IPK setelah Anda memasukkan nilai huruf, jam kredit, dan informasi tambahan lainnya.
  • Sebagian besar kartu laporan atau catatan siswa mencantumkan IPK per semester, triwulan, atau term. Kadang, mereka juga akan mencantumkan kumulatif IPK.
  • Ingatlah bahwa meskipun sebagian besar sekolah hanya akan menghitung hingga poin 1 desimal, sekolah yang lain mungkin menghitung hingga poin 2 desimal. Dengan poin 2 desimal, sebuah A- bernilai 3,67, B+ bernilai 3,33; dengan poin 1 desimal sebuah A+ bernilai 3,7, B+ bernilai 3,3. Tanyakanlah sekolah Anda apabila Anda merasa tidak yakin dengan cara perhitungan yang mereka gunakan.
  • Beberapa universitas juga mempertimbangkan IPK per sesi (disebut dengan SGPA) dan IPK kumulatif (disebut dengan CGPA). Anda dapat menggunakan beberapa cara yang sama seperti di atas untuk menghitung IPK. Perbedaannya adalah SGPA dan CGPA akan mempunyai nilai huruf dan jam kredit lebih banyak yang akan dipertimbangkan dalam IPK keseluruhan.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • NIlai terakhir
  • Sebuah bolpoin dan kertas
  • Sebuah kalkulator
  • Microsoft Excel (opsional)

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Rachel Scoggins, PhD
Disusun bersama :
PhD, Studi Sastra
Artikel ini disusun bersama Rachel Scoggins, PhD. Rachel Scoggins adalah asisten profesor tamu bahasa Inggris di Lander University. Pekerjaan Rachel telah dipresentasikan di South Atlantic Modern Language Association dan Georgia International Conference on Information Literacy. Dia memperoleh gelar PhD di bidang studi sastra dari Georgia State University pada 2016. Artikel ini telah dilihat 123.529 kali.
Daftar kategori: Komunikasi
Halaman ini telah diakses sebanyak 123.529 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan