Cara Menghapus Perlindungan Tulis pada Kartu SD

Unduh PDFUnduh PDF

Artikel How.com.vn ini menjelaskan cara menghapus status "Read Only" pada kartu SD agar Anda bisa menyimpan berkas ke dalamnya. Kebanyakan kartu SD mempunyai sakelar pengunci fisik yang bisa digeser untuk mengaktifkan (atau menonaktifkan) perlindungan tulis. Apabila kartu SD terkunci secara digital, Anda bisa menggunakan komputer Mac atau Windows untuk menghilangkan perlindungan tulis tersebut.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Menghapus Perlindungan Tulis secara Fisik

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tempatkan kartu SD di permukaan yang datar dengan label mengarah ke atas.
    Ini untuk memudahkan Anda menemukan sakelar pengunci di kartu SD.
    • Apabila Anda memiliki kartu microSD atau miniSD, masukkan kartunya ke dalam adaptor kartu SD, dan tempatkan adaptor di permukaan yang datar dengan label menghadap ke atas.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Carilah sakelar pengunci.
    Letaknya di bagian kiri atas kartu SD.
    • Sakelar pengunci biasanya berbentuk tab kecil menonjol berwarna putih atau perak yang terdapat di sisi kiri kartu SD.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Buka penguncian kartu SD.
    Geser sakelar pengunci ke arah konektor berwarna emas yang ada di bagian bawah kartu. Tindakan ini akan menonaktifkan proteksi tulis kartu SD sehingga Anda bisa menyimpan data dan berkas di dalamnya.[1]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Menghapus Perlindungan Tulis Digital di Komputer Windows

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pastikan Anda masuk sebagai administrator.
    Untuk menjalankan alat Disk Partition, Anda harus masuk sebagai administrator. Alat ini digunakan untuk menghapus perlindungan tulis di kartu SD.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tancapkan kartu SD ke komputer.
    Jika tersedia pembaca kartu SD di komputer, tancapkan kartu ke dalamnya dengan konektor berwarna emas berada di depan dan label menghadap ke atas.
    • Jika tidak ada pembaca kartu di komputer, Anda bisa melakukannya menggunakan adaptor kartu SD USB.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Buka Start icon.
    Lakukan ini dengan mengeklik logo Windows yang terdapat di pojok kiri bawah.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jalankan Command Prompt.
    Tik command prompt, kemudian klik Command Prompt
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Windows cmd
    yang ditampilkan di bagian atas menu Start.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Tik perintah Disk Partition.
    Tik diskpart di Command Prompt, kemudian tekan tombol Enter.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik Yes ketika diminta.
    Dengan melakukannya, keputusan Anda akan dikonfirmasi dan jendela Disk Partition akan dibuka. Jendelanya menyerupai Command Prompt.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Munculkan daftar diska (disk) yang ada di komputer.
    Tik list disk dan tekan tombol Enter.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Tentukan nomor kartu SD.
    Anda bisa menemukan kartu SD dengan memeriksa angka gigabita atau megabita yang sesuai dengan kartu Anda di kolom "Size". Angka di samping kanan "Disk" di sisi kiri nilai ini merupakan nomor kartu SD Anda.
    • Sebagai contoh, apabila ukuran ruang penyimpanan pada Disk 3 cocok dengan ruang yang tersisa di kartu SD Anda, berarti nomor kartu SD Anda adalah "3".
    • Diska di urutan teratas (Disk 0) adalah cakram keras (hard drive) internal di komputer.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Pilih kartu SD Anda.
    Tik select disk nomor (gantilah "nomor" dengan nomor kartu Anda, kemudian tekan Enter. Dengan melakukannya, alat Disk Partition akan menerapkan perintah selanjutnya ke kartu SD.
    • Sebagai contoh, apabila kartu SD tertulis "Disk 3" di daftar diska komputer, berarti Anda harus mengetik select disk 3 di sini.
  10. Step 10 Hapus atribut "read only".
    Tik attributes disk clear readonly, lalu tekan Enter. Satu baris teks bertuliskan "Disk attributes cleared successfully" akan ditampilkan di jendela yang terdapat di bawah kursor. Ini menunjukkan bahwa perlindungan tulis pada kartu SD tersebut telah dihilangkan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Menghapus Perlindungan Tulis Digital di Komputer Mac

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tancapkan kartu SD ke Mac.
    Hubungkan adaptor kartu SD ke salah satu porta (port) USB atau USB-C komputer Mac, kemudian tancapkan kartu SD ke dalam adaptor.
    • Pada komputer Mac lama, mungkin Anda bisa menjumpai slot kartu SD di bagian kanannya. Jika slotnya tersedia, tancapkan kartu SD ke dalam slot dengan konektor berwarna emas berada di depan dan labelnya menghadap ke atas.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Cari berkas read-only.
    Kadang-kadang, adanya sebuah berkas read-only bisa membuat kartu SD menjadi terkunci sampai berkas tersebut dialihkan ke modus "Read and Write". Anda bisa memeriksa status berkas dengan mengekliknya, mengeklik File, mengeklik Get Info, dan melihat heading "Sharing & Permissions".
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Buka Spotlight icon.
    Lakukan ini dengan mengeklik ikon kaca pembesar yang terdapat di pojok kanan atas. Dengan melakukannya, sebuah kolom pencarian akan ditampilkan di bagian tengah layar.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jalankan Disk Utility.
    Tik disk utility di kolom pencarian, kemudian klik ganda Disk Utility yang muncul di hasil pencarian.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Pilih kartu SD Anda.
    Klik nama kartu SD yang ditampilkan di kiri atas jendela Disk Utility.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik First Aid.
    Tab ini berada di bagian atas jendela Disk Utility. Dengan melakukannya, First Aid akan mulai menjalankan kartu SD tersebut.
    • Ketika diminta, ikuti petunjuk yang diberikan pada layar ketika First Aid dijalankan.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Izinkan First Aid memindai kartu SD.
    Apabila kartu SD terkunci karena adanya galat (error), First Aid akan memperbaiki galat tersebut.
    Iklan

Tips

  • Setelah proteksi tulis pada kartu SD dihapus, Anda bisa memformat kartu tersebut untuk menghapus semua berkas dan mengembalikannya ke keadaan semula.
Iklan

Peringatan

  • Kadang-kadang, sakelar pengunci di kartu SD menjadi agak longgar, lalu tergeser dan mengunci sendiri ketika kartunya ditancapkan ke komputer atau perangkat. Jika hal ini terjadi, mungkin Anda harus mengelem sakelar tersebut atau mengganti kartunya.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi. Artikel ini telah dilihat 79.713 kali.
Daftar kategori: Keamanan
Halaman ini telah diakses sebanyak 79.713 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan