Kapan Sebaiknya Mulai Tinggal Bersama Pasangan?

Unduh PDFUnduh PDF

Anda sudah menghabiskan banyak waktu dengan pasangan sehingga mulai berpikir untuk tinggal bersama. Namun, bagaimana jika kalian belum lama berkencan? Sekalipun tidak ada waktu dan aturan yang spesifik mengenai hal ini, ada beberapa hal umum yang dilakukan pasangan sebelum tinggal bersama. Di artikel ini, kami akan membagikan tips terbaik mengenai kapan waktu yang tepat untuk tinggal bersama, serta topik yang perlu didiskusikan sebelum memutuskan hal ini.

Hal yang perlu Anda ketahui

  • Waktu yang tepat berbeda untuk tiap pasangan, tetapi kebanyakan pakar sepakat bahwa Anda harus berkencan minimal selama 1 tahun sebelum tinggal bersama.
  • Bicarakan hal penting sebelum tinggal bersama, seperti pembagian tugas rumah tangga, finansial, dan waktu pribadi.
  • Anda mungkin siap untuk tinggal bersama pasangan jika sudah memercayainya 100% dan merasa sudah mengenalnya luar-dalam.
  • Anda mungkin perlu menunggu sebelum tinggal bersama jika masih memiliki masalah komunikasi atau mudah cemburu.
Metode 1
Metode 1 dari 5:

Berapa Lama Anda Harus Menunggu sebelum Tinggal bersama Pasangan?

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Cobalah untuk menunggu minimal selama 1 tahun sebelum tinggal dengan pacar.
    Sekalipun waktu yang pas berbeda untuk tiap pasangan, pakar sepakat bahwa 1 tahun adalah waktu yang cukup. Setelah berkencan selama 1 tahun, Anda mungkin sudah keluar dari fase bulan madu dan sudah mengetahui banyak hal tentang pasangan sendiri yang awalnya tidak diketahui.[1]
    • Rata-rata, pasangan heteroseksual tinggal bersama setelah berkencan selama 2 tahun. Sementara itu, pasangan homoseksual rata-rata tinggal bersama setelah berkencan kurang dari 6 bulan.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Tanda-tanda bahwa Anda Sudah Siap Tinggal Bersama Pasangan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kalian sudah menghabiskan banyak waktu bersama.
    Apakah Anda dan pasangan menghabiskan akhir pekan bersama? Apakah kalian sudah pergi liburan romantis berdua? Jika kalian menikmati kebersamaan tersebut dan sudah menghabiskan banyak waktu berdua, ini adalah tanda yang bagus.[2]
    • Di sisi lain, jika Anda dan pasangan jarang berduaan, ini adalah waktu yang tepat untuk mencobanya sebelum tinggal bersama. Rencanakan untuk menghabiskan akhir pekan bersama untuk mendekatkan diri dan ‘berlatih’ sebelum tinggal bersama.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kalian bisa berdebat dengan cara yang sehat.
    Saat Anda dan pasangan bertengkar, bisakah Anda membicarakan masalah ini secara tenang dan membuat keputusan bersama? Jika iya, ini adalah tanda bahwa kualitas komunikasi kalian sudah bagus dan Anda mungkin sudah siap tinggal bersama pasangan.[3]
    • Jika Anda dan pasangan tidak bisa berdebat secara adil, cobalah untuk menyelesaikan masalah ini sebelum tinggal bersama. Biasakan untuk membicarakan masalah kalian bersama tanpa memusuhi pasangan Anda.
    • Anda dan pasangan mungkin belum pernah bertengkar. Ini adalah tanda bahwa hubungan kalian masih baru dan Anda belum siap tingga bersama.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Kalian sudah bertemu dengan teman dan keluarga satu sama lain.
    Anda tahu hubungan sudah serius apabila hidup kalian sudah saling menyatu. Jika Anda sudah bertemu dengan orang-orang terdekat pasangan dan sebaliknya. Ini adalah tanda bagus bahwa kalian berdua sudah siap membawa hubungan ke tahap yang lebih tinggi.[4]
    • Jika Anda belum bertemu keluarga pasangan, bicarakan alasannya dan tanyakan apakah ia bisa segera mempertemukan kalian. Ini adalah langkah yang bagus sebelum tinggal bersama karena bisa menunjukkan hubungan kalian serius dan berada di jalur yang tepat.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Anda bisa bersikap jujur dan menjadi diri sendiri di depan pasangan.
    Sebelum tinggal bersama, Anda harus merasa nyaman berada di dekat pasangan apa pun yang terjadi. Saat sudah tinggal bersama, sulit untuk menyembunyikan kebiasaan jelek atau tingkah aneh Anda. Jadi, bersiaplah untuk membagikan momen yang paling pribadi dengan pasangan sendiri.[5]
    • Jika Anda masih ragu menjadi diri sendiri di depan pasangan, tidak apa! Ini adalah tanda bagus bahwa kalian berdua perlu lebih dekat sebelum membawa hubungan ke tahap yang lebih serius.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Anda bisa bersikap mandiri dalam hubungan.
    Anda dan pasangan memiliki teman, hobi, dan aktivitas sendiri-sendiri. Pastikan Anda bisa tetap bersikap mandiri apabila kalian memutuskan untuk tinggal bersama.[6]
    • Sangat mudah untuk terbiasa menghabiskan waktu dengan pasangan saja, terutama dalam hubungan yang masih baru. Diskusikan dengan pasangan waktu yang kalian habiskan bersama dan tekankan pentingnya memiliki ruang sendiri.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Anda merasa senang tinggal bersamanya.
    Membawa hubungan ke tahap yang lebih serius itu mendebarkan! Jika Anda memikirkan tentang kemungkinan tinggal bersamanya, apakah Anda senang (dan sedikit gugup)? Jika iya, ini adalah tanda baik yang menunjukkan Anda berada di jalan yang tepat.[7]
    • Jika kekhawatiran atau rasa takut Anda lebih besar dari rasa senangnya, ini adalah tanda bahwa Anda butuh waktu lebih sebelum tinggal bersama pasangan.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Tanda bahwa Anda Harus Menunggu sebelum Tinggal Bersama

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Anda belum mengenal pasangan secara dekat.
    Apakah Anda sudah berada di sisi pasangan di saat susah dan senang? Apakah Anda tahu siapa sahabatnya, apa pekerjaan impiannya, dan apa yang ia sukai saat masih kecil? Tidak apa jika Anda tidak mengetahui semua hal tentang pasangan, tetapi sebelum tinggal bersama, Anda harus punya pemahaman yang baik mengenai siapa pasangan Anda dan apa yang ia inginkan.[8]
    • Hal sebaliknya juga berlaku; pasangan Anda harus mengenal siapa Anda sesungguhnya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Anda tidak bisa menjadi diri sendiri di depan pasangan.
    Saat tinggal dengan seseorang, ia akan melihat diri Anda yang sebenarnya. Apakah Anda siap pasangan melihat Anda saat bangun tidur sebelum gosok gigi? Bagaimana jika Anda sakit? Jika Anda masih merasa perlu menyembunyikan sesuatu dari pasangan, kalian mungkin belum siap tinggal bersama.[9]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Anda tidak bisa membahas hal-hal berat dengan pasangan.
    Saat tinggal dengan seseorang, Anda harus membicarakan hal-hal yang tidak nyaman. Membagi pekerjaan di rumah dan menentukan soal finansial perlu dilakukan saat tinggal bersama. Anda harus bisa membahas ini secara leluasa. Jika masih tidak bisa berbicara secara terbuka dengan pasangan, habiskan lebih banyak waktu bersamanya sebelum tinggal bersama.[10]
    • Anda mungkin perlu membahas apa yang ia lakukan di rumah, misalnya saat ia membuat rumah berantakan atau meninggalkan cucian piring kotor di wastafel. Jika Anda masih merasa hal ini bisa menimbulkan pertengkaran, pikirkan kembali keputusan untuk tinggal bersama.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Anda tidak memercayai pasangan 100%.
    Pindah bersama adalah komitmen besar sehingga Anda perlu memercayai pasangan 100%. Jika Anda meragukan kejujuran atau perilakunya, jangan tinggal bersama dulu.[11]
    • Dalam banyak kasus, cara terbaik untuk membangun kepercayaan adalah dengan menghabiskan lebih banyak waktu bersama. Jika Anda merasa belum memercayai pasangan, mungkin Anda belum cukup lama mengenalnya.
    • Namun, Anda harus selalu memercayai insting sendiri. Jika merasa pasangan menyembunyikan sesuatu, bicarakan hal tersebut.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Kalian memiliki masalah komunikasi atau kecemburuan.
    Masalah besar seperti ini tidak akan hilang setelah tinggal bersama. Faktanya, stres setelah pindah dapat memperburuk keadaan. Jika kalian belum bisa berkomunikasi dengan baik atau punya masalah soal cemburu, selesaikan masalah ini terlebih dahulu.[12]
    • Masalah seperti ini cukup sulit diatas. Pertimbangkan untuk membahasnya dengan konselor pasangan untuk mendapat perspektif lain mengenai hubungan kalian.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Kalian tinggal bersama hanya untuk menghemat uang.
    Terkadang, tinggal bersama dilakukan karena alasan finansial alih-alih hubungan. Namun, jika Anda melakukannya hanya untuk ini, adalah kemungkinan Anda telah membuat keputusan yang salah.[13]
    • Menghemat uang memang penting, tetapi pastikan Anda tinggal bersama pasangan apabila memang sudah siap.
    • Selalu siapkah rencanan cadangan apabila kalian putus. Jika Anda mendadak harus pindah, apakah Anda punya dana darurat atau sumber daya untuk melakukannya?
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Topik yang Perlu Didiskusikan sebelum Tinggal Bersama

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Motivasi untuk tinggal bersama
    Mengapa Anda merasa ini waktu yang tepat untuk tinggal bersama? Apakah waktunya memang pas atau Anda ingin membawa hubungan ke tahap yang lebih serius? Cobalah untuk menyamakan visi dengan pasangan dan mendiskusikan mengapa Anda ingin tinggal bersama dan apa yang Anda harapkan darinya.[14]
    • Kebanyakan pasangan yang tinggal bersama merasa ini adalah langkah menuju pernikahan. Sangat penting untuk menyamakan pandangan mengenai hal ini dalam hubungan kalian dan langkah kalian selanjutnya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Rencana masa depan
    Ini adalah waktu yang tepat untuk membicarakan arah hubungan. Apakah kalian akan tinggal bersama secara permanen atau hanya sementara? Bicarakan dengan pasangan mengenai seberapa serius kalian dan bagaimana kalian akan menyesuaikan rencana satu sama lain.[15]
    • Selama percakapan ini, Anda juga harus membicarakan mengenai di mana kalian akan tinggal di masa depan. Jika Anda ingin tinggal di kota yang sekarang ditempati, tetapi pasangan ingin pindah, ini bisa menyebabkan konflik.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pekerjaan rumah tangga
    Pekerjaan rumah tangga adalah bukan hal paling seru saat tinggal bersama, tetapi ini akan menjadi bagian dari keseharian. Bicarakan tugas masing-masing dan porsinya. Jika ada pekerjaan rumah yang tidak Anda sukai, cari tahu apakah pasangan ingin melakukannya atau tidak (begitu pun sebaliknya).[16]
    • Dalam hal pekerjaan rumah tangga, tinggal dengan pasangan sama seperti memiliki teman serumah. Semua orang harus melakukan tugas masing-masing agar rumah tetap rapi dan bersih.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Finansial
    Siapa yang membayar biaya sesuatu? Jika salah satu dari kalian memiliki pendapatan lebih tinggi, apakah biaya sewa tetap dibagi sama rata? Atur kesepakatan agar tidak ada kebingungan atau pertengkaran di masa depan.[17]
    • Sekalipun terkadang terasa canggung untuk membicarakan soal uang dengan pasangan, sangat penting untuk mendiskusikan ini. Jika Anda belum mampu membicarakan soal keuangan dengan pasangan, sebaiknya Anda menunggu sebelum memutuskan untuk tinggal bersama.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Waktu pribadi
    Saat tinggal dengan pasangan, Anda akan lebih sering bertemu dengannya. Jika Anda dan pasangan perlu waktu pribadi, bicarakan apa yang akan terjadi dan bagiamana cara kalian mengaturnya. Anda bisa menghabiskan waktu di lokasi yang berbeda di rumah atau bahkan pergi untuk sementara waktu.[18]
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Apakah tinggal bersama terlalu dini bisa merusak hubungan?

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Ya, pindah bersama terlalu cepat dapat membuat sebuah hubungan baru tertekan.
    Pindah adalah hal yang berat sehingga bertemu pasangan 24 jam setiap hari bisa membuat pusing apabila kalian tidak dekat. Sebaiknya pastikan Anda sudah benar-benar berkomitmen dengan pasangan sebelum memutuskan tinggal bersama.[19]

Tips

  • Tiap hubungan itu unik dan tidak ada aturan tentang berapa lama Anda perlu menunggu sebelum tinggal bersama pasangan. Apa pun yang terasa benar untuk Anda dan pasangan, lakukan saja.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Christina Jay, NLP
Disusun bersama :
Pelatih Kencan dan Pelatih Hidup Besertifikasi
Artikel ini disusun bersama Christina Jay, NLP. Christina Jay adalah comblang dan pelatih kehidupan besertifikasi di Toronto, Ontario, Canada. Christina adalah pendiri Preferred Match (preferredmatch.ca), jasa comblang untuk menemukan cinta bagi individu elit dan sukses. Dia memiliki pengalaman lebih dari 10 tahun sebagai pelatih, dan memperoleh sertifikasi NLP (Neuro-linguistic Programming) dari NLP Canada Training, serta memiliki gelar BA Administrasi Bisnis dari Brock University. Artikel ini telah dilihat 1.962 kali.
Daftar kategori: Hubungan Pribadi
Halaman ini telah diakses sebanyak 1.962 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan