Unduh PDFUnduh PDF

Karena ketebalan dan kepenuhan alaminya, mengepang rambut gaya Afrika-Amerika bisa menjadi sebuah tantangan, tapi hal itu sangatlah mungkin dengan sedikit bantuan. Kepang tali atau cornrows sangat cantik, gaya klasik yang bisa Anda lakukan tanpa harus pergi ke salon. Tangani rambut Anda dengan lembut, dan ambil waktu Anda! Hasilnya akan layak.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membuat Kotak Kepang

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Siapkan rambut Anda.
    Dimulai dengan mencuci rambut Anda seperti biasanya, dan kemudian gunakan kondisioner untuk membantu melembutkan setiap helainya. Ketika Anda membilas sisa kondisioner, gunakan sisir bergigi rapat untuk menyisir semua kekusutan, mulai dari akar hingga ujung rambut. Gunakan pengering rambut pada posisi ‘rendah’ untuh memberi angin pada ikal rambut Anda, sehingga rambut Anda hampir kering semua. Sisir kembali rambut Anda untk memastikan tidak ada yang kusut, dan kemudian Anda siap untuk mulai mengepang.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Menyiapkan paket mengepang rambut.
    Kotak kepang menggunakan ‘kepang rambut’ - helai rambut sintetis yang sangat panjang -- untuk mengisi jarak pada kulit kepala Anda dan memberi banyak kepenuhan pada kepangan. Pilih rambut kepangan pada pada warna yang sama dengan rambut alami Anda, dan dapatkan setidaknya dua paket besar. Kemudian, ambil setiap potongan rambut dari kemasannya secara terpisah, dan tahan di tengah-tengah, memotong ikat karet dan menahannya bersamaan. Dengan berpegang pada pusat dan dua ujung ekor menjuntai ke bawah, mulai menarik setiap helai pada pada satu sisi rambut. Hal ini akan memberikan ujung rambut Anda tampilan yang lebih alami, sebaliknya paket rambut yang dikemas dalam potongan lurus, rambut Anda akan terlihat sedikit tidak alami ketika kepangan sudah selesai.
    • Ketika Anda menarik rambut, tariklah dengan lembut sedikit helai saja daripada banyak helai.
    • Selipkan jemari Anda diantara rambut ketika Anda selesai pada bagian ujung, untuk menghilangkan kekusutan yang mungkin muncul.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Dapatkan sehelai kepangan rambut yang siap untuk dikepang.
    Belah bagian pertama kepangan rambut Anda menjadi jalinan kira-kira 5,1-7,6cm lebarnya. Kemudian bagi 1/3 dari bagian ini; Anda sebaiknya memegang dua bagian dengan satu bagian yang dua kali lebih tebal dari yang lainnya. Bungkus helai paling kecil mengelilingi yang paling besar, sehingga ujung akhirnya mengarah pada arah yang berlawanan (seperti ‘><’). Ambil helai yang lebih kecil, dan ambil ditengah dimana nanti akan terkait dengan untaian pertama. Secara hati-hati putar helaian keatas dan kebawah, sehingga kedua ujung ekor membentuk satu bagian yang saling menempel diantara ekor helaian yang asli.
    • Anda sebaiknya hanya memiliki tiga helai yang berukuran kira-kira sama, yang bisa Anda genggam dalam satu tangan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Belah rambut dari kulit kepala Anda untuk dikepang.
    Gunakan sisir bergigi rapat untuk membagi rambut Anda menjadi helaian kecil secara hati-hati dari kulit kepala Anda, kira-kira 1-inchi ke 1-inchi. Ini mungkin akan menjadi cara paling mudah dengan memulai pada satu sisi kepala Anda yang paling dekat dengan garis rambut dan kerjakan bagian selanjutnya, tapi Anda bisa memulainya dimana saja senyaman Anda. Gunakan sedikit minyak atau gel untuk menyiapkan bagian ini, membuatnya lebih mudah untuk dibentuk.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Mulai kepangan pertama Anda.
    Pegang kepangan rambut di tangan Anda sehingga satu helai berada diantara ibu jari dan jari telunjuk, helai kedua berada diantara telunjuk dan jari tengah, dan helai ketiga menggantung dibelakang dua helai pertama tadi. Ambil bagian rambut yang paling dekat dengan kulit kepala Anda dengan menggunakan ibu jari dan telunjuk, sedekat mungkin dengan akar rambut. Untuk mulai mengepang:
    • Raih tangan kosong Anda yang ada di sekeliling kepala Anda, dan ambil helai ketiga kepangan rambut yang tergantung di belakang helaian yang ada di dalam genggaman Anda.
    • Secara bersamaan tarik helai ketiga yang berada di bawah, dan gabungkan rambut dari kulit kepala Anda kedalam bagian yang berada diantara ibu jari dan telunjuk, dan putar keatas dan kebawah pada arah yang berlawanan.
    • Tarik bagian longgar dari rambut ketiga kea rah tengah, diantara kedua bagian. Anda sekarang sebaiknya memiliki tiga helaian rambut yang terpisah yang menempel kencang pada kulit kepala Anda, dengan rambut alami Anda terjalin alami pada salah satu bagian.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Kepang bagian rambut Anda.
    Dengan kepangan rambut Anda sedekat mungkin dengan kulit kepala, mulailah mengepang seketat mungkin dalam pola tradisional; dengan alternatif menempatkan helai paling kiri diatas helai bagian tengah. Ketika Anda telah mencapai akhir kepangan Anda, helaian sebaiknya lancip membentuk kepangan yang lebih kecil dan semakin kecil. Anda tidak perlu memakai karet elastis untuk menahan di tempatnya, karena itu bisa menahan sendiri.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Kepang bagian tambahan rambut.
    Ulangi langkah yang sama seperti yang disebutkan untuk menghabiskan sisa rambut yang ada di kepala Anda:
    • Bagi potongan rambut 1-inci ke 1-inci dari kulit kepala Anda, dan oleskan minyak atau gel rambut
    • Persiapkan kepangan rambut Anda dan bagi ini menjadi tiga helai
    • Gunakan metode memutar untuk menggabungkan rambut asli Anda kedalam kepangan rambut Anda
    • Selesaikan kepangan dengan menggunakan metode 3-helai biasa sampai Anda mencapai ujung rambut[1]
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Sempurnakan setiap kepangan, sangatlah penting untuk mengambil waktu untuk memastikan semuanya halus, fleksibel dan rata.
    Ketika Anda melihat ada helai yang menggelembung atau benjolan di kepangan Anda, Anda butuh untuk mengeluarkannya dan memulai lagi dari awal. Jika rambut alami Anda lepas dari helaian rambut yang sudan Anda kepang, Anda harus menghilangkan kepangan rambut tersebut dan menambahkan minyak atau gel untuk kelembabkannya dan mengurangi keikalannya.
    • Anda mungkin butuh untuk mengepang ulang helaian yang sama beberapa kali supaya kepangan itu ‘tepat’.
    • Jika kepangan Anda tidak rata, Anda mungkin harus memulai dengan bagian yang mempunyai ketebalan beda. Anda harus mengeluarka kepangan rambut Anda dan memutar kembali menjadi tiga bagian yang yang rata.[2]
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Mengepang Cornrows

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Persiapkan rambut Anda.
    Karena sepertinya Anda akan memiliki rambut dengan gaya cornrows selama beberapa minggu kedepan, Anda ingin memastikan untuk memulainya dengan rambut yang bersih dan terkondisioner dengan baik. Cuci rambut Anda dengan shampo biasa, dan kemudian gunakan kondisioner untuk melembutkannya. Kemudian Anda juga akan membutuhkan minyak rambut untuk beberapa bagian saat Anda mengepang, untuk membuat rambut Anda lembut, bebas ikal, dan mudah diatur dan membentuknya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tentukan bagian mana nantinya.
    Cornrows dapat dikepang dari arah mana saja, jadi sangatlah penting untuk menentukan bagian mana sebelum Anda mulai mengepang. Dua gaya yang paling umum adalah membentuk garis lurus mengikuti garis rambut Anda lurus kebelakang sampai ke tengkuk leher Anda, atau dikepang dalam bentuk melingkar mengelilingi kepala Anda dari arah tengah. Anda akan butuh sisir bergigi rapat untuk membagi Rambut Anda membentuk pola yang Anda inginkan, dan untuk memisahkan rambut Anda menjadi helaian yang siap untuk dikepang.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Bagi rambut Anda.
    Isi botol semprot dengan air dan sedikit minyak oliv, dan kocok dengan rata. Kemudian, semprotkan kebagian helai rambut yang sedang Anda kerjakan. Gunakan sisir untuk memisahkan bagian rambut ini menjadi baris sampai ke bagian bawah kepala Anda. Semakin kecil bagiannya, semakin kecil kepangannya; semakin besar bagiannya, semakin besar kepangannya. Gunakan penjepit kupu-kupu untuk menahan sisa rambut Anda menjauh dari muka Anda.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Mulai cornrow pertama Anda.
    Ambil rambut yang sudah dibagi menggunakan satu tangan, dan tarik sedikit bagian dari yang paling atas (dekat garis rambut Anda) jauhkan dari sisa rambut. Pisahkan bagian kecil rambut ini kedalam tiga bagian dengan ukuran yang sama. Mulailah mengepang tiga potongan ini kedalam pola kepang tradisional; silangkan bagian paling kanan keatas bagian tengah, kemudian seilangkan bagian paling kiri dibawah bagian tengah, lakukan bolak-balik.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Tambahkan rambut kedalam cornrow Anda.
    Cornrow diciptakan dengan mengepang helaian rambut Anda dengan kepangan gaya perancis yang sangat dekat dengan kepala Anda. Ketika Anda mengerjakan bagian bawah helaian rambut, lanjutkan mengepang dengan pola yang sama saat Anda memulainya. Bagaimanapun juga, ketika Anda mengepang, ambil sebagian kecil rambut dari yang belum dikepang dan satukan ke dalam masing-masing helaian yang Anda silangkan ke bagian tengah. Pada dasarnya, Anda menciptakan kepang gaya perancis yang sangat kecil.
    • Ketika Anda menambahkan rambut, tarik kepangan dengan kencang dan jaga supaya jari Anda dekat ke kepala.
    • Jangan kepang rambut Anda jauh dari kepala, karena cara ini akan membuat cornrows Anda kendur dan akan tampak lucu.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Selesaikan cornrow Anda.
    Ketika Anda mencapai tengkuk leher, bisa saja masih ada rambut atau kehabisan rambut. Jika rambut Anda pendek, Anda akan menyelesaikan cornrow dengan cara melilitkan ujung kepangan secara bersamaan untuk mengamankan nya dan mencegahnya terurai kembali. Jika rambut Anda sedikit panjang, Anda akan melanjutkan mengepang cornrow melewati tengkuk dalam kepangan biasa. Lilitkan ujung rambut untuk mengamankan kepangan, ketika Anda selesai.
    • Anda dapat memilih untuk menggunakan karet elastis kecil dan berwarna terang untuk menahan cornrow Anda pada tempatnya, jika Anda takut nantinya kepangan akan kendur.
    • Beberapa orang memilih untuk menghias ujung kepangan dengan manik-manik sebagai detail dekoratif.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Cornrow sisa rambut Anda.
    Kerjakan disepanjang kulit kepala Anda, belah secara rata sebagian rambut Anda dan kepang dalam bentuk cornrow. Prosesnya bisa memakan waktu, jadi jangan khawatir jika membutuhkan waktu beberapa jam untuk menyelesaikannya. Pastikan bahwa setiap cornrow berukuran sama dan mengikuti pola yang sama, sehingga kepangan tersebut rata dan rapat disepanjang kepala Anda.
    • Jika rambut Anda keluar dari kepangannya, ini sepertinya tidak cukup lembab dan kepangan Anda tidak cukup rapat. Tambahkan lagi minyak atau gel untuk memperbaikinya.
    • Anda mungkin butuh bantuan dari seseorang untuk memastikan bahwa semua baris rata dan sejajar, terutama pada bagian kepala belakang Anda.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Kepangan Lilit Dua-Helai

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Persiapkan rambut Anda.
    Sama seperti gaya kepangan lainnya, rambut Anda perlu dilembabkan dengan baik dan bebaskan dari kekusutan dahulu sebelum memulai kepangan lilit dua helai Anda. Cuci rambut Anda seperti biasanya dan kemudian gunakan kondisioner untuk melembabkannya. Kepang lilit dua helai Anda akan lebih mudah dibentuk jika rambut Anda basah atau setidaknya lembab., jadi jangan keringkan atau angin-anginkan rambut Anda sepenuhnya sebelum membentuknya. Gunakan sisir untuk menyingkirkan kekusutan atau ikatan yang mungkin muncul.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tentukan ukuran lilitan Anda.
    Ada banyak pilihan ketika Anda akan mengepang dengan lilitan dua helai. Keputusan yang paling jelas yang akan Anda buat adalah menentukan berapa besarnya kepangan yang Anda mau. Anda dapat melakukan ‘lilit-mikro’ yang menggunakan belasan kepangan kecil-kecil, atau Anda dapat melakukan lilitan jumbo yang menggunakan 1-inchi bagian rambut atau bisa lebih besar. Lilitan kecil akan bertahan lebih lama daripada lilitan besar, tapi prosesnya jelas akan memakan lebih banyak waktu. Tentukan berapa ukuran yang Anda mau berdasarkan gaya pribadi Anda dan jumlah waktu yang akan Anda kerjakan untuk menata rambut Anda.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Siapkan bagian pertama Anda.
    Gunakan ekor sisir bergigi rapat untuk membagi sebuah bagian rambut Anda menjadi ukuran yang Anda inginkan. Bagian itu sebaiknya mempunyai bentuk persegi yang rata. Oleskan sedikit gel atau krim ke seluruh rambut Anda , dan semprot dengan sedikit air dan minyak oliv untuk mengurangi keikalan dan membuatnya lebih mudah untuk dibentuk. Gunakan sisir Anda untuk menyikat seluruh bagian ini beberapa kali, untuk memastikan bahwa rambut benar-benar halus dan bebas kusut.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Mulai lilitan pertama Anda.
    Pisahkan bagian rambut Anda menjadi dua helai yang sama. Mulai lilitkan mereka dengan kencang menjauh dari kepala Anda menjadi serupa pola-tali;dengan mudah Anda akan membungkus dengan ketat helaian secara bersamaan melingkar satu sama lain untuk menciptakan lilitan. Untuk membuatnya tetap kencang, Anda akan menarik lilitan dengan kencang ke kulit kepala Anda ketika Anda mengerjakannya.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Selesaikan lilitan pertama Anda.
    Ketika Anda sudah dekat ke ujung helai dan mulai kehabisan rambut untuk dililit, Anda akan butuh untuk mengganti dengan lilit satu helai untuk mengamankan ujungnya. Untuk melakukannya, ambil dua helai dan gabungkan mereka bersamaan(tidak akan ada banyak rambut yang tersisa untuk melakukannya). Kemudian, bungkus bagian ini mengelilingi jari Anda beberapa kali, pada arah yang sama ketika Anda melilitkan dua-helai rambut Anda. Hal ini akan mengeritingkan ujung rambut, mengamankan di tempatnya.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Ulangi proses melilit pada sisa rambut Anda.
    Lanjutkan mengerjakan rambut Anda pada kulit kepala, menciptakan lilit dua-helai Anda. Prosesnya sama persis pada setiap lilitan, cukup pastikan bahwa setiap bagian rambut mempunyai ukuran yang sama sehingga semua lilitan Anda berukuran sama.
    • Bagi rambut menjadi ukuran yang kecil, sisir, dan oleskan gel, krim atau minyak
    • Belah bagian rambut menjadi dua helai yang sama
    • Bungkus helai melingkar satu sama lain untuk membentuk kepang-tali
    • Lilit ujung kepang dua helai bersamaan untuk mengamankannya dan mencegah kepangan terurai.[3]
    Iklan

Tips

  • Anda dapat menggabungkan rambut sambung atau mengepang rambut kedalam berbagai macam gaya ini untuk tampilan yang lebih penuh.
  • Jika Anda tidak yakin tentang bagaimana cara mengepang rambut tanpa menyebabkan kerusakan, atau jika Anda senang dengan tampilan keseluruhan, kunjungilah salon lokal atau bisnis gaya rambut yang mengkhususkan pada gaya Afrika-Amerika.
  • Jika rambut Anda pendek atau sedang, tetapi Anda ingin memakai sejumlah gaya rambut Afrika-Amerika, gabungkan rambut sintesis kedalam kepangan Anda. Ini akan memberikan gaya Anda panjang dan volume tambahan.
  • Anda dapat menambahkan manik-manik pada rambut saat dikepang.
Iklan

Peringatan

  • Jangan tergoda untuk memakai kepangan ketat untuk jangka waktu yang panjang jika rambut Anda terlanjur sangat lemah, rapuh atau rusak. Kepangan, ketika dipakai dalam jangka waktu yang lama, dapat menyebabkan kerusakan pada rambut, dan dapat menyebabkan kerusakan yang tidak dapat diperbaiki pada rambut alami Anda.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Shampo
  • Kondisioner
  • Sisir (bergigi rata atau bergigi sedang)
  • Ikat rambut atau karet gelang

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, 17 penyusun, beberapa di antaranya anonim, menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 38.277 kali.
Daftar kategori: Perawatan Rambut
Halaman ini telah diakses sebanyak 38.277 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan