Unduh PDFUnduh PDF

Artikel How.com.vn ini akan mengajarkan kepada Anda cara mengakses pengaturan ruter daring. Untuk mengakses pengaturan tersebut, Anda perlu menggunakan komputer.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mencari Alamat Ruter (Windows)

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pastikan komputer sudah...
    Pastikan komputer sudah terhubung ke internet. Setelah komputer masuk ke jaringan ruter, Anda bisa menggunakan pengaturan komputer untuk menentukan alamat ruter sehingga nanti Anda dapat membuka pengaturan ruter.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka menu Start icon.
    Klik logo Windows di pojok kiri bawah layar.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Klik “Settings” icon.
    Opsi ini berada di pojok kiri bawah jendela Start.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik icon “Network & Internet”.
    Ikon bola dunia ini berada di halaman pengaturan (“Settings”).
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik View your network properties.
    Opsi ini berada di bagian bawah halaman. Anda mungkin perlu menggeser layar sebelum menemukan opsi ini.
  6. Step 6 Catat nomor di samping judul "Default gateway".
    Nomor ini merupakan alamat ruter yang nanti bisa digunakan untuk mengakses pengaturan ruter daring.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Mencari Alamat Ruter (Mac)

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pastikan komputer sudah...
    Pastikan komputer sudah terhubung ke internet. Setelah komputer masuk ke jaringan ruter, Anda bisa menggunakan pengaturan komputer untuk menentukan alamat ruter sehingga nanti Anda dapat membuka pengaturan ruter.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Buka menu Apple icon.
    Menu ini berada di pojok kiri atas layar komputer Mac.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Klik System Preferences.
    Opsi ini berada di bagian atas menu drop-down Apple.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Network.
    Ikon bola dunia ini berada di halaman “System Preferences”.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik Advanced.
    Tombol ini berada di bagian tengah halaman.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik tab TCP/IP.
    Anda bisa menemukan tab ini di bagian atas jendela “Advanced”.
  7. Step 7 Catat nomor di samping judul "Router:".
    Nomor ini merupakan alamat ruter yang nantinya bisa digunakan untuk mengakses pengaturan ruter daring.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Mengakses Pengaturan Ruter (Windows dan Mac)

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka peramban web.
    Untuk mengakses pengaturan ruter, Anda harus berada dalam jaringan internet.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Masukkan alamat ruter.
    Tikkan alamat ruter pada bilah alamat peramban web dan tekan tombol Enter. Setelah itu, Anda akan dibawa ke halaman ruter.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Masukkan nama pengguna dan kata sandi ruter jika diminta.
    Jika Anda belum menetapkan nama pengguna dan kata sandi ruter, biasanya Anda bisa menggunakan entri "admin" sebagai nama pengguna dan "password" sebagai kata sandi.
    • Periksa buku petunjuk penggunaan ruter untuk mengetahui informasi lanjutan mengenai nama pengguna dan kata sandi bawaan perangkat.
    • Jika Anda sudah mengubah kata sandi dan/atau nama pengguna ruter, tetapi tidak mengingat kedua informasi tersebut, Anda bisa mengembalikan ruter ke pengaturan bawaannya.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Tinjau pengaturan ruter.
    Setiap halaman ruter akan sedikit berbeda, tetapi biasanya Anda bisa menemukan informasi-informasi berikut pada setiap halaman:
    • Settings” – Anda bisa melihat pengaturan ruter, dari kata sandi, kekuatan koneksi saat ini, hingga jenis pengaturan keamanan yang digunakan.
    • SSID” – Anda bisa mengetahui nama jaringan. Nama ini merupakan nama yang terlihat oleh Anda dan orang lain saat mencoba menghubungkan komputer/perangkat ke jaringan WiFi.
    • Connected Devices” – Anda bisa melihat daftar perangkat yang sedang tersambung ke jaringan, serta perangkat-perangkat yang baru saja terhubung.
    • Parental Controls” – Anda bisa meninjau pengaturan orang tua (parental settings) pada ruter, seperti batas waktu untuk perangkat atau situs yang diblokir.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Ubah nama jaringan nirkabel.
    Sunting kolom "SSID" untuk mengubah nama jaringan nirkabel. Perlu diingat bahwa perubahan ini akan memutuskan hubungan dengan perangkat-perangkat yang terhubung. Anda juga perlu menghubungkan kembali perangkat ke jaringan dengan nama barunya.
    • Biasanya Anda perlu membuka halaman pengaturan ruter untuk mengubah nama.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Amankan jaringan nirkabel.
    Sebagian besar ruter modern mendukung beberapa jenis enkripsi nirkabel. Gunakan WPA2 untuk memastikan kunci/kata sandi jaringan tetap aman.
    • Jika Anda mengubah kata sandi, gunakan kombinasi huruf, angka, dan simbol. Jangan buat kata sandi berdasarkan informasi pribadi (mis. tanggal lahir).
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Tetapkan nama pengguna dan kata sandi baru pada ruter.
    Anda bisa menggunakan kedua informasi ini ketika mengakses ruter di masa mendatang. Nama pengguna dan kata sandi bawaan ruter sangat tidak aman karena siaap pun yang terhubung ke jaringan bisa mengakses pengaturan ruter dan menyalahgunakan keamanan jaringan dengan mudah.
    Iklan

Tips

  • Antarmuka ruter Anda mungkin berbeda dengan antarmuka ruter lain, tergantung kepada pengaturan penyedia layanan internet nirkabel. Oleh karena itu, bersiaplah untuk menjelajahi halaman pengaturannya.
Iklan

Peringatan

  • Berhati-hatilah dalam menyunting pengaturan ruter. Jika Anda tidak memahami atau mengetahui fungsi pengaturan tertentu, ada baiknya Anda tidak mengubahnya.


Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Luigi Oppido
Disusun bersama :
Spesialis Komputer & Teknologi
Artikel ini disusun bersama Luigi Oppido. Luigi Oppido adalah Pemilik dan Operator Pleasure Point Computers di Santa Cruz, CA. Dia telah berpengalaman lebih dari 16 tahun di bidang reparasi komputer, pemulihan data, penghapusan virus, dan peningkatan kemampuan komputer. Dia membanggakan diri atas kemampuannya melayani konsumen dan penyajian harga yang transparan. Artikel ini telah dilihat 15.870 kali.
Daftar kategori: Jaringan
Halaman ini telah diakses sebanyak 15.870 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan