Cara Menempatkan Banyak Gambar pada Latar Belakang Desktop Komputer Mac

Unduh PDFUnduh PDF

Salah satu cara memberi variasi pada latar belakang desktop adalah menyetel beberapa gambar agar ditampilkan bergantian secara otomatis. Anda bisa menggunakan gambar latar belakang desktop dari Apple, atau foto milik Anda sendiri. Artikel How.com.vn ini menjelaskan cara menempatkan beberapa gambar pada latar belakang desktop komputer Mac.

Metode 1
Metode 1 dari 2:

Menggunakan Aplikasi Photos

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Klik tempat kosong pada desktop.
    Gunakan cara ini jika ingin menampilkan gambar latar belakang yang berganti secara otomatis menggunakan foto yang Anda pilih di rol kamera (camera roll). Mulailah dengan membuat sebuah folder, yaitu dengan mengeklik tempat kosong pada desktop.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Klik File > New Folder.
    Menu "File" berada di sisi kiri bilah menu (menu bar) bagian atas. Opsi "New Folder" terdapat di dalam menu buka-bawah (drop-down) File.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Namai folder baru.
    Sebuah folder yang bernama "untitled folder" akan ditampilkan di desktop. Jika ingin mengubah namanya, klik folder tersebut satu kali, kemudian klik File > Rename di bilah menu bagian atas. Tik nama yang diinginkan dan tekan tombol Enter di kibor (keyboard).
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Buka aplikasi Photos.
    Anda bisa menemukannya di dock, yang berbentuk kotak putih dengan lingkaran pelangi di dalamnya.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik Library.
    Opsi ini berada di menu kiri bagian atas. Seluruh pustaka (library) foto akan ditampilkan.
    • Untuk mempersempit foto yang ditampilkan, klik kategori/album lain yang terdapat di menu kiri.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Pilih foto yang ingin dijadikan latar belakang desktop.
    Jika ingin memilih kelompok foto secara berurutan, klik salah satu foto, lalu tekan dan tahan tombol Command + Shift di kibor, kemudian klik satu foto lain dalam rentang yang diinginkan. Ini secara otomatis akan memilih semua foto di antara 2 foto yang diklik. Jika ingin memilih beberapa foto yang terpisah, klik satu foto, lalu tekan dan tahan tombol Command di kibor, dan klik foto-foto lain yang diinginkan.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Seret foto pilihan Anda ke dalam folder.
    Klik dan tahan kursor ke salah satu foto pilihan, lalu seret ke folder yang ada di desktop, dan lepaskan. Foto-foto yang dipilih akan muncul di dalam folder tersebut.[1]
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Buka System Preferences.
    Opsi ini berada di dock, yang berbentuk kotak abu-abu, dengan gambar gir di dalamnya. Klik opsi ini untuk membukanya.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Klik Desktop & Screen Saver.
    Anda bisa menemukannya di pojok kiri atas System Preferences, dengan ikon berbentuk persegi panjang berwarna biru muda.
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Seret folder yang Anda buat ke System Preferences.
    Klik, tahan, dan seret folder yang ada di desktop ke System Preferences yang terdapat di menu kiri. Folder ini akan muncul dalam bentuk subkategori di bawah "Folders" di menu kiri.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Klik Change picture.
    Klik tombol kotak di samping Change picture di sisi bawah jendela.
  12. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 12 Klik menu buka-bawah frekuensi.
    Menu ini berada di samping kanan "Change picture". Ini menunjukkan seberapa sering latar belakang desktop berganti gambar. Klik salah satu opsi yang terdapat di dalam menu buka-bawah.
  13. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 13 Klik Random order (opsional).
    Jika gambar ingin ditampilkan dalam urutan yang acak, klik tombol kotak di samping Random order di sisi bawah jendela.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 2:

Menggunakan System Preferences

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka System Preferences.
    Ini berada di dock, yang berbentuk kotak abu-abu dengan gambar gir di dalamnya. Klik opsi ini untuk membukanya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Klik Desktop & Screen Saver.
    Opsi ini terdapat di pojok kiri atas System Preferences, dengan ikon berbentuk persegi panjang berwarna biru muda.[2]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pilih lokasi penyimpanan foto yang ingin digunakan.
    • Klik Apple di menu kiri jika ingin menggunakan gambar latar belakang dari Apple.
    • Klik Photos yang berada di menu sebelah kiri jika Anda ingin menggunakan foto milik sendiri. Dengan memilih Photos, latar belakang akan menampilkan semua foto yang ada di iCloud secara bergiliran. Untuk mempersempit pilihan, klik kategori/album yang terdapat di bawah "Photos".
      • Kategori lain mungkin tidak akan muncul jika menu Photos belum diperluas. Lakukan ini dengan mengeklik tanda panah di samping kiri Photos. Beberapa subkategori yang ada di sini juga bisa diperluas (sebagai contoh, Anda bisa memperluas subkategori "Albums" untuk memunculkan album foto tertentu).
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Klik Change picture.
    Setelah memilih kategori di menu kiri, klik tombol kotak di samping Change picture di sisi bawah jendela.[3]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Klik menu buka-bawah frekuensi.
    Menu ini berada di samping kanan "Change picture". Ini menunjukkan seberapa sering latar belakang desktop berganti gambar. Klik salah satu opsi yang terdapat di dalam menu buka-bawah.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Klik Random order (opsional).
    Jika gambar ingin ditampilkan dalam urutan yang acak, klik tombol kotak di samping Random order di sisi bawah jendela.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Luigi Oppido
Disusun bersama :
Spesialis Komputer & Teknologi
Artikel ini disusun bersama Luigi Oppido. Luigi Oppido adalah Pemilik dan Operator Pleasure Point Computers di Santa Cruz, CA. Dia telah berpengalaman lebih dari 16 tahun di bidang reparasi komputer, pemulihan data, penghapusan virus, dan peningkatan kemampuan komputer. Dia membanggakan diri atas kemampuannya melayani konsumen dan penyajian harga yang transparan.
Daftar kategori: Mac
Halaman ini telah diakses sebanyak 695 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan