Cara Mendapatkan Besi: Petunjuk Stardew Valley untuk Pemula

Unduh PDFUnduh PDF

Bijih besi merupakan bahan yang sangat penting di Stardew Valley karena bisa digunakan untuk membuat sesuatu dan meng-upgrade peralatan ke tingkat baja. Bijih besi bisa ditemukan di berbagai tempat dengan mudah. Lokasi umum untuk mendapatkan bijih besi adalah di Mines (tambang). Namun, bijih besi juga bisa didapatkan dengan membeli, menernakkan (farm), dan melakukan pencarian saat Anda memancing dan mencari makanan. Baca terus artikel How.com.vn ini untuk mengetahui cara cepat dan mudah mendapatkan besi di gim (game) Stardew Valley.

Hal yang Perlu Anda Ketahui

  • Pergilah ke Mines di lantai 41 sampai 79 untuk mencari bongkahan bijih besi.
  • Pilih Hill-top Farm atau Four Corner Farm agar besi bisa dibiakkan dan langsung muncul di peternakan Anda.
  • Beli bijih besi dari Clint si Blacksmith (pandai besi) yang tinggal di sisi kanan kota.
Metode 1
Metode 1 dari 5:

Di Tambang

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Carilah bijih besi dengan pergi ke tambang.
    Anda bisa masuk ke dalam tambang dengan pergi ke sisi utara peta, di kaki pegunungan. Bongkahan besi paling banyak ditemukan di lantai 41 sampai 79.[1]
    • Untuk menambang besi, jangan lupa membawa beliung. Bawa juga senjata sebagai alat pelindung diri.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Cari bongkahan besi.
    Cari batu abu-abu atau biru dengan potongan besi abu-abu muda yang mencuat dari dalamnya. Pukul bongkahan dengan beliung untuk mengambil bijih besi.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Hancurkan peti kayu dan tong.
    Benda yang bisa dihancurkan ini mungkin berisi bijih besi. Pukul benda-benda ini dengan senjata untuk menghancurkannya.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Cangkul tanahnya.
    Olah tanah di Mines dengan cangkul. Anda memiliki kemungkinan 1,33% mendapatkan bijih besi di petak tanah.[2]
    • Untuk menemukan besi dengan metode pengolahan tanah, Anda harus melakukannya di lantai 41 sampai 79.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Bertempurlah melawan musuh.
    Beberapa musuh yang terdapat di Mines bisa menjatuhkan bijih besi: Metal Heads, Stone Golems, Dust Sprites, dan Iron Slimes.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 5:

Di Peternakan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pilih Hill-top Farm.
    Ketika memulai gim baru di Stardew Valley, Anda harus memilih opsi ini untuk memunculkan bijih besi di peternakan. Bongkahan besi bisa ditemukan di atas bukit, di pojok barat daya peternakan.[3]
    • Anda akan menemukan 7-13 batu, bongkahan bijih besi, dan bongkahan geoda di atas bukit. Setiap hari keempat, semua benda ini akan muncul kembali.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pilih Four Corner Farm.
    Peternakan kedua ini mempunyai area tambang yang kecil. Anda bisa menemukannya di pojok kanan bawah peternakan. Beberapa benda yang akan Anda jumpai adalah batu, bijih, dan geoda.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 5:

Membeli Bijih Besi

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Beli bijih besi dengan mengunjungi Clint.
    Clint adalah pandai besi di Stardew Valley. Dia menjual bijih besi dengan harga 150 emas pada tahun pertama dan 250 emas pada tahun kedua. Toko pandai besi ini terletak di sisi kanan kota, di samping kanan sungai.
    • Di awal gim, 150 emas adalah jumlah yang besar, tetapi apabila Anda ingin meningkatkan kadar kesulitannya, cobalah menurunkan margin keuntungan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Kunjungi gerobak berisi barang dagangan.
    Anda bisa menemukan toko gerobak ini di sisi kiri Stardew Valley, di samping kanan menara penyihir, di sisi kiri danau. Gerobak ini hanya muncul di hari Jumat dan Minggu, dengan barang dagangan yang selalu berubah setiap kali muncul.
    • Pemilik gerobak akan menjual 10 benda acak, dan salah satu di antaranya mungkin adalah bijih dan batangan besi. Harganya juga bervariasi, mulai dari 100-1.000 emas untuk bijih besi, dan 360-1.000 emas untuk batangan besi.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 5:

Memancing dan Mencari Makanan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pergilah memancing!
    Anda mempunyai peluang 5-10 persen untuk mendapatkan bijih besi di dalam peti harta karun ketika memancing. Terdapat 1-24 bijih di dalam tumpukan. Anda memiliki kemungkinan 15 persen mendapatkan peti harta karun ketika memancing.[4]
    • Anda bisa mengambil peti harta karun dengan menggerakkan pelampung hijau ke peti dan mengisi bilah progres. Pastikan ikannya tidak terlepas. Jika ikan terlepas, peti harta karun juga akan hilang.
    • Baca panduan kami mengenai cara memasang umpan di joran (tongkat pancing).
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Carilah beberapa geoda.
    Semua jenis geoda (ada 4 jenis) bisa berisi bijih besi. Anda bisa menemukan geoda di beberapa lokasi berikut ini:
    • Mines - pecahkan batu untuk menemukannya
    • Farm - Anda bisa menemukannya dengan mengolah tanah
    • Peti harta karun saat memancing
    • Feast of the Winter Star - bisa diberikan sebagai hadiah
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Periksa tempat sampah milik pandai besi.
    Anda mungkin bisa menemukan batu bara, bijih besi, atau bijih tembaga di tempat sampah tersebut.[5]
    • Pastikan Anda melakukannya ketika penduduk desa tidak ada. Apabila mereka melihat Anda sedang mengorek tempat sampah, 25 poin pertemanan Anda akan hilang (apalagi jika penduduk desa berada di dalam kotak selebar 15X15 di sekeliling karakter Anda).
    • Apabila Linus melihat Anda, Anda akan memperoleh 5 poin pertemanan.
    Iklan
Metode 5
Metode 5 dari 5:

Lokasi Late-Game

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Ingat, bagian ini mengandung spoiler late-game.
    Jika tidak ingin melihat spoiler, Anda bisa melewati bagian ini.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Pergilah ke Quarry.
    Ini merupakan area di seberang jembatan, di samping Adventurer's Guild, di pojok kanan atas peta. Anda bisa menemukan berbagai jenis permata dan bijih di tempat ini.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Kunjungi Skull Cavern.
    Bongkahan bijih besi bisa Anda temukan di lantai mana saja di dalam Skull Cavern. Anda dapat menemukan tempat ini di pojok kiri atas Desert.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Cobalah mendulang besi.
    Gerakkan Copper Pan di bagian air yang berkilau. Anda memiliki kemungkinan 35,9 persen menemukan bijih besi dengan cara ini.[6]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Gunakan Recycling Machine.
    Anda memiliki kemungkinan 21 persen mendapatkan 1-3 bijih besi dengan memasukkan sampah (trash) ke dalam Recycling Machine. Ingat, barang yang harus Anda masukkan adalah "Trash", bukan sembarang sampah![7]
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Staf How.com.vn
Disusun bersama :
Staf Penulis How.com.vn
Artikel ini disusun oleh tim penyunting terlatih dan peneliti yang memastikan keakuratan dan kelengkapannya.

Tim Manajemen Konten How.com.vn memantau hasil penyuntingan staf kami secara saksama untuk menjamin artikel yang berkualitas tinggi.
Daftar kategori: Permainan Video
Halaman ini telah diakses sebanyak 146 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan