Cara Mencegah Ujung Rajutan Syal Menggulung

Unduh PDFUnduh PDF

Bahkan para perajut paling ahli pun kerap mengalami masalah saat berhadapan dengan ujung syal yang menggulung. Namun, tak perlu khawatir! Ada banyak cara agar ujung syal Anda terlihat rapi dan lurus, mulai dari menambahkan bingkai sampai merajut selvage. Dengan tip-tip ini, Anda siap merajut syal terbaik Anda.

Langkah

Unduh PDF
  1. Step 1 "Matikan" syal jika jenis benangnya memungkinkan.
    (Biasanya Anda hanya bisa "mematikan" benang wol atau campuran wol. Namun, tidak dengan benang akrilik.) Langkah ini meliputi menyetrika atau menyetrika uap rajutan. Selalu periksa label benang Anda! Panaskan setrika pada suhu menengah-rendah. Anda mungkin ingin menggunakan suhu yang lebih tinggi maupun lebih rendah tergantung pada jenis benang yang Anda pakai untuk merajut. Setrika syal pada bagian bawahnya, yaitu bagian Anda merajut tusuk bawah (purl).
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tambahkan bingkai.
    Tambahkan empat tusuk lagi pada tiap ujung saat memulai (cast on) dan selalu rajut dengan tusukan seed (K1P1 di sisi depan, dan P1K1 di sisi dalam), atau tusuk garter (k2 di sisi depan, dan k2 di sisi dalam).
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Rajut selvage (teknik merajut bagian ujung kain dengan mengubah pola tusuk di awal dan akhir tiap baris).
    Tambahkan 2 tusuk lagi saat memulai (cast on). Kini Anda akan selalu merajut tusukan pertama, dan MENYELIPKAN tusukan terakhir, pastikan untuk menarik benang ke arah Anda sebelum menyelipkannya, agar siap untuk dirajut saat Anda kembali. Langkah ini akan menciptakan "selvage" lurus yang akan sangat membantu ketika merajut dua bagian yang akan disatukan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Jahit kain keras penahan pada sisi dalam syal.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Gunakan jenis tusuk yang tidak akan menggulung untuk merajut syal Anda.
    Beberapa jenis tusuk yang sesuai adalah tusuk seed, tusuk basketweave, dan tusuk garter. Namun, jangan pernah menggunakan tusuk stockinette.
    Iklan

Tips

  • Anda bisa menggunakan langkah-langkah di atas untuk merajut karya lainnya.
  • Gunakan botol penyemprot saat Anda menyetrika. Semprotkan air untuk mempercepat proses menyetrika.
Iklan

Peringatan

  • Jangan menyetrika rajutan dari bahan benang akrilik, atau Anda akan melelehkan benangnya dan menghancurkan kerja keras Anda!
  • Jangan menyetrika syal sebelum selesai merajutnya karena Anda harus mengulanginya setelah selesai.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, penyusun sukarela menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 3.227 kali.
Daftar kategori: Merajut dan Menyulam
Halaman ini telah diakses sebanyak 3.227 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan