Cara Memulai Belajar Bermain Gitar

Unduh PDFUnduh PDF

Mempelajari cara bermain gitar adalah pengalaman yang membanggakan dan memuaskan. Ketika baru mulai mempelajari gitar, penting bagi Anda untuk menguasai teknik-teknik tertentu sebelum mencoba membawakan sebuah lagu. Pertama, Anda perlu mempelajari cara memetik nada tunggal. Setelahnya, Anda harus menguasai cara memainkan power chord. Apabila sudah menguasai kedua teknik ini, Anda dapat memainkan lagu dengan membaca tab. Anda juga dapat mengembangkan kemampuan bermain gitar dengan membaca buku gitar atau mengikuti arahan instruktur profesional.

Metode 1
Metode 1 dari 4:

Membeli dan Menyetem Gitar

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Beli atau pinjam gitar.
    Tentukan apakah Anda ingin mempelajari cara bermain gitar menggunakan gitar akustik atau listrik. Gitar akustik tidak memerlukan kabel atau pengeras suara sehingga proses mempersiapkannya lebih mudah. Akan tetapi, gitar listrik umumnya tidak terlalu sakit ketika ditekan sehingga Anda mungkin bisa berlatih lebih lama. Tentukan gitar yang akan digunakan berdasarkan biaya dan peralatan yang sudah Anda miliki.[1]
    • Gitar dengan senar nilon umumnya lebih nyaman digunakan daripada gitar dengan senar baja.
    • Mulailah berlatih dengan gitar 6 senar daripada gitar 8 senar.
    • Senar gitar klasik memiliki jarak dari dari papan fret yang cukup tinggi sehingga akan lebih sulit bagi Anda untuk menghasilkan nada yang jelas. Selain itu, senar gitar ini juga akan terasa lebih sakit ketika ditekan.
    KIAT PAKAR
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Nicolas Adams

    Nicolas Adams

    Gitaris Profesional
    Nicolas Adams adalah musisi profesional, musisi Gipsi generasi ke-4, dan Gitaris Utama kelompok musik Gypsy Tribe di California. Nicolas mengkhususkan diri memainkan Rumba Flamenco dan jaz Gipsi.
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Nicolas Adams
    Nicolas Adams
    Gitaris Profesional

    Ketika akan mempelajari cara bermain gitar, Anda tidak perlu memilih gitar dengan merek yang spesifik. Belilah gitar klasik dengan senar nilon, atau gitar dengan harga terjangkau yang nyaman dimainkan dan memiliki ukuran yang sesuai. Setelah semakin mahir, Anda dapat membeli gitar dengan merek kelas atas.

  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Setem gitar...
    Setem gitar menjadi tala standar menggunakan penala elektrik. Pada tala standar, senar harus disetem menjadi nada E, A, D, G, B, E, dimulai dari senar paling atas hingga paling bawah. Nyalakan penala elektrik lalu pegang di dekat gitar. Petik senar paling atas. Atur knop senar paling atas hingga penala elektrik menunjukkan nada E. Setelahnya, atur nada senar kedua dari atas hingga penala elektrik menunjukkan nada A. Ulangi proses ini pada seluruh senar hingga nada gitar sesuai dengan tala standar.[2]
    • Sebelum bermain gitar, pastikan Anda telah menyetem gitar agar suaranya terdengar indah ketika dimainkan.
    • Kebanyakan pemula umumnya menggunakan tala standar.
    • Senar paling bawah (senar E) berada satu oktaf di atas senar paling atas. Akan tetapi, kedua senar ini memiliki nada yang sama.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tempatkan gitar di atas pangkuan Anda dan pegang lehernya dengan tangan kiri.
    Duduk di atas kursi lalu luruskan punggung dan bahu Anda. Tempatkan gitar di atas paha kanan agar gitar duduk dengan nyaman di pangkuan Anda. Apabila Anda menggunakan gitar kidal, tempatkan gitar di atas paha kiri dan pegang lehernya menggunakan tangan kanan.[3]
    • Badan gitar harus bersandar di dada Anda.
    • Gunakan tali pengikat gitar (strap) apabila tidak ingin memainkan gitar sambil duduk.
    KIAT PAKAR
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Nicolas Adams

    Nicolas Adams

    Gitaris Profesional
    Nicolas Adams adalah musisi profesional, musisi Gipsi generasi ke-4, dan Gitaris Utama kelompok musik Gypsy Tribe di California. Nicolas mengkhususkan diri memainkan Rumba Flamenco dan jaz Gipsi.
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Nicolas Adams
    Nicolas Adams
    Gitaris Profesional

    Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk mempelajari cara bermain gitar? Gitaris profesional Nicolas Adams berpendapat: "Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menguasai gitar bergantung pada pemahaman terhadap instrumen dan kemampuan dalam membaca musik. Beberapa orang mungkin membutuhkan waktu yang lama untuk mempelajari teknik dasar dalam bermain gitar. Anda harus menyisihkan waktu untuk berlatih dan mempelajari gitar. Mulailah dengan mempelajari beberapa jenis akor dan apa yang bisa dilakukan olehnya

    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 4:

Mempelajari Cara Memetik Nada Tunggal

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tekan fret pertama senar paling atas.
    Fret adalah ruang berbentuk kotak pada leher gitar yang dipisahkan dengan setrip baja kecil. Tekan fret pertama senar paling atas menggunakan bagian ujung jari telunjuk atau jari tengah. Telapak tangan harus mengarah ke atas. Pastikan jari-jari Anda menekuk ketika menekan fret.[4]
    • Jari harus menekan senar pada bagian tengah fret, bukan pada setripnya.
    KIAT PAKAR
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Ron Bautista

    Ron Bautista

    Gitaris dan Guru Gitar Profesional
    Ronald Bautista adalah gitaris dan guru gitar profesional di More Music & Los Gatos School of Music, California. Dia adalah pemain gitar yang berpengalaman selama 30 tahun dan telah mengajar lebih dari 15 tahun. Saat ini Ronald mengajar jaz, rok, fusion, blues, fingerpicking, dan Bluegrass.
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Ron Bautista
    Ron Bautista
    Gitaris dan Guru Gitar Profesional

    Tempatkan bagian atas telapak tangan kiri secara sejajar dengan bagian belakang leher gitar. Ketika bermain gitar, jempol harus sejajar dengan bagian belakang leher gitar. Ini dilakukan agar setiap jari memiliki lengkungan yang seimbang.

  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Petik senar paling atas menggunakan plektrum lalu dengarkan bunyinya.
    Pegang plektrum menggunakan jari telunjuk dan jempol tangan kanan. Petik senar paling atas menggunakan plektrum untuk membunyikan senar. Apabila senar tidak mengeluarkan bunyi yang jelas, tekan fret dengan lebih keras. Terus petik senar paling atas hingga bunyinya terdengar jelas.[5]
    • Gunakan metronom dapat membantu Anda mengatur irama..
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Geser tangan kiri untuk memainkan nada yang berbeda.
    Geser tangan kiri dari fret pertama ke fret kedua. Coba petik senar dan hasilkan bunyi yang jelas. Setelahnya, mainkan fret pertama dan fret kedua secara bergantian. Terus petik fret pertama dankedua secara bergantian dan berirama. Setelah Anda mulai nyaman ketika memainkan fret secara bergantian, mulailah bereksperimen dengan memetik nada yang berbeda pada leher gitar.[6]
    • Ketika sudah terbiasa memainkan nada tunggal, Anda dapat melatih otot untuk menemukan fret tertentu tanpa harus melihatnya secara langsung.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Mainkan beberapa fret yang berbeda dengan senar kelima.
    Petik senar kelima, atau senar kedua dari atas, tanpa menekan fret untuk membunyikan nada A. Apabila ingin memainkan nada B, tekan fret kedua senar kelima. Anda dapat berlatih memainkan senar kelima dan keenam secara bergantian untuk mendengar bunyinya.[7]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Bereksperimenlah dengan nada senar keempat.
    Petik senar ke empat tanpa menekan fret untuk memainkan nada D. Apabila ingin memainkan nada E, tekan fret kedua senar keempat. Nada ini sama dengan nada senar paling atas, tetapi oktafnya lebih tinggi.
    • Anda dapat memainkan nada yang berbeda dengan menekan fret yang lebih bawah pada senar keempat.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Petik senar ketiga.
    Senar ketiga, atau senar G, adalah senar ketiga dari bawah atau keempat dari atas. Tekan fret kedua untuk memainkan nada A. Setelahnya, tekan fret keempat untuk memainkan nada B. Mainkan kedua nada ini secara bergantian dengan berirama. Setelahnya, mainkan fret kelima untuk memainkan nada C.[8]
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Mainkan nada tinggi pada senar kedua dan pertama.
    Memainkan dua senar paling bawah, atau senar pertama dan kedua, akan menghasilkan nada yang tinggi. Kedua senar ini umumnya dimainkan ketika solo, dan dapat membantu menghasilkan akor yang berbeda. Berlatihlah memainkan senar pertama dan kedua dengan cara yang sama seperti senar yang lain.[9]
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 4:

Mempelajari Power Chord

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Tekan fret pertama senar paling atas menggunakan jari telunjuk.
    Power Chord adalah akor yang biasa digunakan di musik rok. Akor ini hanya terdiri dari dua nada. Untuk melakukan power chord, tekan fret pertama senar paling atas, atau senar keenam. Ini akan menghasilkan nada pertama power chord.[10]
    • Nada dasar adalah nada yang dihasilkan oleh posisi jari telunjuk Anda saat ini. Karena Anda menekan fret pertama senar paling atas, power chord ini adalah F.
    • Senar gitar disusun secara berurutan, dimulai dari senar bawah, atau senar pertama, hingga senar paling atas, atau senar keenam.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Tekan fret ketiga senar kelima dengan jari manis.
    Untuk melengkapi akor, tekan fret ketiga senar kedua dari atas, atau senar kelima, sambil terus menekan fret pertama senar paling atas dengan jari telunjuk. Anda mungkin harus terus berlatih untuk dapat menekan kedua senar secara bersamaan.[11]
    • Posisi jari ini sering disebut sebagai power chord. Akor ini bisa digunakan pada fret senar kelima dan keenam mana pun.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Petik kedua senar secara bersamaan.
    Petik senar keenam dan kelima untuk memainkan power chord F. Pastikan bunyi akor terdengar jelas. Pastikan juga nada kedua senar terdengar jelas. Mainkan akor ini beberapa kali hingga tangan Anda terasa nyaman.[12]
    • Jangan memetik keempat senar yang lain agar bunyi akor tetap indah.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Geser tangan ke bawah sebanyak 2 fret untuk memainkan power chord G.
    Geser tangan kiri ke bawah sebanyak 2 fret untuk memainkan power chord G. Pastikan posisi jari tetap sama seperti ketika menekan fret pertama dan ketiga. Akan tetapi, sekarang Anda menekan fret ketiga dan kelima. Mainkan power chord F dan G secara bergantian untuk menghasilkan melodi.[13]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Gunakan posisi jari yang sama pada fret berbeda untuk memainkan power chord lain.
    Anda dapat memainkan power chord menggunakan senar kelima dan keenam pada fret mana pun. Sebagai contoh, tekan fret kedua senar kelima dan fret keempat senar keempat untuk memainkan power chord B. Tahan posisi jari tersebut lalu geser tangan Anda ke bawah sebanyak satu fret untuk memainkan power chord C. Anda dapat melakukan ini di posisi fret mana pun pada senar kelima dan keenam.[14]
    • Baca bagan nada untuk mengetahui power chord apa yang Anda mainkan.
    • Progresi adalah ketika Anda memainkan beberapa nada atau akor untuk menghasilkan lagu atau melodi.
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 4:

Mengembangkan Kemampuan Bermain Gitar

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Berlatihlah dengan instruktur gitar.
    Instruktur gitar profesional dapat mengajarkan Anda teknik dan teori musik yang lebih rumit sehingga kemampuan bermain gitar Anda akan semakin berkembang. Cari instruktur gitar di internet dan baca ulasan yang diterimanya untuk melihat bagaimana tanggapan murid terdahulu instruktur tersebut. Setelah mendaftar dan menghadiri pelajaran gitar pertama, beri tahu instruktur tujuan dan pengalaman Anda dalam bermain gitar sebelum pelajaran dimulai.[15]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Baca buku atau panduan bermain gitar.
    Buku atau panduan bermain gitar untuk pemula berisi pelajaran, metode pelatihan, dan contoh teknik yang bisa membantu mengembangkan kemampuan bermain gitar Anda. Beberapa buku juga berisi bagan yang dapat membantu Anda dalam memainkan akor tertentu.
    • Buku bermain gitar untuk pemula yang populer adalah Guitar Chord Bible, Complete Technique for Modern Guitar, dan Guitar for Absolute Beginners.[16]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Tonton video di YouTube untuk mempelajari teknik bermain gitar.
    Terdapat banyak tutorial di YouTube dan situs berbagi video lainnya yang dapat membantu mengembangkan teknik bermain gitar Anda. Tonton video tutorial tersebut untuk mempelajari teori musik, akor, nada, dan progresi gitar.
    • Beberapa kanal gitar populer di YouTube adalah JustinGuitar, GuitarLessons.com, dan JamPlay.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pelajari cara membaca dan memainkan tab gitar.
    Tab gitar adalah cara mudah untuk melatih memosisikan tangan ketika memainkan nada tertentu. Angka pada tab melambangkan fret yang harus dimainkan. Garis pada tab melambangkan senar yang harus dipetik. Pada tab gitar, senar keenam ditempatkan di paling bawah, senar kelima ditempatkan di kedua paling bawah, dst.[17]
    • Tab tidak mencantumkan seberapa lama Anda harus menahan nada atau akor. Maka dari itu, Anda perlu mempelajari lagu sambil mendengarkannya.
    • Sebagai contoh, apabila terdapat 1-1-1 pada garis paling atas tab, Anda perlu memainkan senar paling bawah sebanyak 3 kali.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 5 Mainkan lagu yang Anda suka.
    Cara termudah untuk memainkan lagu adalah menggunakan tab gitar. Cari tab lagu yang ingin dimainkan, lalu berlatihlah memainkan lagu tersebut. Mulailah dengan memainkan lagu sederhana yang hanya terdiri dari beberapa nada dan akor. Setelah mulai mahir, pelajari lagu yang lebih rumit dan memiliki banyak bagian.[18]
    • Memainkan lagu karya musisi lain dapat membantu Anda mempelajari progresi dan akor yang populer.
    Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Nicolas Adams
Disusun bersama :
Gitaris Profesional
Artikel ini disusun bersama Nicolas Adams. Nicolas Adams adalah musisi profesional, musisi Gipsi generasi ke-4, dan Gitaris Utama kelompok musik Gypsy Tribe di California. Nicolas mengkhususkan diri memainkan Rumba Flamenco dan jaz Gipsi. Artikel ini telah dilihat 3.645 kali.
Daftar kategori: Gitar
Halaman ini telah diakses sebanyak 3.645 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan