Cara Memuji Ketampanan Seorang Pria melalui Pesan Singkat

Unduh PDFUnduh PDF

Pria tidak mendapat banyak pujian dalam kesehariannya sehingga pujian terhadap ketampanannya dapat membuat mereka merasa spesial. Jika Anda ingin memuji penampilan pria yang ada di hidup Anda lewat pesan singkat, terkadang sulit mencari kata-kata yang pas. Inilah alasan kami menyusun sederet cara untuk memuji ketampanan seorang pria melalui pesan singkat agar ia merasa senang dengan dirinya sendiri.

Metode 1
Metode 1 dari 12:

“Selamat pagi, ganteng.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pesan singkat di pagi hari dapat mencerahkan harinya.
    Jika Anda bangun duluan, kirimkan ia pesan singkat untuk memuji ketampanannya. Ia mungkin akan mengapresiasi hal tersebut saat mulai harinya, serta mengirimkan pesan balasan yang manis kepada Anda. Anda juga bisa mengatakan sesuatu seperti:[1]
    • “Selamat pagi, ganteng! Semoga harimu luar biasa.”
    • “Hei sayang, hanya mau bilang kalau kamu benar-benar ganteng. Aku harap harimu menyenangkan!”
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 12:

“Kamu pria terseksi yang kukenal.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Sampaikan kepadanya bahwa ia jauh lebih tampan daripada semua orang yang pernah Anda kencani.
    Pernyataan yang berlebihan ini akan membuatnya tahu bahwa Anda hanya memikirkannya saja. Selain itu, Anda dapat memuji keseksiannya untuk membuatnya merasa lebih senang. Anda bisa bilang:[2]
    • “Kamu pria tertampan yang pernah kupacari.”
    • “Aku sungguh terpesona dengan ketampananmu.”
Metode 3
Metode 3 dari 12:

“Aku kangen wajah gantengmu.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Sampaikan rasa rindu Anda kepadanya dan puji ketampanannya.
    Dengan pesan ini, ia akan paham bahwa Anda benar-benar memedulikannya dan merasa bahwa Anda menganggapnya tampan. Jika kalian tidak bertemu dalam waktu lama atau sudah lama tidak pergi bersama, ini adalah pesan yang bagus. Anda bisa bilang:[3]
    • “Sudah terlalu lama aku tidak melihat wajah gantengmu.”
    • “Tak terasa sudah sebulan aku tidak melihat wajah gantengmu secara langsung.”
    Iklan
Metode 4
Metode 4 dari 12:

“Kamu tampak keren hari ini.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kirimkan pesan setelah berkencan atau pergi bersamanya.
    Apabila Anda tidak bisa mengumpulkan keberanian untuk memuji ketampanannya secara langsung, Anda bisa mengatakannya lewat pesan singkat. Ia mungkin mengubah penampilannya, atau Anda memang menyukainya penampilannya. Anda bisa bilang:[4]
    • “Aku terlalu malu untuk mengatakannya secara langsung, tetapi kamu sungguh ganteng.”
    • “Pakaianmu tampak keren hari ini. Kamu terlihat sangat tampan.”
Metode 5
Metode 5 dari 12:

“Kamu terlihat ganteng di foto itu!”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Puji foto yang ia unggah atau kirimkan kepada Anda.
    Jika Anda pikir ia tampak ganteng di foto tersebut, pujilah ia! Sang pria akan merasa senang karena Anda menyadarinya, terutama karena pria memang jarang mendapat pujian. Anda pun bisa meninggalkan komentar di fotonya apabila ia mengunggahnya ke media sosial. Anda dapat mengatakan sesuatu seperti:[5]
    • “Wow, gambar yang kamu unggah bagus sekali. Kamu tampak keren.”
    • “Kamu terlihat sangat tampan di foto itu.”
    Iklan
Metode 6
Metode 6 dari 12:

“Kirimkan swafotomu kepadaku.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Biarkan ia tahu bahwa Anda ingin melihat wajah tampannya.
    Jika kalian berada dalam hubungan jarak jauh atau tidak bisa bertemu dalam waktu cukup lama, ini adalah cara yang bagus untuk berkomunikasi secara langsung. Saat ini mengirimkan swafoto kepada Anda, pujilah penampilan atau ketampannya. Anda bisa bilang:[6]
    • “Aku ingin melihat wajah gantengmu. Kirim swafoto, ya?”
    • “Aku kangen. Kirimkan foto penampilanmu hari ini.”
Metode 7
Metode 7 dari 12:

“Kita adalah pasangan berpenampilan keren.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Kirimkan foto kalian berdua yang Anda sukai.
    Saat Anda mengatakan bahwa kalian adalah pasangan yang sama-sama tampak keren, Anda telah memuji kalian berdua di waktu yang sama. Anda juga bisa bilang bahwa kalian cocok satu sama lain. Ini adalah pesan yang baik untuk disampaikan kepada orang yang Anda sukai. Anda juga bisa bilang:[7]
    • “Aku sangat beruntung punya pacar ganteng sepertimu.”
    • “Kita tampak keren di foto ini (terutama kamu).”
    Iklan
Metode 8
Metode 8 dari 12:

“Aku memimpikan wajah gantengmu.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Otak Anda mungkin ingin mengingatkan Anda pada wajah gantengnya.
    Jika Anda memimpikan si dia kemarin malam, beri tahu hal tersebut. Pastikan Anda menekankan ketampanannya untuk memuji! Anda bisa bilang:[8]
    • “Mimpiku sangat liar kemarin malam, tetapi sepadan karena kamu tampak begitu tampan di sana.”
    • “Ingin tahu mimpiku tadi malam? Kamu jadi pemeran utama di sana!”
Metode 9
Metode 9 dari 12:

“Janggut/rambut wajahmu tampak sangat keren.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Jika si dia sedang mencoba menumbuhkan janggut, katakan bahwa Anda menyukainya.
    Beberapa pria menjadi agak khawatir saat menumbuhkan rambut wajah. Jadi, berilah ia sedikit dorongan kepercayaan diri dengan pujian ini. Ia akan senang Anda menyadari hal tersebut dan ia mungkin akan yakin untuk tidak bercukur selama beberapa hari. Anda bisa bilang:[9]
    • “Aku suka janggut itu, jangan dipotong! Itu membuatmu tampak tangguh dan tampan.”
    • “Sedang mencoba menumbuhkan janggut, ya? Aku suka!”
    Iklan
Metode 10
Metode 10 dari 12:

“Rambutmu tampak bagus hari ini.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Jika ia mendandaninya, katakan bahwa Anda menyukainya.
    Mungkin ia baru memotong atau mewarnai rambutnya. Apa pun alasannya, katakanlah bahwa Anda merasa rambutnya tampak bagus agar ia tersenyum. Ini adalah ide yang bagus apabila rambut merupakan bagian dari penampilannya yang paling mencolok. Anda bisa mengirimkan pesan:[10]
    • “Apakah kamu melakukan sesuatu yang berbeda dengan rambutmu hari ini? Kelihatannya sangat bagus.”
    • “Lupa memberitahumu tadi, tetapi rambutmu tampak keren hari ini.”
    • “Aku senang gaya rambutmu! Kamu terlihat sangat tampan.”
Metode 11
Metode 11 dari 12:

“Kamu terlihat seperti Ryan Reynolds.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pilihlah satu selebritas yang ia sukai.
    Sekalipun ia sebenarnya tidak mirip, sebuah komparasi akan membuat pria merasa senang (terutama jika ia pikir selebritas tersebut menarik). Sekalipun ia akan mencoba menampik pujian itu, ia akan mengapresiasi Anda karena menyamakannya dengan orang terkenal. Anda juga bisa bilang:[11]
    • “Potongan rambut baru itu membuatmu mirip Harry Styles. Aku suka!”
    • “Kamu ganteng banget, orang-orang akan mengiramu Brad Pitt!”
    Iklan
Metode 12
Metode 12 dari 12:

“Kaus itu benar-benar membuat matamu berbinar.”

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Jika Anda menyukai pakaiannya, sampaikan hal tersebut.
    Anda mungkin terlalu malu untuk menyampaikannya secara langsung atau tidak memikirkannya sebelum pulang ke rumah. Jika Anda bertemu dengan seorang pria dan ia tampak ganteng, sampaikan hal tersebut lewat pesan singkat. Anda juga bisa bilang:[12]
    • “Pakaianmu hari ini tampak keren. Kamu kelihatan ganteng.”
    • “Aku suka dengan kaus yang tadi kamu pakai. Kamu membuat pakaian apa pun tampak bagus.”

Tips

  • Beberapa pria merasa tidak nyaman saat menerima pujian, tetapi hal ini umumnya disebabkan karena ia tidak terbiasa.
Iklan

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Imad Jbara
Disusun bersama :
Pelatih Kencan
Artikel ini disusun bersama Imad Jbara. Imad Jbara adalah Pelatih Kencan di NYC Wingwoman LLC, sebuah jasa konsultasi hubungan di New York City. 'NYC Wingwoman' menawarkan jasa perjodohan, percomblangan, konsultasi pribadi, dan pelatihan akhir pekan yang intensif. Imad melayani lebih dari 100 klien, pria dan wanita, untuk memperbaiki hubungan percintaan mereka lewat keterampilan komunikasi yang autentik. Dia memiliki gelar Sarjana di bidang Psikologi dari University of Massachusetts Dartmouth. Artikel ini telah dilihat 15.461 kali.
Daftar kategori: Hubungan Pribadi
Halaman ini telah diakses sebanyak 15.461 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan