Unduh PDFUnduh PDF

Bermain gitar itu sulit ketika dihubungkan dengan dasar-dasar instrumen dan latihan. Belajar memetik gitar dengan benar akan membantu Anda memainkan banyak lagu dalam waktu yang singkat, dan Anda bisa sedikit bersenang-senang dalam latihan yang Anda lakukan. Dengan mempelajari beberapa pola dasar, Anda akan semakin lancar memainkan gitar, Anda dapat memainkan lagu yang ingin Anda mainkan dengan mudah. Lihat Langkah 1 untuk petunjuk lebih lanjut.

Bagian 1
Bagian 1 dari 3:

Mengenali Gitar Anda

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Tahan dengan kuat gitar Anda pada paha untuk menjaga keseimbangannya. Untuk belajar memetik gitar dengan benar, Anda perlu menjaga siku tangan yang digunakan untuk memetik dekat dengan badan gitar bagian tengah, sehingga Anda dapat menggunakan pergelangan tangan Anda untuk memetik. Pegang fret pada leher gitar dengan tangan Anda. Ibu jari harus diposisikan dibelakang leher gitar).
    • Jika Anda menggunakan lengan Anda untuk memegang gitar, hal itu akan menyebabkan Anda kesulitan dalam memetik dengan benar. Biarkan berat gitar tertumpu di pangkuan Anda, tahan dengan siku Anda dan pastikan Anda dapat menggerakkan tangan Anda untuk memetik tanpa membuat gitar bergerak.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Telapak tangan menghadap tubuh Anda, kepalkan semua jari-jari Anda ke arah telapak tangan Anda. Tempatkan pick pada jari telunjuk Anda, sehingga ujung pick lurus ke arah dada Anda. Pegang dengan ibu jari dan menyisakan beberapa sentimeter bagian ujung pick. Mainkan sampai Anda mendapatkan pegangan pick yang nyaman.
    • Anda dapat memetik tanpa pick dengan menggunakan ibu jari dari tangan yang digunakan untuk memetik. Johnny Cash tidak pernah menggunakan pick. Pilihan ini tergantung pada apakah Anda bisa menghasilkan suara yang cukup jelas dengan jari-jari Anda. Berlatihlah dengan menggunakan pick, dan jika Anda merasa memakai pick cukup merepotkan, maka simpan picknya dan gunakan jari Anda untuk memetik.
    • Hal ini dapat sedikit menimbulkan rasa sakit pada jari yang digunakan untuk memetik jika Anda tidak menggunakan pick. Meskipun membuat jari Anda kapalan adalah hal yang baik untuk seorang gitaris.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Aksi disini mengacu pada ketinggian senar dari papan fret dan kekuatan jari diperlukan untuk memainkan senar. Berlatih memainkan setiap kunci gitar dengan baik untuk dapat menghasilkan suara yang bersih dan jelas dari semua senar gitar.
    • Jika pada saat memetik terdengar bunyi berdengung, hal itu karena terdapat "senar mati" yang mana Anda tidak benar atau kuat dalam memegang senar pada fret gitarnya. Hal ini dapat membuat Anda cukup frustasi dalam proses belajar memetik jika Anda tidak memegang kunci gitar benar. Jika petikan Anda terdengar kering atau seperti mendengung, berhenti memetik dan pegang kembali setiap senar dalam kunci yang benar sampai dapat terdengar dengan jelas.
    Iklan
Bagian 2
Bagian 2 dari 3:

Memetik Dengan Benar

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Berlatihlah memetik senar di tempat yang berbeda untuk mendapatkan karakter suara yang berbeda pula. Memetik senar jauh dari bagian bridge akan menciptakan suara yang lebih "bass ", suara "rendah", sementara memetik dekat dengan bagian bridge akan menghasilkan suara yang lebih tinggi atau nyaring.
    • Meskipun tidak ada hal khusus yang menunjukkan tempat yang "benar" dalam memetik gitar, pada umumnya Anda memetik gitar tepat pada bagian tengah dari lubang suara. Seringlah berlatih untuk mendapatkan rasa di mana Anda bisa mendapatkan suara yang Anda sukai.[1]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Cobalah memetik gitar dengan menggunakan kunci gitar yang sederhana seperti kunci gitar G, petiklah dari atas ke bawah. Mainkan petikan dalam nada seperempat ketukan untuk tiap satu petikan, cobalah untuk memetik semua senar. Petik per ketukan dan jagalah petikan sesuai dengan tempo.
    • Dimulai dengan senar E rendah, petik semua senar, cobalah untuk memetik tiap senar dengan kekuatan petikan yang sama dan menghasilkan suara sebuah "kunci gitar". Hal ini akan terasa sulit bagi pemula yang biasanya memetik gitar terlalu keras atau terlalu pelan di tiap senar yang berbeda.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Ketika Anda sudah biasa menyeseuaikan dengan ketukan, cobalah untuk memetik gitar mulai dari senar E tinggi ke atas. Hal ini akan terasa sulit karena harus membiasakan kembali dalam menentukan kekuatan petikan di tiap senarnya. Petiklah sampai keluar suara petikan dari semua senar, lakukan secara perlahan.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Cara memetik yang baik terletak di pergelangan tangan. Anda akan dapat melihat seorang pemula dengan mudah dari caranya berpindah kunci gitar atau memetik dengan melihat lengan dan sikunya. Latihlah siku Anda untuk menjaga gitar tetap stabil dan gunakan pergelangan tangan Anda untuk memetik.
    • Banyak pemain gitar pemula merasa kesulitan memegang pick sambil memetik. Kebanyakan masalah dengan menggunakan pick adalah memegang pick sebagian besar di bagian dasarnya dan pada saat memetik, pick akan lepas dari pegangan Anda. Pastikan Anda memegang pick dengan benar, peganglah di bagian tengah pick sampai menyisakan sedikit ujung pick pada jari Anda.
    Iklan
Bagian 3
Bagian 3 dari 3:

Pelajari Pola Dasarnya

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Pola memetik berirama paling dasar yang dapat Anda pelajari adalah memetik ke bawah dan memetik ke atas dalam setiap ketukan: Bawah, Atas, Bawah, Atas, Bawah, Atas, Bawah. Atas. Jagalah tempo agar tetap sama dan cobalah lakukan dengan pola atas-bawah per ketukan dari seperempat ke seperdelapan ketukan.<
    • Alih-alih satu petikan untuk setiap ketukan, Anda bisa melakukan dua petikan untuk setiap ketukan menjadi seperdelapan tetapi harus dalam tempo yang sama. Maksudnya, Anda mengetuk kaki pada tempo yang sama tetapi memetik gitar dua kali untuk satu ketukan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Ketika Anda merasa nyaman dengan petikan bawah dan petikan atas pada satu kunci gitar. Cobalah berpidah dari kunci gitar G ke kunci gitar C tiap dua ketukan. Berlatihlah sampai lancar.
    • Jangan terburu-buru untuk melatih perpindahan kunci gitar. Mungkin akan terasa lambat tetapi hal ini akan membantu Anda agar lebih lancar dalam berpindah kunci gitar. Berpindah dari satu kunci ke kunci lainnya mungkin akan membuat Anda sedikit frustasi dan merubah pola suara petikan. Jika Anda sudah merasa nyaman dan lancar, Anda bisa memainkan tiap lagu dengan mudah.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Hampir tidak ada lagu yang memilki pola yang sama secara terus menerus, tentu ini akan menyebabkan lagu akan terasa bosan untuk didengar. Bisa saja pola akan berubah menjadi: atas, bawah, atas, bawah, atas - atas.
    • Mulailah belajar pola memetik yang lebih rumit. Anda harus belajar membiasakan memetik dengan pola yang berbeda. Jangan hanya mengacu pada pola atas-bawah saja, tetapi Anda juga tidak melupakan pola tersebut. Intinya Anda harus bisa mencoba pola lainnya, dimana pergelangan Anda tetap bergerak tetapi tetapi tidak memetik senarnya.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Pola memetik ini akan akrab terengar di banyak sesi latihan. (bawah-bawah-atas-atas-bawah-atas).[2]
    • Mulailah dengarkan secara intensif lagu yang Anda sukai. Gunakanlah pola yang sudah Anda pelajari ke dalam lagu yang Anda mainkan. Sekarang Anda sudah menguasai dasarnya, Anda bisa mencoba melakukan berbagai variasai pola petikan dan memberikan efek berbeda pada lagu.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Cara lain untuk menambahkan beberapa variasi dalam pola memetik adalah belajar untuk meredam senar dengan telapak tangan Anda. Tetap pada pola tetapi Anda akan menghasilkan suara yang berbeda saat Anda memetik gitar Anda.
    • Neil Young memiliki ciri khas pola memetik "kuat-berat" yang ia gunakan bersama dengan tali peredam, dan gitaris akustik pop Jack Johnson juga memiliki gaya memetik "basah" yang mudah untuk dipelajari.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Pada awalnya, pemain gitar sering "berlebihan dalam memetik," maksudnya hanya berfokus pada pola memetik yang dipelajari tapi terlalu acuh pada tempo, kejelasan suara kunci gitar, dan memainkan lagu. Ketika memetik, cobalah untuk fokus pada kunci gitar terlebih dahulu, kemudian lanjut ke pola memetik, maka Anda akan terdengar seperti yang sudah ahli dalam waktu singkat.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Memetik Gitar
    Bermain gitar akan lebih menyenangkan ketika Anda benar-benar bermain pola kunci gitar dan memainkan lagu-lagu yang Anda tahu. Mulailah dengan lagu yang mudah dan bisa mengajarkan Anda pola dasar dalam memetik.
    • Anda dapat memainkan hampir semua lagu country dan folk menggunakan posisi kunci gitar pertama G, C, dan D. Pilihlah beberapa lagu untuk berlatih dan mendapatkan pola petikannya.
    • Ketahui kunci gitar dari lagu yang akan Anda pelajari dan tentukan jumlah senar yang harus dipetik. Misalnya kunci gitar D mayor, yang hanya memetik lima senar, sementara G Major harus memetik semua senar.
    Iklan

Saran

  • Berlatih adalah hal yang paling utama. Belajar sambil bermain. Ingatlah bahwa gitar adalah alat untuk membantu membentuk kreatifitas bukan untuk bekerja, jadi bersenang-senanglah.
  • Jika Anda kesulitan mengidentifikasi pola sebuah lagu, cobalah untuk meminta bantuan di Ultimate Guitar Forum atau lihatlah video di YouTube.
  • Biasanya pola akan mudah untuk dipelajari, tetapi jika tidak, Anda tidak harus berusaha keras untuk menguasainya.

Perhatian

  • Berhentilah bermain jika pergelangan Anda mulai terasa sakit saat memetik. Lakukan peregangan pada tangan yang Anda gunakan untuk memetik gitar agar tidak keram.

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, 14 penyusun, beberapa di antaranya anonim, menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 95.302 kali.
Daftar kategori: Gitar
Halaman ini telah diakses sebanyak 95.302 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan