Unduh PDFUnduh PDF

Awan dapat membuat Anda merasa relaks dan terinspirasi. Sayangnya, Anda tidak bisa selalu keluar rumah dan memandang awan di angkasa. Jangan khawatir, Anda dapat membuat awan dengan beberapa bahan sederhana dan menggantungnya di dalam ruangan sesuai keinginan! Anda juga bisa menyalurkan kreativitas dan membuat awan lampu dari lentera kertas, atau awan kertas 3D.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Membuat Awan Kapas Standar

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Potong kawat tipis dengan tang sehingga panjangnya sama.
    Panjang kawat tergantung pada ukuran awan yang diinginkan. Kawat-kawat ini nantinya akan dibengkokkan menjadi cincin. Pastikan semua kawat memiliki panjang sama.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Bengkokkan kawat menjadi cincin.
    Ambil kawat pertama Anda, dan pertemukan kedua ujungnya sampai saling bertimpa sepanjang 2,5 cm. Puntir kedua ujung kawat untuk mengunci bentuk cincin kawat. Ulangi langkah ini pada kawat-kawat lainnya.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Selipkan cincin pertama sehingga menyilang dengan cincin kedua.
    Pegang satu cincin secara horizontal, dan pegang cincin kedua di atasnya secara vertikal. Masukkan cincin vertikal ke cincin horizontal sampai separuhnya. Kini, kedua cincin Anda membentuk silang.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Anda dapat merekatkan kedua cincin dengan lem panas atau manik-manik. Anda juga bisa merapatkan sambungan kedua cincin dengan kawat tambahan. Pastikan Anda menekuk ujung kawat ke bagian dalam sehingga tidak ada ujung tajam yang mencuat.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Selipkan cincin ketiga dari sudut kiri kerangka Anda. Lekatkan bagian pertemuannya dengan lem panas atau kawat tambahan. Ulangi langkah ini untuk cincin keempat, tetapi selipkan dari sudut kanan kerangka. Dua cincin baru ini seharusnya membentuk X.
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Ambil satu setrip panjang kapas poliester. Tembakkan lem panas pada kapas poliester, lalu tempelkan di bagian dalam kerangka. Pastikan Anda menutupi sedikitnya dua cincin.
    • Kerjakan dengan cepat. Lem panas cepat mengering!
    KIAT PAKAR

    "Pastikan gumpalan yang Anda gunakan tahan api. Ini sangat penting."

    How.com.vn Bahasa Indonesia: Claire Donovan-Blackwood

    Claire Donovan-Blackwood

    Spesialis Seni & Kerajinan Tangan
    Claire Donovan-Blackwood adalah pemilik Heart Handmade UK, sebuah situs yang didedikasikan untuk berbagi cerita tentang cara menjalani hidup yang kreatif dan bahagia. Claire aktif menulis blog selama 12 tahun terakhir dan suka membuat kerajinan dan swakriya yang mudah diikuti orang lain dengan fokus pada kesadaran diri dalam proses pembuatannya.
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Claire Donovan-Blackwood
    Claire Donovan-Blackwood
    Spesialis Seni & Kerajinan Tangan
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 7 Teruskan merekatkan kapas poliester untuk mengisi kerangka.
    Lakukan sampai hampir seluruh kerangka terisi oleh kapas poliester. Hati-hati, jangan sampai kerangka diisi terlalu padat supaya bentuk awan tidak berubah.
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Setelah sebagian besar awan Anda sudah terisi, tambahkan dengan kapas-kapas poliester kecil. Tembakkan sedikit lem panas ke kapas poliester, dan rekatkan pada awan.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Apabila awan Anda terlihat lebih mirip bola, tarik kapas di sana-sini dengan lembut supaya tampak lebih empuk. Dengan demikian, kapas Anda sekarang lebih mirip awan. Namun, jangan tarik terlalu banyak supaya kapas tidak lepas dari kerangkanya.
    KIAT PAKAR
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Claire Donovan-Blackwood

    Claire Donovan-Blackwood

    Spesialis Seni & Kerajinan Tangan
    Claire Donovan-Blackwood adalah pemilik Heart Handmade UK, sebuah situs yang didedikasikan untuk berbagi cerita tentang cara menjalani hidup yang kreatif dan bahagia. Claire aktif menulis blog selama 12 tahun terakhir dan suka membuat kerajinan dan swakriya yang mudah diikuti orang lain dengan fokus pada kesadaran diri dalam proses pembuatannya.
    How.com.vn Bahasa Indonesia: Claire Donovan-Blackwood
    Claire Donovan-Blackwood
    Spesialis Seni & Kerajinan Tangan

    Pertimbangkan menggunakan awan sebagai lentera. Claire Donovan-Blackwood, pemilik Heart Handmade UK, mengatakan: "Jika Anda membuat gumpalan awan yang bisa melebur, pisahkan gumpalan dengan menarik-nariknya lembut sampai sepenuhnya halus dan sangat kembang. Lalu, gunakan lem panas untuk menempelkan gumpalan itu ke kertas serbet. Setelah itu, gantungkan awan di lampu sebagai lentera."

  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Siapkan benang pancing yang cukup panjang. Rogohlah ke dalam awan sampai Anda menemukan pertemuan antara dua cincin kawat. Ikatkan benang pancing pada titik pertemuan ini.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Gantungkan awan di langit-langit.
    Ambil selotip dan rekatkan benang pancing di langit-langit. Supaya benang terpasang lebih kuat, pasang sekrup berkait di langit-langit. Buat simpul di ujung benang pancing Anda dan pasangkan pada kait tersebut.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membuat Lampu Awan

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Buka satu lentera kertas putih.
    Jika Anda ingin membuat lentera kertas yang lebih besar, rekatkan satu atau dua lentera kertas kecil pada lentera besar. [1]
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Ambil gumpalan kapas yang cukup besar, kira-kira seukuran permen kapas. Tembakkan lem panas pada kapas poliester dengan gerakan membentuk pusaran, lalu tempelkan kapas pada lentera. [2]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Teruskan menempel kapas pada lentera.
    Ragamkan ukuran bentuk kapas poliester, mulai dari kecil, sedang, dan besar, dan tempelkan secara bergantian. Pastikan Anda juga menutupi bagian atas dan bawah lentera.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Kali ini, tembakkan lem panas langsung pada lentera, lalu tempelkan dengan kapas secepatnya. Jika Anda merekatkan beberapa lentera bersama-sama, pastikan celah di bagian pertemuan antarlentera diisi dengan kapas. [3]
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Tarik kapas poliester di sana-sini sampai awan terlihat empuk. Buat sebagian kapas lebih besar dari lainnya. Dengan demikian, kapas Anda lebih terlihat seperti awan. [4]
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 6 Berikan sedikit cahaya.
    Untuk membuat awan yang bercahaya dengan cepat dan mudah, selipkan lampu LED bersumber daya baterai ke dalam lentera. [5] Kalau tidak, Anda bisa mengisi lentera dengan lampu hias gantung (string) warna putih. Kalau Anda menggunakan lampu warna putih es, biarkan beberapa utas lampu menggantung dari awan untuk membuat tiruan hujan. [6]
    • Pastikan lampu tidak terlalu panas dan jangan pernah meninggalkan lampu awan tanpa pengawasan. [7]
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Rogoh ke dalam awan sampai Anda menemukan ujung teratas kerangka kawat lentera Anda, dan ikatkan dengan benang pancing. Jika Anda menggabungkan beberapa lentera, pastikan setiap lentera terhubung dengan satu benang pancing. Tutupi celah di bagian atas lentera ketika sudah selesai. [8]
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 8 Gantung awan Anda.
    Pasanglah kait di langit-langit ruangan Anda. Buat simpul kecil di ujung benang pancing dan pasangkan pada kait. Anda membutuhkan satu kait untuk setiap lentera. Artinya, jika awan terbuat dari tiga lentera, kait yang dipasang di langit-langit pun harus tiga.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Awan Kertas 3D

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Gambar bentuk awan standar di kardus tebal.
    Gunakan pensil atau spidol untuk membuat bentuk awan sederhana di kardus tebal. Gambar ini akan berperan sebagai contoh. Gambar awan sesuai ukuran hasil jadi yang diinginkan. [9]
    • Jika Anda membutuhkan panduan untuk menggambar awan, carilah gambar “bentuk awan” di mesin pencari Google. Ada banyak bentuk awan yang dapat dipilih!
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Potong gambar awan di kardus.
    Gunakan gunting atau pisau X-Acto untuk memotong di sepanjang garis bentuk awan yang digambar. Potong kardus sampai memperoleh bentuk awan yang Anda gambar, dan buang sisa kardus yang ada.[10]
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Pilihlah kertas yang tebal sehingga awan 3D Anda cukup kuat. Jiplak sekeliling awan kardus Anda di atas dua lembar kertas putih tebal. Gunakan pensil dan gambar dengan hati-hati supaya tidak meninggalkan corengan pada kertas putih. [11]
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Gunakan gunting atau pisau X-Acto untuk memotong bentuk awan. Potong persis di dalam garis yang digambar sehingga tidak ada bekas pensil pada pinggiran awan Anda. [12]
    • Hapuskan semua bekas pensil yang ada di hasil akhir pekerjaan Anda. Hapus dengan hati-hati supaya pinggiran awan tidak tertekuk.
  5. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Panaskan lem panas Anda, dan letakkan satu bentuk awan di atas meja di depan Anda. Kemudian, tembakkan satu setrip tipis lem panas langsung di tengah-tengah awan tersebut.[13]
  6. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Siapkan benang pancing yang akan menggantung awan 3D Anda. Ukurannya bisa diatur sesuai keinginan Anda, tetapi sebaiknya benang dipotong sepanjang 15 sampai 45 cm. Tempelkan benang secara vertikal, sesuai setrip lem pada awan. [14]
    • Benang pancing tidak boleh mencuat di bawah awan. Benang hanya boleh memanjang ke atas dan akan digunakan untuk menggantung awan.
    • Pastikan Anda menggunakan benang pancing, yang seharusnya transparan. Dengan demikian, awan tampak mengambang saat digantung. Jangan gunakan benang pancing berwarna.
  7. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Sisihkan dulu awan yang telah dioleskan lem. Ambil lembaran awan lain dan lipat dua bagian tengahnya secara horizontal. Lipatannya harus terlihat tepat di tengah, tempat setrip lem pada awan pertama berada. [15]
  8. How.com.vn Bahasa Indonesia: Watermark How.com.vn to Membuat Awan Gantung
    Setelah kertas awan dilipat, luruskan dan tempelkan pada setrip lem di awan pertama. Tekan tepi lipatannya pada lem, persis di atas benang pancing. Tahan sebentar selama 30-60 detik supaya menempel dengan kuat. [16]
    • Anda mungkin perlu menambahkan lem panas, jika lem yang sebelumnya sudah kering. Cukup tambahkan segaris tipis lem panas di tempat yang sama.
  9. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 9 Gantungkan awan dengan benang.
    Anda bisa menggantungkan awan 3D di tempat-tempat yang diinginkan. Coba gantungkan di fiting lampu, kait langit-langit, kabel kipas gantung, atau di semua tempat yang Anda mau.
  10. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 10 Buat beberapa awan.
    Jangan berhenti di satu awan saja! Ulangi proses ini untuk membuat beberapa awan. Potong benang pancing sehingga panjangnya berbeda-beda sehingga ketika digantungkan, ketinggian awan pun akan beragam. Anda juga bisa memasang beberapa awan pada satu utas benang supaya terlihat bertumpuk. [17]
    • Ingat, setiap awan 3D terbuat dari dua bentuk awan. Jika Anda ingin memiliki enam awan 3D, buatlah 12 bentuk awan dari kertas putih tebal.
  11. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 11 Rekatkan benang-benang di sekeliling tepi dalam ring bordir (emboidery hoop) dengan lem (opsional).
    Ring bordir memiliki bentuk lingkaran sehingga cocok dijadikan mobile (pembawa hiasan gantung). Biarkan awan menggantung dalam ketinggian yang berbeda, tetapi pastikan semua benang yang memanjang dari bagian atas ring memiliki panjang sama. Anda akan menggunakan benang yang memanjang dari bagian atas untuk menggantung mobile.[18]
    • Jika lem sudah kering, kumpulkan semua benang di bagian atas. Buat simpul untuk mengikat semuanya. Gantungkan mobile di tempat yang Anda inginkan!
    • Jika Anda belum pernah melihat ring bordir, ini adalah cincin kayu yang digunakan untuk merajut. Anda bisa membelinya di toko kerajinan atau alat-alat jahit. Benda ini juga memiliki alat pengencang dari logam, tetapi Anda tidak akan membutuhkannya
    Iklan

Tips

  • Buat beberapa awan jika Anda menyukai hasilnya. Langit-langit yang dihiasi banyak awan akan terlihat mempesona.
  • Coba oleskan cat menyala dalam gelap pada lentera kertas Anda terlebih dahulu. Awan-awan Anda akan berpendar samar.
  • Jangan terlalu mengembangkan awan Anda. Jika kapas poliester ditarik terlalu banyak, awan akan kehilangan bentuknya dan bisa lepas.
Iklan

Peringatan

  • Kapas poliester adalah bahan yang mudah terbakar. Jangan letakkan awan di dekat sumber panas, misalnya lampu.
Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

Awan Standar

  • Kapas poliester
  • Kawat besi yang digalvanisasikan ukuran 24
  • Tang pemotong kawat
  • Benang pancing
  • Selotip atau kait langit-langit

Awan Berlampu

  • Lentera kertas putih
  • Kapas poliester
  • Pistol lem panas
  • Stik lem panas
  • Benang pancing
  • Gunting
  • Kait langit-langit
  • Lapu LED bersumber daya baterai, atau lampu hias gantung

Awan Kertas 3D

  • Kardus tebal
  • Cardstock tebal warna putih
  • Gunting atau pisau X-ACTO
  • Pistol lem panas
  • Stik lem panas
  • Benang pancing
  • Ring bordir
  • Kait langit-langit

Tentang How.com.vn ini

How.com.vn Bahasa Indonesia: Claire Donovan-Blackwood
Disusun bersama :
Spesialis Seni & Kerajinan Tangan
Artikel ini disusun bersama Claire Donovan-Blackwood. Claire Donovan-Blackwood adalah pemilik Heart Handmade UK, sebuah situs yang didedikasikan untuk berbagi cerita tentang cara menjalani hidup yang kreatif dan bahagia. Claire aktif menulis blog selama 12 tahun terakhir dan suka membuat kerajinan dan swakriya yang mudah diikuti orang lain dengan fokus pada kesadaran diri dalam proses pembuatannya. Artikel ini telah dilihat 28.800 kali.
Daftar kategori: Kerajinan Tangan
Halaman ini telah diakses sebanyak 28.800 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan