Cara Membentuk Kata Baru dalam Bahasa Inggris

Unduh PDFUnduh PDF

Membentuk kata bisa menjadi cara yang hebat untuk membubuhkan ciri khas Anda dalam tulisan atau untuk mengembangkan cara bicara bagi Anda dan teman-teman saja. Membentuk kata baru hanya perlu menuliskan atau mengucapkannya sekali, tetapi agar maknanya bertahan lama, Anda harus mengembangkannya. Panduan ini akan membantu Anda memulai proses pembentukan kata.

Metode 1
Metode 1 dari 3:

Memahami Kata

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pelajari cara kerja kata.
    Kata berfungsi sebagai penanda objek dan konsep yang dijelaskannya. Oleh karena itu, agar suatu kata bermakna, kata tersebut harus bertalian dengan suatu bentuk objek atau gagasan. Pertalian ini bisa spesifik atau samar. Contohnya, “tree” membuat kita teringat konsep sebuah pohon, tetapi bisa mengacu pada pohon jenis apa pun. Kata “tree” sendiri tidak menjelaskan bentuk pohon sama sekali atau ciri-ciri pohon, tetapi kata tersebut menempel pada maknanya, dan karena itulah akan selalu membuat pembaca teringat pada pohon.
    • Kata yang Anda bentuk tentu saja harus terkait dengan gagasan, objek, atau aksi tertentu agar masuk akal. Kaitan ini dibangun melalui konteks atau cara Anda menggunakan kata tersebut dan bagaimana kata tersebut dipengaruhi kata-kata lain di sekitarnya.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Asah pengetahuan tata bahasa Anda.
    Untuk membentuk kata nyata yang meyakinkan, kata tersebut harus benar secara tata bahasa. Tata bahasa kalimat akan membantu menyediakan konteks untuk makna kata bentukan Anda. Tentukan masuk kelas kata mana kata bentukan Anda. Apakah kata benda yang mengacu pada orang, tempat, atau benda? Apakah kata kerja yang menjelaskan aksi? Apakah kata sifat uang menjelaskan kata benda? Apakah kata keterangan yang menjelaskan bagaimana suatu aksi dilakukan?
    • Mengetahui letak kata Anda pada struktur tata bahasa akan membantu Anda membuat kalimat yang meyakinkan dengan kata tersebut.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Pelajari awalan dan akhiran.
    Banyak kata dalam bahasa Inggris berasal dari penambahan awalan atau akhiran pada kata yang sudah ada. Cobalah tambahkan awalan atau akhiran pada kata yang ingin Anda modifikasi.
    • Tambahkan “-tastic” pada akhir kata untuk menyiratkan bahwa sesuatu itu fantastis, entah sungguh-sungguh atau sarkastis. Contohnya, sepulang dari konser, Anda bisa bilang konsernya “rocktastic”.
    • Bentuk kata sifat dengan menambahkan “-y” pada kata benda. Contohnya, “It had a newspapery feel to it.” (Ada kesan kekoranan)
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Pelajari bahasa lainnya.
    Banyak kata bahasa Inggris berasal dari bahasa asing. Mengambil konsep dari bahasa asing bisa membuat kata Anda lebih tepercaya dan realistis. Bahasa Latin dan Jerman adalah dua bahasa yang patut diselidiki saat ingin mencari kata dasar.
    Iklan
Metode 2
Metode 2 dari 3:

Membentuk Kata untuk Karya Fiksi

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Telaah tema dan suasana yang ingin Anda bangun.
    Saat membentuk kata baru untuk menjelaskan latar fiksi, pertimbangkan tema dan suasana yang ingin Anda bangun. Kata bentukan Anda yang baru harus terdengar alami di dunia yang ditinggali para tokoh Anda. Kata asing bisa membantu membangun atmosfer, bergantung pada bahasanya:
    • Bahasa berumpun Jermanik terdengar kasar dan ada kesan suara tekak. Menggunakan kata dengan dasar bahasa berumpun Jermanik untuk tokoh penjahat akan membuat tokoh Anda tampak sangar.
    • Bahasa berumpun Romawi terdengar ringan dan lembut, serta bisa memberikan tokoh Anda sifat menggoda. Menamai lokasi dengan kata dengan dasar dari bahasa Perancis atau Italia akan membuat kesan eksotis.
    • Gunakan kata dengan dasar dari bahasa Latin untuk menambahkan rasa ilmiah. Bahasa Latin memicu kebijaksanaan, jadi, kata dengan dasar dari bahasa Latin juga bisa menyiratkan inteligensia. Latin juga merupakan bahsa kuno, dan bisa digunakan untuk menambahkan unsur mistis.
    • Bahasa berumpun Asia bisa menjadi kata dasar yang bagus untuk lokasi dan subjek yang terdengar eksotis.
    • Gunakan bahasa lainnya sebagai dasar bunyi dan rasa kata yang Anda bentuk. Hindari menyalin kata langsung. Alih-alih, gunakan kata-kata tersebut sebagai panduan.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Bentuk kaya yang mudah dikenali.
    Kata yang berhasil adalah kata yang tidak akan membuat pembaca terlalu bingung. Cobalah mengaitkan kata dengan konsep yang sudah dikenal. Contohnya, menggunakan bentukan kata “bogmouth” (bermulut lembap) untuk mengacu pada kondisi mulut membuat pembaca mengerti secara umum apa yang dialami tokoh dengan “bogmouth”. Itu bisa terjadi karena kata “bog” (lembap) sudah familier dan memicu perasaan yang sama dari sebagian besar pembaca.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Maknai kata Anda.
    Menuliskan makna resmi untuk kata bentukan Anda akan membantu Anda menggunakannya dengan benar. Buat format makna Anda selayaknya kata bentukan Anda ada di kamus, dan daftarkan bentuk lainnya dari kata tersebut yang mungkin muncul. Itu akan sangat berguna terutama jika Anda membuat cerita dengan beberapa kata baru sehingga makna yang Anda tulis bisa berfungsi sebagai acuan bagi Anda dan pembaca.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Ulangi kata Anda.
    Jika mau kata Anda menempel pada ingatan pembaca dan dipakai secara alami dalam perbincangan, Anda harus terus menggunakannya dalam tulisan Anda. Penelitian menunjukkan bahwa pembaca akan memahami kata baru setelah membacanya sebanyak sepuluh kali dengan konteks.[1] Itu artinya kata Anda harus didukung bahasa di sekitarnya untuk memberikan petunjuk kepada pembaca terkait pemakaian dan makna kata tersebut.
    Iklan
Metode 3
Metode 3 dari 3:

Membuat Slang

Unduh PDF
  1. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 1 Pahami konsep slang.
    Slang bertumbuh dari sekumpulan pembicara atau penulis sebagai bentuk singkat untuk mengacu pada objek, aksi, atau konsep. Slang merupakan metode pengecualian karena hanya orang dalam yang bisa memahami istilah slang.
    • Slang bermula sebagai bahasa orang dalam, tetapi bisa merambah ke luar subkultur jika sudah cukup populer.
    • Slang terus berubah dan kata-kata serta frasa-frasa bisa tidak dipakai lagi dengan sangat cepat. Ini terutama terjadi jika slang mulai merambah lingkungan selain budaya aslinya. Hindari membuat slang yang berdasarkan istilah yang tidak lagi lazim dipakai karena kata bentukan Anda akan terasa kuno.
  2. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 2 Persingkat kata.
    Jika menggunakan cara ini, Anda memotong sebagian kata, entah awal atau akhir. Gabungkan dua kata yang sudah dipersingkat untuk membentuk kata majemuk baru. Anda bisa menggabungkannya dengan menambahkan awalan atau akhiran untuk membentuk kata yang benar-benar baru.
    • Contohnya, alih-alih bilang, “All right,” (baiklah), kata-katanya bisa dipersingkat dan digabungkan menjadi “aight”.
  3. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 3 Cobalah membentuk kata kerja dari kata benda.
    Anda cukup memilih kata benda dan menggunakannya sebagai kata kerja. Contohnya, “text” secara tradisional merupakan kata benda, tetapi sekarang juga bisa digunakan sebagai kata kerja yang mengacu pada mengirim pesan tertulis.
    • Contoh lain pembentukan kata kerja adalah kata “party”. Awalnya, “party” (pesta) adalah kata benda yang menjelaskan berkumpulnya orang-orang. Sekarang, “party” juga berarti terlibat dalam kegiatan perayaan, biasanya dengan minum-minum. Konteks kata menentukan interpretasinya.
    • Gun” (pistol) termasuk kata benda, tetapi bisa digunakan sebagai kata kerja ketika dipakai dalam frasa “gun someone down” (menembak orang). Mengubah kata benda menjadi kata kerja bisa menambah efek seru dan dramatis pada kalimat yang membosankan.
    • Bereksperimenlah dengan kata benda untuk menemukan kata benda yang bisa dijadikan kata kerja. Tidak semua kata benda bisa dijadikan kata kerja, tetapi Anda bisa membuat kalimat yang berkesan dan bermakna jika Anda menemukan kata benda tersebut.
  4. How.com.vn Bahasa Indonesia: Step 4 Sebarkan kata slang baru Anda.
    Slang merambah dari kalangan sendiri, jadi, agar istilah slang Anda digunakan orang-orang, Anda harus menggunakannya terlebih dulu. Gunakan dalam percakapan, tetapi jangan tampak terlalu jelas bahwa Anda menggunakan kata baru. Biarkan teman-teman Anda menangkap makna kata tersebut dari konteks perkataan Anda. Itu akan membuat kata Anda lebih tepercaya.
    Iklan


Tentang How.com.vn ini

How.com.vn adalah suatu "wiki", yang berarti ada banyak artikel kami yang disusun oleh lebih dari satu orang. Untuk membuat artikel ini, 15 penyusun, beberapa di antaranya anonim, menyunting dan memperbaiki dari waktu ke waktu. Artikel ini telah dilihat 4.677 kali.
Daftar kategori: Bahasa dan Sastra
Halaman ini telah diakses sebanyak 4.677 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

⚠️ Disclaimer:

Content from Wiki How Bahasa Indonesia language website. Text is available under the Creative Commons Attribution-Share Alike License; additional terms may apply.
Wiki How does not encourage the violation of any laws, and cannot be responsible for any violations of such laws, should you link to this domain, or use, reproduce, or republish the information contained herein.

Notices:
  • - A few of these subjects are frequently censored by educational, governmental, corporate, parental and other filtering schemes.
  • - Some articles may contain names, images, artworks or descriptions of events that some cultures restrict access to
  • - Please note: Wiki How does not give you opinion about the law, or advice about medical. If you need specific advice (for example, medical, legal, financial or risk management), please seek a professional who is licensed or knowledgeable in that area.
  • - Readers should not judge the importance of topics based on their coverage on Wiki How, nor think a topic is important just because it is the subject of a Wiki article.

Iklan